Loading...
Logo TinLit
Read Story - Highschool Romance
MENU
About Us  

Setelah acara senam pagi, hari pertama Pekan Olahraga resmi dimulai.

Sama seperti Pekan Olahraga sebelumnya, pihak OSIS membagi 3 bagiansekolah untuk acara. Lapangan untuk segala macam aktivitas fisik. Lalu, di lorongsekolah terdapat bazaar yang menjual berbagai macam makanan dan minuman. Terakhir di bagian podium—biasanya tempat upacara berlangsung—beralih menjaditempat untuk memasang musik dan pentas penutupan Pekan Olahraga.

Sorak sorai menyemangati terdengar dari masing-masing kelas. Ditambah lagibila lawan kelas ada yang kalah, mereka akan semakin semangat menyerukan namajagoan kelas.

Seperti Kaivan yang sudah mencetak gol 2 kali berturut-turut. Sejauh ini tidakada yang bisa menghentikannya. Tentu, karena dia Ace dari ekskul sepak bola. PekanOlahraga hanya sebagian kecil dari persiapan sang pemuda untuk pertandinganmendatang.

Sekali lagi, XI-IPA 1 kembali menyerukan nama Kaivan. Tanpa harus bersusahpayah, kemenangan langsung diraih oleh mereka, anak-anak kelas XI-IPA1. Sedangkan sang lawan sesekali hanya berkeluh kesah mendapati Kaivan sebgai lawanmereka di babak pertama.

Selagi kelas XI-IPA 1 merayakan kemenangan, Ileana langsung mengabadikanmomen ini ke dalam kamera. 

Sebagai anggota andalan ekskul jurnalis, Ileana mendapatkan tugas lebih banyakuntuk mengabadikan setiap momen selama Pekan Olahraga berlangsung. Apalagimengingat sang Ketua Ekskul yang menjanjikan gadis itu untuk ikut meliputpertandingan sepak bola nanti. Membayangkannya saja langsung membuat Ileana lebih semangat berkali-kali lipat.

‘Apapun akan kulakukan agar bisa meliput Rafan!’ batin Ileana.

Sedari tadi pengelihatannya tidak luput dari Rafan, pemuda yang mencuripandangan Ileana setiap saat.

Hari ini juga, Rafan terlihat tampan, sempurna seperti biasa. Memang pemudayang dicintai oleh segenap gadis SMA Grand Stellar akan selalu tampil maksimal. Ditambah lagi, ke mana Rafan pergi pasti akan ada segerombolan gadis yang mengikuti.

Gadis berambut hazelnut dikuncir kuda itu tersenyum kecil, bertanya-tanyaapakah ada tempat untuk dirinya di sana?

Mengingat orang-orang yang menaruh hati kepada Rafan biasanya memilikistatus yang lebih tinggi. Mau itu dari penampilan, keterampilan, sampai ketenaran.

Jika mau dibandingkan dengan Ileana yang sangat-sangat biasa saja. Rasanyasang gadis tidak memiliki hal yang bisa dibanggakan sedikitpun. 

‘Fotografi gak termasuk, lah! Aku mah apa atuh…’ Ileana tertawa miris.

Jika mendengar nama gadis yang menyukai Rafan, Ileana merasa kecil hati. Mereka semua terdengar kuat, lebih mewah daripada gadis biasa ini. Ileana tidak adaapa-apanya.

Mungkin butuh waktu 100 tahun lagi sampai Ileana pantas dengan Rafan. Itujuga kalau Rafan tahu perasaan sang gadis.

Perlahan-lahan kali Ileana hilang fokus. Sudah beberapa kali gadis itumemperbaiki lensa kamera yang terus-menerus menjadi blur.

Padahal sudah bulan Desember, tapi kenapa cuacanya masih saja panas? Apakahini karena global warming yang semakin menjadi? Benar juga, sepertinya ini bisamenjadi bahan liputan minggu depan.

Ileana makin tidak kuat dengan panas yang mendominasi. Sang gadis bisamerasakan tangannya semakin licin, keringat terus mengucur, bahkan beberapa kali mata Ileana kemasukan keringat hingga terasa pedih.

‘KALAU MATAKU BEGINI TERUS, NANTI AKU GAK BISA LIHAT RAFAN!!’teriak Ileana di dalam hati.

‘Kalau lagi kelilipan seperti ini, kayaknya enak deh ditiupin matanya.’ Sang gadis melirik ke arah Rafan sekilas. ‘Misalnya sama Rafan gitu! Hihi!’

Belum berselang lama Ileana memikirkan waktu istirahat, bel pun berderingkeras. Siswa-siswi SMA Grand Stellar sudah diperbolehkan untuk menikmati waktusenggang selama 30 menit, sampai nanti acara kembali dimulai.

