Loading...
Logo TinLit
Read Story - Melting Point
MENU
About Us  

Hari rabu, Queenie duduk di tempatnya sambil mendengarkan guru matematika yang sedang mengajar. Pelajaran pertama sudah hampir selesai, tapi Sagara tidak juga masuk ke kelas. Lihat saja, jika pelajaran setelah istirahat habis ini Sagara masuk ke dalam kelas dengan bau rokok yang menyengat, Queenie akan mengungsi untuk hari ini.

Guru pelajaran matematikanya keluar lebih cepat, sehingga Queenie membereskan buku matematika dan catatan matematika yang dia catat tadi dengan tulisan acak-acakan karena tidak niat. Lalu saat Queenie memasukkan semua bukunya ke laci meja, Sagara menaruh tas di mejanya, membuat Queenie langsung mendongak menoleh menatap Sagara yang sudah duduk di sebelahnya.

"Dari mana lo?" tanya Queenie saat tidak mencium bau rokok, membuatnya menyimpulkan kalau Sagara tidak bolos untuk merokok.

"Lupa hari ini sekolah," jawab Sagara enteng.

"Terus ngapain masuk sekarang?" tanya Queenie heran.

"Teriakan nyokap bikin gue gak bisa tidur," jawab Sagara acuh tak acuh.

"Dih, an--" kata Queenie tapi terhenti karena tiba-tiba teringat janjinya untuk tidak berkata kasar.

"An apa, hayo? An, apa?" pancing Sagara.

"Ancol, pengen ke ancol, udah lama gak ke ancol."

"Ayo ke ancol."

"Sekarang?" tanya Queenie terkejut.

"Nggak, tahun depan," jawab Sagara jengkel. "Ayo, mumpung gue bawa helm dua."

"Dasar gila!"

"Pulang sekolah ke bengkel gue mau gak?" tanya Sagara tiba-tiba.

"Ngapain?" balas Queenie bertanya.

"Main gundu."

"Kenapa harus di bengkel?" tanya Queenie heran.

"Suka-suka gue lah."

"Gak bisa. Gara-gara lo gue jadi harus ikut wawancara OSIS hari ini."

"Siap-siap minta maaf biar tuh orang kagak dendam."

"Lo sih, buku juga buku lo, kenapa harus gue yang marah-marah."

"Salah gue gitu?" tanya Sagara menantang.

"Iya lah! Siap-siap aja ngerjain tugas gue selama satu bulan."

"Kalo gue jadi dia sih, gue usir bahkan pas baru liat lo masuk," ledek Sagara.

"Lo tuh awalnya kesel banget sama dia, tapi sekarang malah kesannya ngebela dia. Dasar ABG labil," ketus Queenie.

Ekspresi Sagara berubah datar. "Keselnya gue sama tuh orang gak ada hubungannya sama lo."

"Terserah dah. Mending sekarang lo bantuin gue mikir, kalo misalnya dia nanya visi misi gue masuk OSIS, gue harus jawab apa?" tanya Queenie dengan wajah memelas.

Sagara terkekeh. "Jawab aja, visi lo masuk OSIS supaya OSIS jadi lebih sering bikin acara dan lo bisa bolos terus. Misi lo masuk OSIS, supaya bisa bolos pelajaran kalo ada rapat OSIS, dan bikin OSIS rapat mulu."

"Ini kenapa kesannya lo gak mau gue ada di kelas ya?" tanya Queenie tersinggu.

"Peka juga," jawab Sagara sambil tertawa sementara Queenie memukul pelan lengannya.

"Bang—" ucap Queenie terhenti karena tidak boleh berkata kasar.

"Sat," lanjut Sagara dengan tawa yang semakin menjadi.

How do you feel about this chapter?

0 0 0 0 0 0
Submit A Comment
Comments (1)
  • yurriansan

    wow queenie galak dan mau bunuh diri, hmhh apa sebabnya ya?
    seru nih ceritanya.gayamu menceritakan juga asyik. tapi, sebagai pembaca, aku merasa tiap chapternya spti tanggung. padahal udah bagus dri atas. kurang klimaks aja. tapi mungin, kalau aku selesaiin bacanya, bakalan 'ngeh ni critanya.

