Read More >>"> Ellipsis (Dodge Ball) - TinLit
Loading...
Logo TinLit
Read Story - Ellipsis
MENU 0
About Us  

Hari kedua mpls, seperti dugaan Dito sebelumnya, Ara meminta agar mereka tidak pergi bersama ke sekolah dan Dito jangan mendekatinya saat di sekolah. Jika saja Dito hanya murid biasa tidak apa-apa, tetapi ini setiap kelakuan Dito pasti mengundang sorotan siswa lain. Ara merasa terusik karenanya. 

Lain hal dengan Dito yang masih bersikeras untuk tetap mengantar Ara dengan beralibi bahwa murid baru tidak boleh membawa kendaraan jadi teman-teman barunya nggak bakal tahu kalau mereka berangkat bersama, kecuali mengenali mereka di jalan. Juga, parkiran sekolahnya berada di luar gerbang. Berbeda dengan parkiran guru yang berada di halaman sekolah, parkiran siswa memiliki tempat khusus sebelum gerbang, itu membantu mengurangi angka pembolosan siswa, sebab jika ada yang bolos motornya akan tertahan.

"Pulangnya sama siapa?"

"Ojik online lagi." Ara turun dari motor.

"Ojek." Koreksi Dito.

"Hehe." Kekeh Ara.

Dito mengusap rambut Ara gemas. 

"Berantakan nih jadinya!" Ara kesal, dia menata kembali rambutnya.

"Udah sono masuk!" Dito mendorong lengan bahu Ara. Tidak keras, tapi membuat Ara terhuyung ke depan.

"Micinsaekkya!" Umpat Ara memakai Bahasa Korea, dia langsung berlari meninggalkan Dito yang malah terkekeh.

"Micin micin, penyedap rasa." Dito turun dari motornya. Kemudian dia menyimpan helm disalahsatu spion motornya.

"Dit." Panggil seseorang yang bersuara familiar.

Lantas Dito menoleh, "Baru nyampe?" Tanyanya kemudian tersenyum.

Sheril tersenyum masam. "Udah dari tadi. Cuma nunggu lo."

"Ohh, yaudah. Ayo." Dito memimpin jalan.

Sheril berdeham, dia berjalan menyusul Dito sampai mereka jalan berdampingan.

"Tadi lo berangkat sama murid baru?"

"Iya."

Sheril tersenyum, dia ingin berbicara lagi namun Dito memotongnya. "Gue ke ruang olah raga dulu." Ucapnya sambil menepuk bahu Sheril, kemudian dia langsung berbelok koridor sementara Sheril mematung di tempatnya.

 

°°°

 

Semua murid diminta berganti pakaian olah raga, karena seragam olah raga dari sekolah belum ada, Tim Sumatra diminta memakai kaos merah dengan celana olah raga hitam panjang. Tentunya info itu sudah di umumkan kemarin.

Ara mengatur rambutnya yang berantakan, bukan dia saja ternyata beberapa siswi lain melakukan hal yang sama.

Kedua koordinator yang sama seperti kemarin masuk ke dalam ruangan. Sheril memasukkan satu tangannya ke dalam saku jas, sementara tangan satunya memegang buku. Topan membawa bola karet berwarna putih.

"Apa kita mau main volly?" Bisik Jessica.

Ara mengangkat kedua bahunya. "Bisa jadi?"

"Jangan ngobrol!"

Peserta mpls terlonjak, tak terkecuali Ara dan Jessica. Sheril tidak terlihat ramah hari ini.

"Udah gue kasih tahu kemarin jangan ngobrol. Masih aja!"

Topan menatap horor ke arah Sheril. "Lo lagi pms?"

Sheril melirik tajam ke arah Topan. "Jelasin cara mainnya! Kita dapet giliran kedua." Sheril berjalan cepat, dia berdiri di rak pojok ruangan.

Topan berjalan ke tengah, dia melebarkan senyumnya. "Sorry. Mungkin dia lagi dalam masa sangar-sangarnya. Harap maklum."

"Topan!" Desis Sheril.

"Maaf ndoro."

Kelakuan Topan mau tak mau membuat peserta mpls mesem-mesem. Tapi Sheril masih tidak tergoda dengan lelucon Topan. Hingga kemudian Topan berdeham. "Sekarang kita serius." Ucapnya.

