Loading...
Logo TinLit
Read Story - Kumpulan Cerpen Mini (Yang Mengganggu)
MENU
About Us  

Dahlan  berlari-lari di lorong rumah sakit sebab mendapat telepon dari salah seorang tetangga mengabarkan istrinya terpeleset dan mengalami pecah ketuban. Saat dibawa ke rumah sakit istrinya nyaris pingsan. 

“Bertahanlah, Lusia. Bertahanlah, sayang …,” gumam Dahlan pada diri sendiri selama berlari-lari. Wajah istrinya yang ayu dan bermata cokelat itu terbayang-bayang. Kandungan yang belum genap sembilan bulan itu sedang diperjuangkan. Penampilan Dahlan sudah acak-acakan. Kemeja biru tuanya sudah tidak rapi dan basah sebab keringat. Dasi yang melingkari lehernya sudah dia lepas saat baru saja keluar kantor dan kini dia genggam kuat.

 

Sesampainya di depan ruang operasi, Dahlan melihat ibunya dan beberapa tetangga yang tampak gusar. 

“Dia mengalami perdarahan, Nak. Ibu cemas.” Ibunya mengguncang-guncang bahu Dahlan sambil meratapi nasib menantunya yang sedang ditangani di dalam. Dahlan belum berkata apa-apa saat seorang dokter keluar ruangan dengan raut tegang.

“Apakah suami pasien sudah datang?” tanya dokter itu.

“S-saya. Saya, Pak.” jawab Dahlan terbata-bata sambil melepas pagutan ibunya.

Lalu dokter membawanya ke sudut lorong, berbicara dengan pelan namun tegas. Ibunya dapat menangkap raut khawatir dan panik secara bersamaan dari wajah anaknya. Lalu sedikit banyaknya ibu itu paham apa yang tidak terdengar olehnya. Dia menangkupkan kedua telapak tangan pada wajah dan mulai menangis tersedu. Seorang tetangga menenangkannya.

“Pilih satu segera, Pak. Istri atau bayi?” desak dokter itu lagi sebab Dahlan hanya terdiam kaku setelah mendengar perkataan dokter itu.

 

Dahlan bangun karena terkejut dering alarm yang nyaring. Dia berkeringat dan merasa sesak napas. 

Ah! Mimpi menakutkan! rutuknya lagi setelah menyadari dia di kamarnya. Sendirian. Belum menikah. Bahkan hari ini adalah hari pertamanya bekerja pada perusahaan telekomunikasi. Ibunya memberikan satu kotak bekal untuk makan siang sebelum Dahlan berangkat.

 

Pekerjaannya pada hari pertama sudah berjalan setengah hari. Saat istirahat, dia memilih duduk sendiri di meja paling sudut. Baru saja menyendokkan nasi dengan lauk sarden ke mulutnya, seorang wanita datang menghampiri, “Hai. Aku Lusia. Boleh duduk di sini?” tanya wanita ayu bermata cokelat itu sambil mengulurkan tangan. Dahlan terperangah sebab teringat mimpinya. Dalam hati dia berteriak dengan kuat mengatakan tidak, tetapi tangannya justru bergerak menyambut tangan wanita itu untuk bersalaman.

“Ya. Silahkan. Aku Dahlan,” ujarnya sambil mengutuk diri sendiri karena keputusan bodoh dirinya yang membuat wanita ini akan mati.

 

(Tamat)

How do you feel about this chapter?

0 0 0 0 0 0
Submit A Comment
Comments (2)
  • hamid

    Bjirrr plot twist!