Sebelum menikmati waktu istirahat, Ileana berkumpul dengan anggota ekskuljurnalistik terlebih dahulu, mendiskusikan hasil liputan mereka hari ini.

Hansa selaku ketua ekskul jurnalistik mulai melihat hasil liputan di hari pertamasambil menyeleksi mana yang akan diunggah di laman Instagram sekolah.

sesekali dia memperingati salah satu anggotanya dengan tegas, kalau adabeberapa bagian yang kurang menarik di matanya dan tidak pantas untuk diunggah. Bertanya di mana banner yang seharusnya sudah ada sebelum Pekan Olahragadimulai.

Tiba waktunya Ileana untuk memperlihatkan hasil fotonya ke pada Hansa. Walauhasil tangkapan gadis itu banyak yang sudah disetujui oleh sang ketua ekskul, tetapitetap saja mereka harus memilih yang terlihat ‘seru’. 

“Mungkin kamu pilih aja yang tiga foto ini, terus kasih ke anak-anak desain buatdimasukin ke template Pekan Olahraga. Oh, kayaknya yang satu ini bisa jadithumbnail anak-anak penyiaran,” ujar Hansa maasih sambil melihat-lihat hasiljepretan Ileana.

“Ada lagi gak, Pak Ketu?” tanya sang gadis,

Hansa mengangguk, lalu mengajak Ileana untuk melihat beberapa foto yang telah dia pilih untuk rekapan acara di hari pertama.

“Udah, abis ini kamu gantian sama aku, ya? Lagipula udah masuk shift aku buatambil gambar, kok!” tawar Hansa dibalas anggukan Ileana.

Akhirnya, Ileana bisa bernapas untuk sejenak.

 

***

 

Keadaan kelas saat itu cukup ramai. Belum lagi di dominasi oleh bau keringat yang kebanyakan berasal dari para pemuda di belakang. 

Sebagian dari mereka tengah membuka baju, berpikir akan memikat hati para gadis di kelas walaupun kenyataannya tidak seperti itu.

“Iih, males banget deh kalau masuk kelas! Anak-anak laki di kelas pada ajang pamer aurat, gak tahu aja malah bau keringatnya makin menyengat! Kayak Naufal dong! Alim, cakep, gak aneh-aneh,” protes Lavina yang berujung membanding-bandingkan Naufal dengan sebagian besar pemuda di kelas.

Winola yang mendengar hal itu hanya tertawa getir, kalau saja Lavina berada di tempat yang sama, pasti dia tidak mau juga dibanding-bandingkan.

Walaupun parfum sudah disemprotkan, hal itu malah memperburuk keadaan dan membuat bau kelas semakin apek.

Gadis bertubuh tinggi yang berdiri di samping Lavina hanya bisa menggeleng-geleng. Dia sudah lebih dari siap kalau harus mendengar protes dan cemoohan gadis(sok) imut di sampingnya.

Winola membuang mukanya, malas kalau harus menanggapi Lavina. Sang gadisberambut hitam di styling dengan gaya hairbun itu bertatap-tatapan dengan Ileana yang baru saja kembali dari tugas ekskul junalis.

“Hai, Na. Baru selesai nih, tugasnya?” sapa Winona.

Ileana mengangguk, senyumnya mengembang. “Tenang, tadi fotonya ccakep-cakep! Anak kelas kita pasti suka!”

Keduanya tertawa kecil sebelum akhirnya Winola mempersilahkan Ileana msukke dalam kelas.

“Eh, tapi hati-hati ya, Na! Di dalem agak bau apek!” seru Winola memperingatiIleana sebelum ia beranjak menemui Gyuri.

Ileana mengacungkan jempolnya sambil tersenyum miring, belum tahu kalaukeadaan kelas sudah seperti kapal pecah yang diisi bangkai tikus.

Begitu masuk ke kelas, sang gadis langsung menutup hidungnya. Berpikir kalauini sudah tidak pantas disebut apek lagi, melainkan bau busuk.

Lagipula siapa yang tidak memakai deodorant sebelum beraktivitas? Ditambahlagi, bau keringat juga ketek bercampur dengan bau parfum dan makanan. 

“Gila, parah banget baunya. Lalat saja gak sudi lewat sini!” gumam Ileana masihsambil menutup hidungnya.

Tetapi gadis itu harus kuat. Pilihannya hanya berpanas-panasan di luar ataumenderita sedikit dengan bau menyengat di dalam kelas. 

Tentu saja Ileana memilih yang kedua. Asalkan dia bisa bernapas melaluihidung, masalah langsung terselesaikan. Lagipula … ada Rafan yang sedangberistirahat juga di dalam kelas. Tentu saja, gadis itu memilih berdiam diri di dalamsana!