"Ini adalah aset mpls. Biasanya habis permainan ini besoknya ada yang jadian." Ternyata Topan masih ngelantur.

"Jadi...."

"Diakhir acara hari ini, dari masing-masing tim bakal di pilih sepuluh orang perwakilan buat main dodge ball. Cara mainnya beda sama aturan baku dodge ball, sistem kita nanti bakal di pilih berpasangan cewek-cowok, nah kalian boleh ngenain lawan cowok tapi kalo cewek yang kena bola otomatis kalian gugur."

Mereka mengangguk-angguk.

"Sebelum bertanding sama tim lain, kita bakal main di kandang dulu alias antar kalian-kalian ini. Nanti lima pasangan yang bertahan diakhir, mereka yang ikut kompetisi." Jelas Topan.

"Sekarang Kanjeng Ratu Sheril, silakan bacain nama-nama pasangannya." Ucap Topan dengan sedikit leluconnya.

Sheril mengangguk, dia berjalan ke arah Topan lalu menatap adik-adik kelasnya.

Ara harap-harap cemas, dia tidak mengenal satu pun pria yang ada di sini.

Sheril mulai membacakan pasangan pertama.

"Oh iya. Yang udah di sebut maju berpasangan." Sheril menambahkan.

Lantas dua orang yang baru saja namanya disebut maju dan berkumpul.

"Pasangan kedua, Aranasya dan Val."

Ara berdiri, kemudian pria yang duduk di depannya juga berdiri. Mereka berdiri berdampingan di sebelah pasangan pertama. Sementara Sheril melanjutkan pembacaannya.

"Hai." Val menyapa.

Ara tidak menjawab dia hanya melontarkan senyum.

"Daniel dan Celine kalian pasangan kelima."

Kelas mendadak ricuh,  Val yang di samping Ara pun ikut menggoda pasangan kelima itu.

"Wah pasangan hts satu kelompok."

"Jodoh kali mereka."

"Untung banyak si Daniel."

"Kak Sheril di bayar berapa sama Daniel?"

"Hahaha"

Ara hanya memperhatikan teman-temannya, sementara Daniel masih memasang wajah datar seolah dia tidak mendengar apa-apa. Lain hal dengan Celine yang tersipu, pipinya memerah. Dia terus berucap-apa sih-enggak-ih kalian.

Sheril melanjutkan, tanpa komando ricuhan berangsur mereda.

"Pasangan terakhir, Jessica dan Erino."

Jessica maju dengan kikuk, sementara Erino sudah menebar pesonanya.

Val melirik ke Ara. "Awas temen lo."

"Kenapa?" Tanya Ara.

"Sahabat gue yang satu itu, sesuatu."

Ara tidak mengerti maksud Val, tapi dia juga tidak berniat bertanya lagi.

"Nah Sekarang kita ke lapangan volly.. Ayo!!" Topan berkomando, dia berjalan keluar kelas disusul Sheril kemudian para peserta mpls.

"Tim Sumatra mana suaranya??!!" Topan kembali berkomando dari depan, kemudian peserta mpls mulai menyanyikan yel-yel yang sudah mereka buat kemarin. Val yang paling bersemangat, membuat Ara mau tak mau ikut menyanyikan yel-yel yang hanya setengah lirik dia hapal.

Mereka sampai di lapangan volly, berpapasan dengan Tim Kalimantan yang sudah menyelesaikan seleksi. Disana ada Randy Nugraha sang wakil ketos sebagai wasit. Dia dikenal tegas, sedikit ramah banyak kesan nyebelin.

"Aturan main, disini kalian nggak dibagi dalam dua tim. Semuanya musuh, kecuali pasangan kalian. Sisanya yang udah di jelasin sama koordinator ruangan." Ucap Randy tidak ingin memperpanjang waktu. Dia menempelkan peluitnya ke mulut, sementara tangan kiri yang memegang bola bersiap melempar bola tersebut.

"Gue nggak pandai menghindar." Celine berbisik pada Daniel.

"Berdiri di belakang gue."

Celine mengangguk, dia yang lebih kecil dari Daniel membuatnya tertutup karena bahu Daniel yang lebar.