    Comment on chapter ES DOGER YANG BANYAK SUSUNYA
  • hamid

    Wow wow wow

    Comment on chapter AKU INGIN MEMBUNUHNYA
Similar Tags
F I R D A U S
684      449     0     
Fantasy
Kepak Sayap yang Hilang
96      90     1     
Short Story
Noe, seorang mahasiswa Sastra Jepang mengagalkan impiannya untuk pergi ke Jepang. Dia tidak dapat meninggalkan adik kembarnya diasuh sendirian oleh neneknya yang sudah renta. Namun, keikhlasan Noe digantikan dengan hal lebih besar yang terjadi pada hidupnya.
Kalopsia
610      470     2     
Romance
Based of true story Kim Taehyung x Sandra Sandra seharusnya memberikan sayang dan cinta jauh lebih banyak untuk dirinya sendiri dari pada memberikannya pada orang lain. Karna itu adalah bentuk pertahanan diri Agar tidak takut merasa kehilangan, agar tidak tenggelam dalam harapan,  agar bisa merelakan dia bahagia dengan orang lain yang ternyata bukan kita.  Dan Sandra ternyata lupa karna meng...
Lost Daddy
4785      1051     8     
Romance
Aku kira hidup bersama ayahku adalah keberuntungan tetapi tidak. Semua kebahagiaan telah sirna semenjak kepergian ibuku. Ayah menghilang tanpa alasan. Kakek berkata bahwa ayah sangat mencintai ibu. Oleh sebab itu, ia perlu waktu untuk menyendiri dan menenangkan pikirannya. Namun alasan itu tidak sesuai fakta. AYAH TIDAK LAGI MENCINTAIKU! (Aulia) Dari awal tidak ada niat bagiku untuk mendekati...
Return my time
290      247     2     
Fantasy
Riana seorang gadis SMA, di karuniai sebuah kekuatan untuk menolong takdir dari seseorang. Dengan batuan benda magis. Ia dapat menjelajah waktu sesuka hati nya.
Story Of Chayra
11053      2931     9     
Romance
Tentang Chayra si cewek cuek dan jutek. Sekaligus si wajah datar tanpa ekspresi. Yang hatinya berubah seperti permen nano-nano. Ketika ia bertemu dengan sosok cowok yang tidak pernah diduga. Tentang Tafila, si manusia hamble yang selalu berharap dipertemukan kembali oleh cinta masa kecilnya. Dan tentang Alditya, yang masih mengharapkan cinta Cerelia. Gadis pengidap Anstraphobia atau phobia...
Yu & Way
1130      612     28     
Romance
Dalam perjalanan malamnya hendak mencari kesenangan, tiba-tiba saja seorang pemuda bernama Alvin mendapatkan layangan selembaran brosur yang sama sekali tak ia ketahui akan asalnya. Saat itu, tanpa berpikir panjang, Alvin pun memutuskan untuk lekas membacanya dengan seksama. Setelah membaca selembaran brosur itu secara keseluruhan, Alvin merasa, bahwa sebuah tempat yang tengah dipromosikan di da...
Dua Warna
569      397     0     
Romance
Dewangga dan Jingga adalah lelaki kembar identik Namun keduanya hanya dianggap satu Jingga sebagai raga sementara Dewangga hanyalah jiwa yang tersembunyi dibalik raga Apapun yang Jingga lakukan dan katakan maka Dewangga tidak bisa menolak ia bertugas mengikuti adik kembarnya Hingga saat Jingga harus bertunangan Dewanggalah yang menggantikannya Lantas bagaimana nasib sang gadis yang tid...
Gareng si Kucing Jalanan
8594      3117     0     
Fantasy
Bagaimana perasaanmu ketika kalian melihat banyak kucing jalanan yang sedang tertidur sembarangan berharap ketika bangun nanti akan menemukan makanan Kisah perjalanan hidup tentang kucing jalanan yang tidak banyak orang yang mau peduli Itulah yang terjadi pada Gareng seekor kucing loreng yang sejak kecil sudah bernasib menjadi kucing jalanan Perjuangan untuk tetap hidup demi anakanaknya di tengah...
After School
2457      1147     0     
Romance
Janelendra (Janel) bukanlah cowok populer di zaman SMA, dulu, di era 90an. Dia hanya cowok medioker yang bergabung dengan geng populer di sekolah. Soal urusan cinta pun dia bukan ahlinya. Dia sulit sekali mengungkapkan cinta pada cewek yang dia suka. Lalu momen jatuh cinta yang mengubah hidup itu tiba. Di hari pertama sekolah, di tahun ajaran baru 1996/1997, Janel berkenalan dengan Lovi, sang...