Loading...
Logo TinLit
Read Story - GAARA
MENU
About Us  

"Gak bisa dibiarin nih," Akira naik pitam, dengan buru-buru ia menyeberang jalan untuk menghampiri Genandra yang tengah bersama seorang gadis di sisinya.


"Heh," ucap Akira menepis kasar tangan Genandra agar menjauh dari kepala perempuan itu. "Kamu siapa? Berani-beraninya berduaan di sini sama Kak Genan," sambungnya meluapkan amarah.


"Eh lo ngapain sih? Dateng-dateng bikin ribut," sebal Genandra turun dari atas joke motornya, menatap tajam iris mata Akira.


"Kok Kak Genan marahnya sama aku sih? Akira tanya, ngapain Kakak berduaan di sini sama dia," balas Akira sembari menunjuk kepada gadis tersebut, yang berdiri di samping tubuh Genandra.


"Dengar ya Kak, Kak Genan itu milik Akira, aku gak suka lihat Kakak dekat-dekat sama cewek lain," pungkas Akira terlihat serius.


"He... hei su-sudah ya tenang," sahut gadis itu mulai merasa takut, ia seperti berada ditengah-tengah pertengkaran antara sepasang kekasih. "Gue bisa jelasin kok."


"Jadi lo yang namanya Akira."


"Iya, emang kenapa?" ketus Akira, perasaan cemburu tumbuh begitu besar di dalam hatinya.


"Salam kenal gue Viola, Adik kandung Genandra," ucap Viola mengulurkan jabatan tangan kepada Akira.


"A-apa," batin gadis itu terbelalak, "ja-jadi dia."


"Maafin gue ya sudah buat lo marah. Tenang aja kok, gue gak punya hubungan apa-apa sama dia, kita berdua kan saudara. Masa iya sih, Adik pacaran sama Kakaknya sendiri," sambung Viola tersenyum ramah.


"I-iya, aku yang seharunya minta maaf karena sudah salah paham," balas Akira tiba-tiba gugup mencoba melirik sedikit kepada Genandra, nyatanya laki-laki itu sudah sangat malas untuk menatap Akira.


"Gawat Akira, Kak Genan semakin benci sama lo," batinnya menyesal.


"Udahlah Dek, ngapain lo harus bersikap baik sama cewek gila macam dia. Ayo, gue anterin lo pulang!" ujar Genandra kepada Viola, tidak memperdulikan keberadaan Akira. 


"Sebentar Kak!" tahan Viola.


"Mmmm, lo gak pulang? Udah sepi banget loh di sini, kalau kita berdua pergi nanti lo sendirian," ujar Viola merasa kasihan.


"Iya sih, daritadi aku coba telepon Kakak aku buat jemput, tapi nomornya gak aktif," balas Akira membuat Viola khawatir.


"Mmm gimana ya?" Gumam Viola berpikir.


"Nah gini aja, lo pulangnya diantar sama Kakak gue aja ya!"


"Gak!" tolak Genandra cepat, "Kalau gue anterin dia pulang, terus lo gimana Dek? Lagipula gue juga ogah bonceng dia," ketus Genandra, membuat Akira semakin merasa bersalah.


"Enggak apa-apa kok, aku bakal coba buat telepon Kakak aku sekali lagi, siapa tahu diangkat. Kalian berdua pulang aja," balas Akira merasakan sakit di dadanya.


"Eh jangan gitu, Kakak gue sebenarnya mau kok, cuman gengsi aja."


"La-"


"Diem!" suruh Viola melotot kepada Genandra.


"Ya mau ya! Dianter Kakak gue pulang," mohon Viola memegang kedua telapak tangan Akira.


"Lo suka kan sama dia? Ini kesempatan kalian berdua biar bisa makin deket satu sama lain," pinta Viola terus-menerus dan akhirnya gadis itu pun mau menerima ajakan tersebut.


"Nah gitu dong, ayo cepetan naik!" Viola menyuruh agar dua anak itu segera naik ke atas motor dan memberikan sebuah helm kepada Akira.


"Ck, terus lo nya gimana La?" decak Genandra mengkhawatirkan Viola.