"Jangan takut." Daniel merentangkan tangan kanannya menjaga Celine.

Pritt!!!

Permainan dimulai, beberapa kali serangan ke Ara, untung saja dia mampu menangkap bola atau menghindarinya dengan gesit. tiga pasangan sudah gugur,  para perempuan berteriak-teriak dan tertawa, Ara juga ikut tertawa saat dirinya melempar bola ke arah Jessica dan gadis itu jatuh karena kaki Erino, tapi untung saja bola tidak mengenai dirinya jadi dia masih bertahan di permainan ini.

Sesekali Val memperhatikan Ara dari samping, cantik. Val tersenyum.

"Ah!! Curang! Cel jangan berdiri dibelakang gitu kasian Daniel kena bola mulu." Erino berteriak.

Ara melirik ke arah pasangan Daniel, Celine memberengut kesal. "Bodo."

Mereka melanjutkan permainan, sampai akhirnya peluit kembali terdengar.

Sheril mencentang nama-nama pasangan yang akan mengikuti permainan nanti.

"Pasangan yang berhasil bertahan, Val-Aranasya, Daniel-Celine, Erino-Jessica, Tommy-Farah, dan Gibran-Bora."

Mereka berhigh five dengan pasangan masing-masing.

Ara tersenyum lebar ke arah Val, sedangkan Val menatap Ara dan tersenyum. Dia merentangkan telapak tangannya. "Tos dulu dong."

"Ah.. Iya.." Ara membalas tangan Val.

"Lo imut banget ya."

"Eh?" Ara tidak mengerti.

"Lo kaya adik gue yang baru masuk smp." Val menahan tawanya, dia hendak mencubit pipi Ara namun kewarasannya berhasil terkendali, dia mengurungkan niat. Mereka mendadak berubah canggung.

"Ra mau ke kantin nggak?" Jessica menghampiri mereka. Membuat perhatian Ara langsung teralih. "Ayo." Dia berjalan menarik Jessica.

Val diam di tempat, dia menatap Ara yang berjalan cepat menyeret temannya.

°°°

Semua peserta mpls di giring menuju lapangan indoor sekolah, disana sudah ada beberapa osis termasuk Dito yang tengah bercengkrama dengan temannya. Peserta mpls yang tidak terpilih duduk mengisi kursi tribun sementara yang akan bertanding mengikuti koordinator ruangan berkumpul di samping lapangan.

Mereka yang mengikuti lomba sudah duduk berjajar rapi sesuai tim nya. Dito berjalan ke depan, mengambil alih.

"Dalam permainan kali ini, ada aturan tambahan, bukan hanya pasangan tapi kerja sama tim sangat-sangat berpengaruh. Sesama tim boleh mengoper bola maksimal dua kali per ronde, tapi misalkan lo ngoper ke temen satu tim terus nanti bola itu jatuh nggak ke tangkap berarti ronde itu gugur dan ronde selanjutnya bola jadi milik tim lawan. Sampai sini paham?" Dito memberikan arahan.

Peserta mpls yang di sana mengangguk.

"Gue langsung turun sebagai wasit utama dibantu Randy. Sheril mendata skor dibantu Elang. Anggota Osis lain memantau peserta mpls di tribun, dukung tim masing-masing. Kasih yel-yel yang meriah."

Anggota Osis yang masih berkumpul disana mengangguk, lalu masing-masing koordinator pergi ke timnya. Dan Elang pergi ke papan skor.

Dito dan Randy masih di tempat. Di sampingnya ada Sheril yang membuka buku catatan mpls. "Tim yang pertama main, Sumatra sama Sulawesi. Diharap peserta langsung masuk ke lapangan."

Sorak sorai dari Tim Sumatra menggema beradu dengan Tim Sulawesi, mereka menyemangati teman-temannya yang mulai pemanasan di tengah lapangan.

Sheril menghampiri Elang, sementara Dito dan Randy memasuki garis tengah lapangan, "jangan ada yang melewati garis."

Dito memberi aba-aba.

Prit!!!

Tim Sumatra mendapat bola pertama, serangan bertubi-tubi dilempar-balikkan. Ara kira akan cukup mudah, ternyata untuk mengenai lawan mainnya susah karena mereka dipisah oleh garis putih di tengah, tidak acak seperti permainan pertama.

