Read More >>"> Enigma (Enigma | 00) - TinLit
Loading...
Logo TinLit
Read Story - Enigma
MENU
About Us  

Ada enam nama siswa yang paling disegani sesama siswa tapi diidolai oleh hampir semua siswi di SMA Pelita. Namanya Alaric, Archer, Ares, Elang, Ciko dan Karel. Mereka bisa disebut sebagai F4-nya SMA Pelita, mungkin lebih tepatnya flower six. Enam siswa itu membuat kombinasi yang lengkap dengan Alaric yang sudah punya pacar tapi masih suka menggodai siswi lain, Archer yang daftar mantannya mencapai puluhan, Ares yang galak, Elang yang tengil tapi pintar, Ciko yang suka membuat lelucon tidak lucu tapi menghidupkan suasana, dan Karel yang juga tengil tapi jago bermain musik dan mempunyai suara yang bagus.

Enam laki-laki tersebut sedang serius dengan ponsel masing-masing. Mereka sedang bermain game, hanya Ciko saja yang sedari tadi berisik karena terancam kalah. Mereka semua duduk di atas motor masing-masing yang terparkir di samping kiri depan lobi sekolah.

Karel mendongak dan mengedip-ngedipkan matanya saat tiba-tiba saja matanya kelilipan. “Itu siapa? Gue gak pernah liat. Ada anak baru?” tanya Karel sambil menepak lengan Archer.

Archer ikut mendongak dan mengikuti arah mata Karel. “Gak cakep, biasa aja. Gak tertarik,” jawab Archer datar, lalu matanya kembali ke layar ponselnya.

Elang bersiul. “Kalo Archer bilang biasa aja, berarti emang biasa banget,” timpal Elang tapi matanya tetap mengikuti siswi yang dimaksud Karel. “Suka?” Elang melirik Karel sekilas sebelum kembali ke layar ponselnya.

Karel terus memperhatikan perempuan dengan rambut yang digerai dengan warna cokelat yang tidak terlalu kentara di bagian bawahnya yang sedang menggendong tas ransel berwarna hitam polos. Sekolah Pelita memang sekolah elit, tapi jika menyangkut disiplin dan pelaksanaan peraturan sekolah mereka tidak perlu diragukan, karena itu juga Karel sempat menerka-nerka hukuman apa yang anak baru itu akan dapat karena rambut cokelatnya itu. Memang tidak terlalu kentara, tapi mata guru kesiswaan mereka sangat jeli, apalagi dia anak baru.

“Kurasa ku t’lah jatuh cinta, pada pandangan yang pertama, sulit bagiku untuk bisa, berhenti mengagumi dirinya,” nyanyi Karel.

How do you feel about this chapter?

0 0 0 0 0 0
Submit A Comment
Comments (1)
  • Citranicha

    Ceritanya ngegemesin.. bakal baca sama ending kok pasti haha...
    Karakter Athena yang unik.. keren lah hahaha

    Baca cerita aku juga ya, kalo mau hehe
    Semangat terus!

    Comment on chapter Enigma | 01
Similar Tags
PATANGGA
597      427     1     
Fantasy
Suatu malam ada kejadian aneh yang menimpa Yumi. Sebuah sapu terbang yang tiba-tiba masuk ke kamarnya melalui jendela. Muncul pula Eiden, lelaki tampan dengan jubah hitam panjang, pemilik sapu terbang itu. Patangga, nama sapu terbang milik Eiden. Satu fakta mengejutkan, Patangga akan hidup bersama orang yang didatanginya sesuai dengan kebijakan dari Kementerian Sihir di dunia Eiden. Yumi ingin...
100%-80%
9671      1585     4     
Romance
Naura merasa dirinya sebagai seorang gadis biasa -biasa saja dan tidak memiliki kelebihan tertentu bertemu dengan Tsubastian yang bisa dibilang mendekati sempurna sebagai seorang manusia. kesempurnaan Tsubastian hancur karena Naura, bagaimana Naura dan Tsubastian menghadapinya
Premium
The Secret Of Bond (Complete)
5498      1236     1     
Romance
Hati kami saling terikat satu sama lain meskipun tak pernah saling mengucap cinta Kami juga tak pernah berharap bahwa hubungan ini akan berhasil Kami tak ingin menyakiti siapapun Entah itu keluarga kami ataukah orang-orang lain yang menyayangi kami Bagi kami sudah cukup untuk dapat melihat satu sama lain Sudah cukup untuk bisa saling berbagi kesedihan dan kebahagiaan Dan sudah cukup pul...
Tuhan, Inikah Cita-Citaku ?
3830      1562     9     
Inspirational
Kadang kita bingung menghadapi hidup ini, bukan karena banyak masalah saja, namun lebih dari itu sebenarnya apa tujuan Tuhan membuat semua ini ?
Toko Kelontong di Sudut Desa
4077      1591     3     
Fantasy
Bunda pernah berkata pada anak gadisnya, bahwa cinta terbaik seorang lelaki hanya dimiliki oleh ayah untuk anaknya. Namun, tidak dengan Afuya, yang semenjak usia tujuh tahun hampir lupa kasih sayang ayah itu seperti apa. Benar kata bundanya, tetapi hal itu berlaku bagi ibu dan kakeknya, bukan dirinya dan sang ayah. Kehidupan Afuya sedikit berantakan, saat malaikat tak bersayapnya memutuskan m...
Diskusi Rasa
1086      631     3     
Short Story
Setiap orang berhak merindu. Tetapi jangan sampai kau merindu pada orang yang salah.
Dosa Pelangi
594      342     1     
Short Story
"Kita bisa menjadi pelangi di jalan-jalan sempit dan terpencil. Tetapi rumah, sekolah, kantor, dan tempat ibadah hanya mengerti dua warna dan kita telah ditakdirkan untuk menjadi salah satunya."
Sampai Kau Jadi Miliku
1089      552     0     
Romance
Ini cerita tentang para penghuni SMA Citra Buana dalam mengejar apa yang mereka inginkan. Tidak hanya tentang asmara tentunya, namun juga cita-cita, kebanggaan, persahabatan, dan keluarga. Rena terjebak di antara dua pangeran sekolah, Al terjebak dalam kesakitan masa lalu nya, Rama terjebak dalam dirinya yang sekarang, Beny terjebak dalam cinta sepihak, Melly terjebak dalam prinsipnya, Karina ...
Power Of Bias
1055      605     1     
Short Story
BIAS. Istilah yang selalu digunakan para penggemar K-Pop atau bisa juga dipakai orang Non K-Pop untuk menyatakan kesukaan nya pada seseoraang. Namun perlu diketahui, istilah bias hanya ditujukan pada idola kita, atau artis kesukaan kita sebagai sebuah imajinasi dan khayalan. Sebuah kesalahan fatal bila cinta kita terhadap idola disamakan dengan kita mencitai seseorang didunia nyata. Karena cin...
REMEMBER
3985      1207     3     
Inspirational
Perjuangan seorang gadis SMA bernama Gita, demi mempertahankan sebuah organisasi kepemudaan bentukan kakaknya yang menghilang. Tempat tersebut dulunya sangat berjasa dalam membangun potensi-potensi para pemuda dan pernah membanggakan nama desa. Singkat cerita, seorang remaja lelaki bernama Ferdy, yang dulunya pernah menjadi anak didik tempat tersebut tengah pulang ke kampung halaman untuk cuti...