"Gue enggak apa-apa kok Kak, lagian dia juga kasihan. Lo gak pekaan banget sih jadi cowok," bisik Viola mencubit pinggang Genandra.


"Cepetan gih berangkat, gue udah kasih tahu Bunda kok suruh jemput di halte bus depan."


"Beneran gak masalah La? Ya udah gue berangkat dulu ya, kalau ada sesuatu telepon gue aja langsung," ucap Genandra lalu menyalakan mesin motor tersebut.


"Akira pegangan yang erat ya, Kak Genan kadang suka ngebut soalnya," ujar Viola hanya dibalas senyum tipis oleh anak itu.


Motor Genandra pun melaju meninggalkan Viola, ia bisa melihat punggung Kakaknya beserta Akira mulai menjauh. "Hati-hati ya! Jagain calon Kakak iparnya Viola!" teriak Viola.


Bunda is calling you~

"Viola, kamu beneran mau dijemput di halte bus dekat sekolah Kakak kamu sayang?" tanya Nyonya Sena dalam panggilan telepon.


"Hehehe, iya Bunda tadi Viola ada tugas kerja kelompok di rumah temen, kebetulan tempatnya deket sama sekolahnya Kakak," balas Viola.


"Kenapa gak bareng sama Kakak kamu aja? Dia belum pulang kayaknya."


"Kak Genan lagi kencan Bun."


"WHAT? KENCAN???"


"Ish, biasa aja dong Bun, telinga aku jadi sakit nih," kesal Viola merasakan telinganya berdenging.


"Kencannya sama cewek kan?"


"Enggak Bun sama Om-om India, ya sama cewek lah Bun. Emang Bunda pikir Kak Genan gay apa? Aneh Bunda."


"Bunda kan cuman memastikan aja, soalnya Kakak kamu itu anti banget sama cewek, diajak ngobrol sama anaknya temen Bunda waktu itu aja diem terus, dingin banget deh pokoknya," curhat Bunda.


"Denger kan kata Viola ya Bun, sedingin dinginnya kutub Utara pasti bakal meleleh juga. Cewek nya Kak Genan itu diibaratkan seperti matahari, yang sudah ditakdirkan untuk hadir mencairkan hati seorang Genandra."


"Halah gaya mu La. Ya udah, Bunda jemput ya sekarang, tunggu di sana jangan kemana-mana," ucap Nyonya Sena lalu menutup panggilan telepon.


"Siap Bunda!" balas Viola.

How do you feel about this chapter?

0 0 0 0 0 0
Submit A Comment
Comments (9)
  • carera

    Semangat kak yok up lagi😗

    Comment on chapter Mas fiksi lebih menggoda
  • carera

    Akira jan pergi dulu plis:(

    Comment on chapter Apa sudah saatnya aku pulang, Tuhan?
  • zarasafa

    Semangatt kakak🙌🏻🙌🏻

    Comment on chapter Gadis spesial
  • manusiatembuspandang

    semangat kakak

    Comment on chapter Gadis spesial
  • kitcat

    Ayo yuk up lagi kak😎😁

    Comment on chapter Izinkan aku mencintaimu
  • kitcat

    Kapan genan suka sama Akira😭

    Comment on chapter Izinkan aku mencintaimu
  • pitik

    Baru juga mulai

    Comment on chapter Gadis spesial
  • human

    Kenapa Lo gak peka sih genan gemes deh

    Comment on chapter Apa sudah saatnya aku pulang, Tuhan?
  • vina anggraeni

    Jangan lupa beri like nya yah teman-teman:)