Erino melempar bola ke arah lawan, dengan cepat di balik arah dan hampir mengenai Ara. Gadis itu melempar kembali bolanya dengan melompat, dan bagus sekali. Mengenai pemain perempuan lawan.

"Yeay!!" Ara berteriak senang. Dia bertos ria bersama Val, pasangan lain pun melakukan hal yang sama. Tim pendukung makin bersemangat memberikan yel-yelnya. Sementara Tim Sulawesi sudah kehilangan satu pasangan. Mereka yang tersisa masih terlihat membara.

Dito memberikan jempol kanannya. Ara mengedipkan satu matanya dengan cepat.

Prit!!!

Ronde kedua dimulai, tempo yang dimainkan Tim Sulawesi bertambah cepat. Para laki-laki dari tim Sumatra sudah beberapa kali terkena serangan, terutama Daniel. Dia yang paling diincar karena Celine tidak bisa menangkap bola, dia hanya mengikuti tubuh Daniel di belakang.

Ara kembali menyerang dengan melompat namun satu orang dari tim Sulawesi langsung melempar kembali bolanya pada Daniel, sangat disayangkan Daniel tidak menangkap bola itu dia menolaknya dengan memukul ke arah Ara yang belum sepenuhnya berdiri dengan kedua kakinya.

"Aw!" Ara langsung terduduk jatuh, Dito meniup peluit. Perhatian kembali tertuju pada Ara yang sedang memegangi pergelangan kakinya. Kedua wasit mengumpul melihat kondisi Ara.

"Ngapain nyerang dia?" Val tidak terima, namun nada bicaranya masih terdengar santai.

"Nggak sengaja."

Val berdecak, dia berjongkok di depan Ara. "Kaki lo pasti terkilir. Ayo ke uks."

Ara menatap Val, kemudian beralih pada Dito yang memasang wajah khawatir dan teman-teman tim main yang mengumpul mengelilinginya.

"Ahh-- gue baik-baik aja." Ara mencoba berdiri. Dia terhuyung sedikit namun tidak sampai jatuh.

"Kalau sakit ke uks. Jangan mengulur waktu." Ucap Randy sarkas.

"Enggak kok. Ayo dilanjut." Jawab Ara percaya diri, dia tersenyum lebar.

Akhirnya mereka kembali berpencar, Dito meniup peluitnya lagi. Kini bola berada di tim Sulawesi.

Ara tidak bisa menapakkan kaki kanannya, sakitnya begitu terasa jika dia bertumpu pada kaki itu. Val selalu melirik ke arah Ara yang terus-terusan mendesah kesakitan.

"Berdiri di belakang. Kaya Celine."

Ara patuh, dia berjalan dan berdiam di belakang Val, tangan kiri Val ke belakang memegangi lengan kiri Ara. Tinggi Ara hanya sampai ketiak Val! Itu membuat Ara frustasi karena dia tidak bisa melihat ke depan. Dia jadi melirik sedikit lewat celah lengan Val.

Rupanya kini sasaran empuk beralih ke Ara. Val beberapa kali terkena bola dan setengah memeluk Ara untuk berpindah posisi menghindari bola. Jalan Ara terseok-seok. Nyerinya tertutupi oleh harum tubuh Val, dia seperti berada pada tengah-tengah suasana musim semi.

