Loading...
Logo TinLit
Read Story - Perahu Jumpa
MENU
About Us  

Bendera kuning bertulisankan huruf arab telah berkibar tidak berdaya di ujung tiang bambu tua yang mengambil alih sepetak tempat di pinggir gang sempit menuju rumahnya. Bendera yang sama juga terpasang di salah satu tiang pondasi teras--merusak keyakinan Jevan selama delapan belas jam waktu yang ditempuh dari rantauan, Kota Belitang.

Pemuda itu, baru genap 28 tahun beberapa hari yang lalu, baru juga menerima ucapan selamat bertambah usia dari sang ayah, tetapi Jevan tidak bisa menerima jika suara lembut yang dia dengar kemarin siang menjadi suara yang akan sangat dia rindukan selamanya. 

Sejak turun dari mobil travel, Jevan berusaha keras menahan air matanya. Namun, ketika kedua kakinya  berhasil mengantarnya di depan rumah yang telah dipasang dua unit tenda milik desa. Melihat semua orang terdiam dan menatap iba, Jevan tidak bisa lagi menahannya. 

Langkahnya melebar, melempar sembarang tas punggung-- berisikan beberapa helai baju dan nota pembayaran cicilan perahu. Masuk ke dalam dan langsung memeluk tubuh dingin sang ayah yang terbujur kaku--telah diselimuti kain corak batik milik ibu dari ujung kaki hingga pangkal leher.

Dua bulan lagi, cicilan perahu yang telah Jevan tebus sejak tiga belas bulan lalu akan segera lunas. Kemudian, ia akan mengambil cuti selama tiga bulan, untuk menemani ayah berlayar, memancing, dan menikmati angin laut yang menenangkan. Namun, semua itu kini hanya sekedar harapan. 

"Jevan tidak berguna, Ibu!" rutuk Jevan di dalam dekapan sang ibu. 

"Jevan tega karena tidak cepat kembali dan menepati janji Jevan. Sekarang, ayah sudah tidak ada, lalu bagaimana selanjutnya, Ibu? Apa yang harus Jevan lakukan?"

Ibu terdiam. Hatinya terlalu sakit melihat putranya dilanda rasa bersalah yang begitu mendalam. 

"Jevan yang salah," gumam Jevan. "Jevan yang salah. Kalau saja waktu itu Jevan tahu bahwa ayah menjual perahunya demi Jevan, semua ini tidak akan terjadi."

Ibu menggeleng kuat. Kedua tangannya yang dingin menangkup wajah Jevan. "Tidak, Nak! Ini semua takdir. Kamu jangan menyalahkan diri sendiri seperti ini. Kasihan ayahmu."

"Tapi, Ibu ... Ayah pergi sebelum Jevan bisa berbakti kepadanya," sahut Jevan, nada suaranya tinggi penuh emosi hingga beberapa pelayat juga tidak bisa menahan kesedihan mereka. 

Perasaan kehilangan pada diri Jevan, benar-benar bisa dirasakan. semua penyesalan, ketidakberdayaan, lelah, dan segala tekanan yang dipendam pemuda itu dapat mereka rasakan. 

"Permisi Ibu Hanum, karena Jevan sudah tiba, maka sebaiknya pemakaman Pak Jaka segera diberlangsungkan," ujar seseorang dengan peci hitam melekat di kepalanya berdiri di ambang pintu.

How do you feel about this chapter?

0 0 0 0 0 0
Submit A Comment
Comments (0)

    No comment.

