Read More >>"> Cinta dan Benci (I) - TinLit
Loading...
Logo TinLit
Read Story - Cinta dan Benci
MENU
About Us  

Perkenalkan namaku Miranda, aku seorang mahasiswa jurusan Farmasi semester empat, aku merantau untuk berkuliah di salah satu universitas di Banjarmasin sehingga aku tinggal di sebuah rumah seorang diri. Aku seorang yang cuek, berkulit sawo matang, berambut hitam, menggunakan kacamata, suka melamun dan suka tidur.

Aku memiliki sahabat yang selalu ada untukku. Mereka sebagian anak perantauan sama seperti aku tetapi ada juga orang yang asli kota Banjarmasin. Nama sahabatku ada Fia, Mia, dan Syafi. Biasanya aku sering kumpul-kumpul dengan mereka sambil berbincang, kerjakan tugas, maupun makan bareng.

25 September 2017

Kebetulan pada pagi senin ini ada jadwal pengarahan untuk praktikum dan juga pembagian tugas sebagai koordinasi setiap mata kuliah. Saat menuju kelas sesekali aku menyapa dosen maupun teman yang kukenal dengan memberikan senyum yang ramah. Tidak sengaja aku bertemu Syafi saat ingin menaiki tangga.

“Hai Syafi, apa kabar? Lama banget gak ketemu kamu baik-baik ajakan? Kemana aja liburan kemarin? Kalau aku sih dirumah aja liburan kemarin hehehe.” Kata Miranda bertanya sambil tertawa.

“Iya hai juga Miranda aku baik-baik aja kok, kamu ini niatnya nanya liburan aku atau kasih tau liburan kamu. Pusing deh, aku bakal kasih tau kamu tapi kita sambil jalan dong nanti keburu habis kursi di ruangan.” Kata Syafi menjawab Miranda.

“Iya iya maaf deh, ya sudah kita jalan. Jadi gimana liburan kamu kemarin?” Tanya Miranda.

“Liburan kemarin aku ke Bandung terus keliling kota dan juga aku pergi ke pantai-pantai yang ada di Bandung. Dan pastinya aku gak lupa beliin kamu oleh-oleh dari Bandung, nanti kalau aku gak beliin bisa-bisa kamu ngamuk gak jelas, marah-marahlah atau gak ngambek.” Kata Syafi menjawab Miranda dengan nada sedikit bercanda.

“Hahaha kamu tau aja kalau aku pasti minta oleh-oleh, kalau buat teman-teman yang lain pasti di beliin juga dong jangan sampai kamu cuma beliian aku gara-gara kamu itu fans sama aku.” Balas Miranda dengan percaya dirinya.

“Aduh amit-amit deh jadi fans kamu kaya gak ada yang lain aja. Ya pastilah dibeliin namanya juga temen gak mungkin juga aku cuma beliin kamu aja.” Jawab Safifa seakan menyindir Miranda yang terlalu percaya diri.

“Kalo aja kan siapa tau mungkin kamu itu diam-diam beneran fans sama aku tapi bilangnya enggak supaya aku aku gak taukan, hahaha. Oh ya, Syafi tuh masih ada kursi kosong di depan untung aja mereka jagain kursi buat kita kalau gak pasti diambil sama yang lain.” Kata Miranda sambil menunjuk kursi kosong di dalam ruangan.

Akhirnya akupun duduk dikursi yang sudah dikosongkan sama Nofi dan sahabat yang lain. Tidak lama setelah aku duduk masuklah tiga orang laboran (orang yang bekerja di laboratorium) memberikan pengarahan tentang materi praktikum yang akan dilakukan pada semester empat. Setelah 30 menit dijelaskan, dilanjutkan pemilihan koordinasi setiap mata kuliah. Semua koordinasi mata kuliah dipilih sesuai dengan semester yang lalu. Setelah selesai pemilihan tadi semua mahasiswa langsung keluar ruangan karena tidak ada perkuliahan setelah ini. Aku dan sahabatku juga keluar ruangan menuju kantin, dalam perjalanan kekantin aku melihat beberapa mahasiswa baru lalu lalang yang terlihat kebingungan. Mungkin karena bingung mencari ruangan tempat pengarahan pembelajaran berlangsung, dimana kampus ini cukup besar dan memiliki banyak ruangan.