    mampir2 juga ya ke Three boys and a man punya ku, :D

    Comment on chapter 02
Similar Tags
Premium
Cheossarang (Complete)
10649      1834     3     
Romance
Cinta pertama... Saat kau merasakannya kau tak kan mampu mempercayai degupan jantungmu yang berdegup keras di atas suara peluit kereta api yang memekikkan telinga Kau tak akan mempercayai desiran aliran darahmu yang tiba-tiba berpacu melebihi kecepatan cahaya Kau tak akan mempercayai duniamu yang penuh dengan sesak orang, karena yang terlihat dalam pandanganmu di sana hanyalah dirinya ...
HOME
299      222     0     
Romance
Orang bilang Anak Band itu Begajulan Pengangguran? Playboy? Apalagi? Udah khatam gue dengan stereotype "Anak Band" yang timbul di media dan opini orang-orang. Sampai suatu hari.. Gue melamar satu perempuan. Perempuan yang menjadi tempat gue pulang. A story about married couple and homies.
Nothing Like Us
34084      4181     51     
Romance
Siapa yang akan mengira jika ada seorang gadis polos dengan lantangnya menyatakan perasaan cinta kepada sang Guru? Hal yang wajar, mungkin. Namun, bagi lelaki yang berstatus sebagai pengajar itu, semuanya sangat tidak wajar. Alih-alih mempertahankan perasaan terhadap guru tersebut, ada seseorang yang berniat merebut hatinya. Sampai pada akhirnya, terdapat dua orang sedang merencanakan s...
Unexpected You
441      313     0     
Romance
Pindah ke Indonesia dari Korea, Abimanyu hanya bertekad untuk belajar, tanpa memedulikan apapun. tapi kehidupan tidak selalu berjalan seperti yang diinginkannya. kehidupan SMA terlalu membosankan jika hanya dihabiskan untuk belajar saja. sedangkan Renata, belajar rasanya hanya menjadi nomor dua setelah kegemarannya menulis. entah apa yang ia inginkan, menulis adalah pelariannya dari kondisi ke...
DariLyanka
2860      989     26     
Romance
"Aku memulai kisah ini denganmu,karena ingin kamu memberi warna pada duniaku,selain Hitam dan Putih yang ku tau,tapi kamu malah memberi ku Abu-abu" -Lyanka "Semua itu berawal dari ketidak jelasan, hidup mu terlalu berharga untuk ku sakiti,maka dari itu aku tak bisa memutuskan untuk memberimu warna Pink atau Biru seperti kesukaanmu" - Daril
Salju yang Memeluk Awan [PUBLISHING IN PROCESS]
13643      2390     4     
Romance
Cinta pertamaku bertepuk sebelah tangan. Di saat aku hampir menyerah, laki-laki itu datang ke dalam kehidupanku. Laki-laki itu memberikan warna di hari-hariku yang monokromatik. Warna merah, kuning, hijau, dan bahkan hitam. Ya, hitam. Karena ternyata laki-laki itu menyimpan rahasia yang kelam. Sebegitu kelamnya hingga merubah nasib banyak orang.
The Savior
4134      1428     10     
Fantasy
Kisah seorang yang bangkit dari kematiannya dan seorang yang berbagi kehidupan dengan roh yang ditampungnya. Kemudian terlibat kisah percintaan yang rumit dengan para roh. Roh mana yang akan memenangkan cerita roman ini?
Babak-Babak Drama
452      311     0     
Inspirational
Diana Kuswantari nggak suka drama, karena seumur hidupnya cuma diisi itu. Ibu, Ayah, orang-orang yang cuma singgah sebentar di hidupnya, lantas pergi tanpa menoleh ke belakang. Sampai menginjak kelas 3 SMP, nggak ada satu pun orang yang mau repot-repot peduli padanya. Dian jadi belajar, kepedulian itu non-sense... Tidak penting! Kehidupan Dian jungkir balik saat Harumi Anggita, cewek sempurna...
Rain
543      398     4     
Short Story
Hujan mengubah segalanya dan Hujan menjadi saksi cinta mereka yang akhirnya mereka sadari.
You Are The Reason
2157      873     8     
Fan Fiction
Bagiku, dia tak lebih dari seorang gadis dengan penampilan mencolok dan haus akan reputasi. Dia akan melakukan apapun demi membuat namanya melambung tinggi. Dan aku, aku adalah orang paling menderita yang ditugaskan untuk membuat dokumenter tentang dirinya. Dia selalu ingin terlihat cantik dan tampil sempurna dihadapan orang-orang. Dan aku harus membuat semua itu menjadi kenyataan. Belum lagi...