Similar Tags
Dalam Satu Ruang
154      104     2     
Inspirational
Dalam Satu Ruang kita akan mengikuti cerita Kalila—Seorang gadis SMA yang ditugaskan oleh guru BKnya untuk menjalankan suatu program. Bersama ketiga temannya, Kalila akan melalui suka duka selama menjadi konselor sebaya dan juga kejadian-kejadian yang tak pernah mereka bayangkan sebelumnya.
Premonition
773      445     10     
Mystery
Julie memiliki kemampuan supranatural melihat masa depan dan masa lalu. Namun, sebatas yang berhubungan dengan kematian. Dia bisa melihat kematian seseorang di masa depan dan mengakses masa lalu orang yang sudah meninggal. Mengapa dan untuk apa? Dia tidak tahu dan ingin mencari tahu. Mengetahui jadwal kematian seseorang tak bisa membuatnya mencegahnya. Dan mengetahui masa lalu orang yang sudah m...
Unexpectedly Survived
117      104     0     
Inspirational
Namaku Echa, kependekan dari Namira Eccanthya. Kurang lebih 14 tahun lalu, aku divonis mengidap mental illness, tapi masih samar, karena dulu usiaku masih terlalu kecil untuk menerima itu semua, baru saja dinyatakan lulus SD dan sedang semangat-semangatnya untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang SMP. Karenanya, psikiater pun ngga menyarankan ortu untuk ngasih tau semuanya ke aku secara gamblang. ...
Matahari untuk Kita
1031      542     9     
Inspirational
Sebagai seorang anak pertama di keluarga sederhana, hidup dalam lingkungan masyarakat dengan standar kuno, bagi Hadi Ardian bekerja lebih utama daripada sekolah. Selama 17 tahun dia hidup, mimpinya hanya untuk orangtua dan adik-adiknya. Hadi selalu menjalani hidupnya yang keras itu tanpa keluhan, memendamnya seorang diri. Kisah ini juga menceritakan tentang sahabatnya yang bernama Jelita. Gadis c...
Premium
KLIPING
13326      1761     1     
Romance
KLIPING merupakan sekumpulan cerita pendek dengan berbagai genre Cerita pendek yang ada di sini adalah kisahkisah inspiratif yang sudah pernah ditayangkan di media massa baik cetak maupun digital Ada banyak tema dengan rasa berbedabeda yang dapat dinikmati dari serangkaian cerpen yang ada di sini Sehingga pembaca dapat memilih sendiri bacaan cerpen seperti apa yang ingin dinikmati sesuai dengan s...
Perjalanan Tanpa Peta
57      52     1     
Inspirational
Abayomi, aktif di sosial media dengan kata-kata mutiaranya dan memiliki cukup banyak penggemar. Setelah lulus sekolah, Abayomi tak mampu menentukan pilihan hidupnya, dia kehilangan arah. Hingga sebuah event menggiurkan, berlalu lalang di sosial medianya. Abayomi tertarik dan pergi ke luar kota untuk mengikutinya. Akan tetapi, ekspektasinya tak mampu menampung realita. Ada berbagai macam k...
Train to Heaven
1152      734     2     
Fantasy
Bagaimana jika kereta yang kamu naiki mengalami kecelakaan dan kamu terlempar di kereta misterius yang berbeda dari sebelumnya? Kasih pulang ke daerah asalnya setelah lulus menjadi Sarjana di Bandung. Di perjalanan, ternyata kereta yang dia naiki mengalami kecelakaan dan dia di gerbong 1 mengalami dampak yang parah. Saat bangun, ia mendapati dirinya berpindah tempat di kereta yang tidak ia ken...
Semesta Berbicara
1339      783     10     
Romance
Suci Riganna Latief, petugas fasilitas di PT RumahWaktu, hanyalah wajah biasa di antara deretan profesional kelas atas di dunia restorasi gedung tua. Tak ada yang tahu, di balik seragam kerjanya yang lusuh, ia menyimpan luka, kecerdasan tersembunyi, dan masa lalu yang rumit. Dikhianati calon tunangannya sendiri, Tougo—teman masa kecil yang kini berkhianat bersama Anya, wanita ambisius dari k...
Mimpi yang berawal dari sebuah BUKU
922      576     4     
Short Story
\"Buku ini adalah buku ajaib yang ia berikan kepadaku, berkatnya aku bisa menikmati hariku tanpa rasa penyesalan. Terima Kasih Rachel.\" ucap Sri sambil memeluk buku ajaib tersebut.
CTRL+Z : Menghapus Diri Sendiri
135      120     1     
Inspirational
Di SMA Nirwana Utama, gagal bukan sekadar nilai merah, tapi ancaman untuk dilupakan. Nawasena Adikara atau Sen dikirim ke Room Delete, kelas rahasia bagi siswa "gagal", "bermasalah", atau "tidak cocok dengan sistem" dihari pertamanya karena membuat kekacauan. Di sana, nama mereka dihapus, diganti angka. Mereka diberi waktu untuk membuktikan diri lewat sistem bernama R.E.S.E.T. Akan tetapi, ...