24 September 2017

“Bagaimana ini bisa terjadi padaku, apakah ini hanya mimpi? Apakah aku harus kabur? Atau aku pura-pura sakit? Semuanya terasa tidak masuk akal!” kata Miranda dalam hati sambil menangis.

Tags: twm18

How do you feel about this chapter?

0 0 0 0 0 0
Submit A Comment
Comments (0)

    No comment.

Similar Tags
Delilah
8177      1696     4     
Romance
Delilah Sharma Zabine, gadis cantik berkerudung yang begitu menyukai bermain alat musik gitar dan memiliki suara yang indah nan merdu. Delilah memiliki teman sehidup tak semati Fabian Putra Geovan, laki-laki berkulit hitam manis yang humoris dan begitu menyayangi Delilah layaknya Kakak dan Adik kecilnya. Delilah mempunyai masa lalu yang menyakitkan dan pada akhirnya membuat Ia trauma akan ses...
Story of Love
216      187     0     
Romance
Setiap orang memiliki kisah cintanya masing-masing. Ada perjalanan cinta yang sepahit kopi tanpa gula, pun ada perjalanan cinta yang semanis gula aren. Intinya sama, mereka punya kisah cintanya sendiri. Kalian pun akan mendapatkan kisah cinta kalian sendiri. Seperti Diran yang sudah beberapa kali jatuh tempo untuk memiliki kisah cintanya
An Invisible Star
1765      925     0     
Romance
Cinta suatu hal yang lucu, Kamu merasa bahwa itu begitu nyata dan kamu berpikir kamu akan mati untuk hidup tanpa orang itu, tetapi kemudian suatu hari, Kamu terbangun tidak merasakan apa-apa tentang dia. Seperti, perasaan itu menghilang begitu saja. Dan kamu melihat orang itu tanpa apa pun. Dan sering bertanya-tanya, 'bagaimana saya akhirnya mencintai pria ini?' Yah, cinta itu lucu. Hidup itu luc...
Rinai Hati
488      258     1     
Romance
Patah hati bukanlah sebuah penyakit terburuk, akan tetapi patah hati adalah sebuah pil ajaib yang berfungsi untuk mendewasakan diri untuk menjadi lebih baik lagi, membuktikan kepada dunia bahwa kamu akan menjadi pribadi yang lebih hebat, tentunya jika kamu berhasil menelan pil pahit ini dengan perasaan ikhlas dan hati yang lapang. Melepaskan semua kesedihan dan beban.
Alice : The Circle Blood
2387      798     3     
Fantasy
Penelitian baru dan kejam membuat murid di Munnart University dipenuhi dengan ketakutan. Pihak Kerajaan Mtyh telah mengubah segala sistem kerajaan dengan sekejap mata, membuat makhluk-makhluk di luar teritori Negeri Alfambell bertanya-tanya akan sikap Sang Ratu. Alice adalah makhluk setengah penyihir. Perempuan itu salah satu yang berbeda di Munnart, hingga membuat dirinya menjadi sorotan murid-...
Light in the Dark
1616      690     3     
Romance
Puggy Humphry and the Mind Box
79129      9334     295     
Action
Prancis. Suatu negeri dari nafsu pada keunggulan pribadi. Penelusuran benang merah kasus pembunuhan seorang arkeolog muda, menyeret detektif wanita eksentrik, menjadi buronan internasional. Alih-alih melarikan diri setelah membunuh seorang agen DCPJ, Puggy Humphry dan Flora Elshlyn terbang ke London untuk melanjutkan investigasi. Pertemuan tak sengaja Flora dengan McHarnough, dewa judi Ingg...
Save Me From Myself
1759      736     1     
Romance
"Kau tidak akan pernah mengerti bagaimana rasanya menjadi aku."
Senja Kedua
3101      1176     2     
Romance
Seperti senja, kau hanya mampu dinikmati dari jauh. Disimpan di dalam roll kamera dan diabadikan di dalam bingkai merah tua. Namun, saat aku memiliki kesempatan kedua untuk memiliki senja itu, apakah aku akan tetap hanya menimatinya dari jauh atau harus kurengkuh?
Black Envelope
324      219     1     
Mystery
Berawal dari kecelakaan sepuluh tahun silam. Menyeret sembilan orang yang saling berkaitan untuk membayarkan apa yang mereka perbuatan. Nyawa, dendam, air mata, pengorbanan dan kekecewaan harus mereka bayar lunas.