 

~~~~

How do you feel about this chapter?

0 2 1 0 1 0
Submit A Comment
Comments (0)

    No comment.

Similar Tags
Akhir SMA ( Cerita, Cinta, Cita-Cita )
1613      811     1     
Romance
Akhir SMA yang tidak pernah terbayangkan dalam pikiran seorang cewek bernama Shevia Andriana. Di saat masa-masa terakhirnya, dia baru mendapatkan peristiwa yang dapat mengubah hidupnya. Ada banyak cerita terukir indah di ingatan. Ada satu cinta yang memenuhi hatinya. Dan tidak luput jika, cita-cita yang selama ini menjadi tujuannya..
Distance
1680      658     4     
Romance
Kini hanya jarak yang memisahkan kita, tak ada lagi canda tawa setiap kali kita bertemu. Kini aku hanya pergi sendiri, ke tempat dimana kita di pertemukan lalu memulai kisah cinta kita. Aku menelusuri tempat, dimana kamu mulai mengatakan satu kalimat yang membuat aku menangis bahagia. Dan aku pun menelusuri tempat yang dimana kamu mengatakan, bahwa kamu akan pergi ke tempat yang jauh sehingga kit...
Senja (Ceritamu, Milikmu)
6029      1530     1     
Romance
Semuanya telah sirna, begitu mudah untuk terlupakan. Namun, rasa itu tak pernah hilang hingga saat ini. Walaupun dayana berusaha untuk membuka hatinya, semuanya tak sama saat dia bersama dito. Hingga suatu hari dayana dipertemukan kembali dengan dito. Dayana sangat merindukan dito hingga air matanya menetes tak berhenti. Dayana selalu berpikir Semua ini adalah pelajaran, segalanya tak ada yang ta...
Awesome Me
3071      1101     3     
Romance
Lit Academy berisi kumpulan orang-orang mengagumkan, sebuah wadah untuk menampung mereka yang dianggap memiliki potensi untuk memimpin atau memegang jabatan penting di masa depan. Mereka menjadi bukti bahwasanya mengagumkan bukan berarti mereka tanpa luka, bukti bahwa terluka bukan berarti kau harus berhenti bersinar, mereka adalah bukti bahwa luka bisa sangat mempesona. Semakin mengagumkan seseo...
SiadianDela
8189      2227     1     
Romance
Kebahagiaan hanya bisa dicapai ketika kita menikmatinya bersama orang yang kita sayangi. Karena hampir tak ada orang yang bisa bahagia, jika dia tinggal sendiri, tak ada yang membutuhkannya, tak ada orang yang ingin dia tolong, dan mungkin tak ada yang menyadari keberadaanya. Sama halnya dengan Dela, keinginan bunuh diri yang secara tidak sadar menjalar dikepalanya ketika iya merasa sudah tidak d...
Babak-Babak Drama
446      307     0     
Inspirational
Diana Kuswantari nggak suka drama, karena seumur hidupnya cuma diisi itu. Ibu, Ayah, orang-orang yang cuma singgah sebentar di hidupnya, lantas pergi tanpa menoleh ke belakang. Sampai menginjak kelas 3 SMP, nggak ada satu pun orang yang mau repot-repot peduli padanya. Dian jadi belajar, kepedulian itu non-sense... Tidak penting! Kehidupan Dian jungkir balik saat Harumi Anggita, cewek sempurna...
Ketos in Love
965      562     0     
Romance
Mila tidak pernah menyangka jika kisah cintanya akan serumit ini. Ia terjebak dalam cinta segitiga dengan 2 Ketua OSIS super keren yang menjadi idola setiap cewek di sekolah. Semua berawal saat Mila dan 39 pengurus OSIS sekolahnya menghadiri acara seminar di sebuah universitas. Mila bertemu Alfa yang menyelamatkan dirinya dari keterlambatan. Dan karena Alfa pula, untuk pertama kalinya ia berani m...
Batagor (Menu tawa hari ini)
359      225     4     
Short Story
Dodong mengajarkan pada kita semua untuk berterus terang dengan cara yang lucu.
Semanis Rindu
16065      3022     10     
Romance
Aku katakan padamu. Jika ada pemandangan lain yang lebih indah dari dunia ini maka pemandangan itu adalah kamu. (Jaka,1997) Sekali lagi aku katakan padamu. Jika ada tempat lain ternyaman selain bumi ini. Maka kenyamanan itu ada saat bersamamu. (Jaka, 1997) Jaka. nama pemuda jantan yang memiliki jargon Aku penguasa kota Malang. Jaka anak remaja yang hanyut dalam dunia gengster semasa SM...
Old day
532      391     3     
Short Story
Ini adalah hari ketika Keenan merindukan seorang Rindu. Dan Rindu tak mampu membalasnya. Rindu hanya terdiam, sementara Keenan tak henti memanggil nama Rindu. Rindu membungkam, sementara Keenan terus memaksa Rindu menjawabnya. Ini bukan kemarin, ini hari baru. Dan ini bukan,Dulu.