    Comment on chapter Gadis spesial
Similar Tags
Niscala
328      216     14     
Short Story
Namanya Hasita. Bayi yang mirna lahirkan Bulan Mei lalu. Hasita artinya tertawa, Mirna ingin ia tumbuh menjadi anak yang bahagia meskipun tidak memiliki orang tua yang lengkap. Terima kasih, bu! Sudah memberi kekuatan mirna untuk menjadi seorang ibu. Dan maaf, karena belum bisa menjadi siswa dan anak kebanggaan ibu.
Dear N
4473      1634     18     
Romance
Dia bukan bad boy, tapi juga bukan good boy. Dia hanya Naufal, laki-laki biasa saja yang mampu mengacak-acak isi hati dan pikiran Adira. Dari cara bicaranya yang khas, hingga senyumannya yang manis mampu membuat dunia Adira hanya terpaku padanya. Dia mungkin tidak setampan most wanted di buku-buku, ataupun setampan dewa yunani. Dia jauh dari kata itu. Dia Naufal Aditya Saputra yang berhasil m...
The Black Heart
1287      735     0     
Action
Cinta? Omong kosong! Rosita. Hatinya telah menghitam karena tragedi di masa kecil. Rasa empati menguap lalu lenyap ditelan kegelapan. Hobinya menulis. Tapi bukan sekadar menulis. Dia terobsesi dengan true story. Menciptakan karakter dan alur cerita di kehidupan nyata.
Si Neng: Cahaya Gema
146      129     0     
Romance
Neng ialah seorang perempuan sederhana dengan semua hal yang tidak bisa dibanggakan harus bertemu dengan sosok Gema, teman satu kelasnya yang memiliki kehidupan yang sempurna. Mereka bersama walau dengan segala arah yang berbeda, mampu kah Gema menerima Neng dengan segala kemalangannya ? dan mampu kah Neng membuka hatinya untuk dapat percaya bahwa ia pantas bagi sosok Gema ? ini bukan hanya sede...
Memories About Him
3692      1682     0     
Romance
"Dia sudah tidak bersamaku, tapi kenangannya masih tersimpan di dalam memoriku" -Nasyila Azzahra --- "Dia adalah wanita terfavoritku yang pernah singgah di dalam hatiku" -Aldy Rifaldan --- -Hubungannya sudah kandas, tapi kenangannya masih berbekas- --- Nasyila Azzahra atau sebut saja Syila, Wanita cantik pindahan dari Bandung yang memikat banyak hati lelaki yang melihatnya. Salah satunya ad...
One-Week Lover
1604      845     0     
Romance
Walter Hoffman, mahasiswa yang kebosanan saat liburan kuliahnya, mendapati dirinya mengasuh seorang gadis yang entah dari mana saja muncul dan menduduki dirinya. Yang ia tak tahu, adalah fakta bahwa gadis itu bukan manusia, melainkan iblis yang terlempar dari dunia lain setelah bertarung sengit melawan pahlawan dunia lain. Morrigan, gadis bertinggi badan anak SD dengan gigi taring yang lucu, meng...
Drifting Away In Simple Conversation
397      274     0     
Romance
Rendra adalah seorang pria kaya yang memiliki segalanya, kecuali kebahagiaan. Dia merasa bosan dan kesepian dengan hidupnya yang monoton dan penuh tekanan. Aira adalah seorang wanita miskin yang berjuang untuk membayar hutang pinjaman online yang menjeratnya. Dia harus bekerja keras di berbagai pekerjaan sambil menanggung beban keluarganya. Mereka adalah dua orang asing yang tidak pernah berpi...
RIUH RENJANA
438      327     0     
Romance
Berisiknya Rindu membuat tidak tenang. Jarak ada hanya agar kita tau bahwa rindu itu nyata. Mari bertemu kembali untuk membayar hari-hari lalu yang penuh Renjana. "Riuhnya Renjana membuat Bumantara menyetujui" "Mari berjanji abadi" "Amerta?"eh
Premium
Dunia Tanpa Gadget
10678      2813     32     
True Story
Muridmurid SMA 2 atau biasa disebut SMADA menjunjung tinggi toleransi meskipun mereka terdiri dari suku agama dan ras yang berbedabeda Perselisihan di antara mereka tidak pernah dipicu oleh perbedaan suku agama dan ras tetapi lebih kepada kepentingan dan perasaan pribadi Mereka tidak pernah melecehkan teman mereka dari golongan minoritas Bersama mereka menjalani hidup masa remaja mereka dengan ko...
Aku Menunggu Kamu
146      128     0     
Romance
sebuah kisah cinta yang terpisahkan oleh jarak dan kabar , walaupun tanpa saling kabar, ceweknya selalu mendo'akan cowoknya dimana pun dia berada, dan akhirnya mereka berjumpa dengan terpisah masing-masing