“Walau badai menerjang, tapi kalau ada doi, everything is gonna be alriiight!” senandung gadis itu tidak menyadari ada sepasang mata jahil yang terus menguntitnyasedari tadi.

“Iya deh, si paling bisa tahan karena ada doi, hihi!” ledek Naufal dari belakang. Entah mengapa suara tawanya jauh lebih menyebalkan hari ini.

Gadis itu mengelak, sambil sesekali bertanya sedang apa saudaranya di sini. Bingung, karena Ileana ingat kalau Naufal tengah mengikuti lomba Uno Stacko di pinggir lapangan.

“Ya, kan, udah istirahat! Gimana sih kamu, dikiranya kamu doang yang bisaistirahat!” protes Naufal.

“Ya, maaf! Aku kira kamu masih sibuk menganalisa strategi lawan!” balasIleana.

Naufal tertawa sinis, senyumnya terlihat semakin menyebalkan. “Tenang ajakeleus, tahun ini kita jelas menang lagi, kok.”

Malas menanggapi Naufal yang lebih berisik dari biasanya, Ileana hanyamengangguk-angguk malas. Tahu kalau semakin diladeni, Naufal semakin besarkepala.

Namun nampaknya, Naufal masih belum puas merecoki Ileana langsungmengambil sikap duduk beratakan.

“Ih, nakal ya, udah mulai berani curi-curi pandang!” goda Naufal.

Kedua mata Naufal sampai melengkung sempurna, tampak menikmati godaandan ledekan yang dia lemprkan kepada sang gadis.

“Ih, suka-suka aku lah!” balas Ileana. “Asalkan gak bikin dia risih, ya, aman-aman saja kayaknya!”

Tapi seperti prediksi Ileana, Naufal membalas ucapannya lagi masih dengan nada yang menyebalkan. “Apa iya, Neng?”

Perdebatan terus berlanjut, sepertinya tidak satu pun dari mereka inginmengalah. Anak-anak kelas yang menaruh harapan kepada Kaivan—karena hanya diayang bisa melrai Ghazanvar bersaudara—malah mendapatkan respon yang tidaksesuai dengan harapan. Kaivan malah ikut memanas-manasi keadaan.

Masih tersenyum usil, Naufal mulai membahas soal puisi cinta yang tempo laluia bacakan di depan kelas. Menyampaikan kalau bisa saja orang yang dituju  sudahtahu isi surat dari Ileana, bahkan memang sengaja menunggu gadis itumengungkapkannya secara langsung.

Tentu saja hal tersebut langsung ditolak mentah-mentah oleh Ileana, gadis itusesekali berdecit meminta tolong Kaivan agar segera menyelamatkannya, bukan ikut-ikutan meledek.

‘Emang, Kaivan sejak selesai UAS sengkleknya belom sembuh-sembuh!’ rutukIleana, melihat penengah satu-satunya berpihak kepada Naufal.

“Waduh, gimana nih, Na! Memangnya seyakin apa sih kamu? Eh, tapi untungaku yang bacain, ya. Jadi identitas kamu gak perlu ketahuan!” lanjut Naufal sambilmenjulurkan lidahnya.

“Ya, kalau kita terusin pembicaraan ini bakal ketahuan lah, bodoh!” protesIleana. Gadis itu sudah beberapa kali kode keras untuk tidak melanjutkan percakapanini.

“Ih, santai dulu gak sih, Na! Lagian, Rafan gak akan tahu kalau kamu suka samadia!” celetuk Kaivan.

Sialnya, Kaivan berbicara ketika kelas tengah asik menyimak perdebatanmereka, alias hanya dia seorang yang membocorkan perasaan Ilana terhadap Rafan.

“KAI! KAMU, BODOH BANGET SIH! KALIAN BERDUA, ASTAGAA!” teriak Ileana, berusah keras menahan malu sambil menutup mukanya dengan keduatangan.

‘Selamat tinggal masa mudaku…’ batin Ileana, pasrah dengan keadaan sekarang.

Satu kelas XI-IPA 1 berseru ketika mendengarkan berita tidak terduga ini. Siapasangka puisi cinta yang Naufal bacakan di hari itu sebenarnya surat cinta Ileana untukRafan, si bintang kelas.

Di antara jemari yang menutup muka, Ileana bisa melihat sekilas Rafan yang tengah digoda oleh teman sekelas. Tanpa sengaja pandangan sang pemuda teralih keIleana, sambil tersenyum malu.

Ileana ingin memendam debaran jantung yang semakin tidak terkendali. Sebelum dirinya meledak dan menghamburkan konfetti di dalam kelasnya.

 

How do you feel about this chapter?

0 0 0 0 0 0
Submit A Comment
Comments (0)

    No comment.

Similar Tags
Salju yang Memeluk Awan [PUBLISHING IN PROCESS]
14438      2526     4     
Romance
Cinta pertamaku bertepuk sebelah tangan. Di saat aku hampir menyerah, laki-laki itu datang ke dalam kehidupanku. Laki-laki itu memberikan warna di hari-hariku yang monokromatik. Warna merah, kuning, hijau, dan bahkan hitam. Ya, hitam. Karena ternyata laki-laki itu menyimpan rahasia yang kelam. Sebegitu kelamnya hingga merubah nasib banyak orang.
Konspirasi Asa
2844      987     3     
Romance
"Ketika aku ingin mengubah dunia." Abaya Elaksi Lakhsya. Seorang gadis yang memiliki sorot mata tajam ini memiliki tujuan untuk mengubah dunia, yang diawali dengan mengubah orang terdekat. Ia selalu melakukan analisa terhadap orang-orang yang di ada sekitarnya. Mencoba untuk membuat peradaban baru dan menegakkan keadilan dengan sahabatnya, Minara Rajita. Tetapi, dalam mencapai ambisinya itu...
Surat Kaleng Thalea
4395      1247     2     
Romance
Manusia tidak dapat menuai Cinta sampai Dia merasakan perpisahan yang menyedihkan, dan yang mampu membuka pikirannya, merasakan kesabaran yang pahit dan kesulitan yang menyedihkan. -Kahlil Gibran-
Kanvas Putih
159      139     0     
Humor
Namaku adalah Hasywa Engkak, yang berarti pengisi kehampaan dan burung hitam kecil. Nama yang memang sangat cocok untuk kehidupanku, hampa dan kecil. Kehidupanku sangat hampa, kosong seperti tidak ada isinya. Meskipun masa depanku terlihat sangat tertata, aku tidak merasakannya. Aku tidak bahagia. Wajahku tersenyum, tetapi hatiku tidak. Aku hidup dalam kebohongan. Berbohong untuk bertahan...
About love
1283      598     3     
Romance
Suatu waktu kalian akan mengerti apa itu cinta. Cinta bukan hanya sebuah kata, bukan sebuah ungkapan, bukan sebuah perasaan, logika, dan keinginan saja. Tapi kalian akan mengerti cinta itu sebuah perjuangan, sebuah komitmen, dan sebuah kepercayaan. Dengan cinta, kalian belajar bagaimana cinta itu adalah sebuah proses pendewasaan ketika dihadapkan dalam sebuah masalah. Dan disaat itu pulalah kali...
Unlosing You
474      329     4     
Romance
... Naas nya, Kiran harus menerima keputusan guru untuk duduk sebangku dengan Aldo--cowok dingin itu. Lambat laun menjalin persahabatan, membuat Kiran sadar bahwa dia terus penasaran dengan cerita tentang Aldo dan tercebur ke dalam lubang perasaan di antara mereka. Bisakah Kiran melepaskannya?
Slash of Life
8425      1785     2     
Action
Ken si preman insyaf, Dio si skeptis, dan Nadia "princess" terpaksa bergabung dalam satu kelompok karena program keakraban dari wali kelas mereka. Situasi tiba-tiba jadi runyam saat Ken diserang geng sepulang sekolah, kakak Dio pulang ke tanah air walau bukan musim liburan, dan nenek Nadia terjebak dalam insiden percobaan pembunuhan. Kebetulan? Sepertinya tidak.
Trainmate
2782      1218     2     
Romance
Di dalam sebuah kereta yang sedang melaju kencang, seorang gadis duduk termangu memandangi pemandangan di luar sana. Takut, gelisah, bahagia, bebas, semua perasaan yang membuncah dari dalam dirinya saling bercampur menjadi satu, mendorong seorang Zoella Adisty untuk menemukan tempat hidupnya yang baru, dimana ia tidak akan merasakan lagi apa itu perasaan sedih dan ditinggalkan. Di dalam kereta in...
Aku Menunggu Kamu
170      150     0     
Romance
sebuah kisah cinta yang terpisahkan oleh jarak dan kabar , walaupun tanpa saling kabar, ceweknya selalu mendo'akan cowoknya dimana pun dia berada, dan akhirnya mereka berjumpa dengan terpisah masing-masing
Tumpuan Tanpa Tepi
11356      3142     0     
Romance
Ergantha bercita-cita menjadi wanita 'nakal'. Mencicipi segala bentuk jenis alkohol, menghabiskan malam bersama pria asing, serta akan mengobral kehormatannya untuk setiap laki-laki yang datang. Sialnya, seorang lelaki dewasa bermodal tampan, mengusik cita-cita Ergantha, memberikan harapan dan menarik ulur jiwa pubertas anak remaja yang sedang berapi-api. Ia diminta berperilaku layaknya s...