Loading...
Logo TinLit
Read Story - Bulan Dan Bintang
MENU
About Us  

Misi pertama gagal untuk mendekati radit, dan itu hanya di karnakan satu orang yaitu.. 

Bintang.. Nama yang slalu membuat mood Bulan bergeser turun, perilaku yang sangat menyebalkan dan juga perkataan yang slalu menghantam keras diri nya, kata-kata nya seperti pisau yang menusuk tepat di hati Bulan.

Selama ini tidak ada orang yang mengolok-olok Bulan sedemikian rupa kecuali Bintang. sebenar nya apa yang salah dari Bulan, ia hanya mendekati beberapa cowok dan menurut nya kenakalan nya masih di atas standart. Bukti nya slama ini Bulan tidak pernah berpacaran, berpelukan, bahkan tidak pernah berciuman. bukankah itu hal yang baik di saat umur nya sudah beranjak dewasa, Bulan masih mengingat tolak ukur dalam pergaulan. Ia hanya ingin masa SMA nya berwarna dan juga bisa berkesan, ia hanya ingin masa SMA yang sempurna dengan berbanyak teman dan juga pengalaman. cukup, sebenar nya hanya itu. 

Dan Bintang sudah menyebut nya wanita murahan, Yang benar saja. bahkan cowok itu juga perayu wanita di sekolah nya.

Oh sial.. kenapa kata-kata itu tidak ia lontarkan tadi kepada Bintang yang sangat menyebalkan, dari pada menginjak sepatu nya, bahkan rasa sakit tidak akan bisa menggeser otak nya jauh lebih baik. 

" Bulan, kenapa makanan nya cuma di aduk-aduk seperti itu?" tanya Mama nya yang sedari tadi memperhatikan Bulan.

Bulan sedikit tersentak, karna sedari tadi hanya melamun. " Bulan gak enak makan ma." balas nya dengan menghembuskan nafas berat nya. 

" Kamu sakit." Mama nya terlihat cemas lalu menjulurkan tangan nya ke kening Bulan. " Tapi gak panas kok." ulang nya 

" Boleh Bulan masuk ke kamar dulu, mau istirahat." ijin Bulan, Karna akan sangat sulit untuk pergi ketika makan. karna peraturan di rumah ini adalah. " Tidak boleh mengangkat bokong sedikit pun ketika sedang makan." Ya tuhan.. sebenar nya peraturan macam apa itu. 

" Kamu kelihatan sangat lelah hari ini." ujar mama nya meneliti wajah Bulan yang sangat lesu. " Istirahat lah di kamar, dan cepat tidur." ulang nya.

Seperti keluar dari ruangan yang sangat pengap, akhir nya Bulan bisa bernafas dengan lega, ketika ia sudah memasuki kamar nya. Ia langsung merebahkan tubuh nya, dan memejamkan mata nya, Namun sial nya ia tidak bisa tidur semudah itu.

Seingat Bulan, ia tidak pernah meninggalkan makan malam nya atau tidak, pasti mama nya akan menceramahi nya A sampai Z. Tapi malam ini seperti mendapat anugerah karna Mama nya menyetujui nya begitu saja. padahal Bulan belum makan sesuap pun. 

Bulan berdiri dan mengambil ponsel nya di atas meja belajar nya. lalu ia membuka nya dan mendapati beberapa pesan masuk. Bulan membuka nya dan membaca nya. 

JEFRI: Bulan, besok berangkat bareng yuk, gue jemput. 

Riko: Makan siang nya ke kantin bareng ya.

Ivan: Lagi ngapain Bulan? besok kalau kamu free, jalan bareng yuk? 

Bulan tersenyum tipis ketika mendapat ajakan dari para cowok yang slama ini ia dekati, sebenar nya bukan mereka saja yang Bulan dekati, ada beberapa adik kelas yang Bulan dekati, Namun dalam hal lain maksud nya Bulan hanya berteman. Ya, mungkin orang salah paham karna tingkah nya yang kelihatan sok akrab.

Tapi Bulan, hanya menggeletak kan kembali ponsel nya dan enggan menjawab pesan mereka, karna Bulan tau mereka hanya ingin memenangkan taruhan nya. Mereka sangat bodoh ketika memilih Bulan menjadi bahan taruhan, karna Bulan bukan tipe cewek yang dengan gampang nya menerima cowok sembarangan. Bulan tidak akan pernah membiarkan seseorang masuk ke dalam hati nya, jangan kan masuk Bulan tidak mengizinkan siapapun yang membuat jantung nya berdebar. 

**** 

" Bulan kenapa tadi malam Chat ku gak di balas.?" tanya Ivan yang sedang menghadang Bulan untuk masuk ke kelas nya. 

" Gue ketiduran, maaf ya." balas Bulan dengan memperlihatkan senyum manis nya. 

" Tapi..

" Hy Bulan, kok udah berangkat duluan sih, kan aku mau jemput." sela Jefri yang tiba-tiba berada di samping Bulan.

Belum sempat Bulan membuka mulut nya, suara riko sudah membuncah membahana di lorong sekolah. membuat para murid disana menatap nya dengan raut wajah penasaran. 

" Bulan, Nanti jadi kan. Makan siang bareng?" tanya Riko yang sudah berada di samping Bulan. dan masih terdengar nafas yang tersengal-senggal. seperti nya ia habis lari marathon. 

Ok. Bulan sekarang seperti mangsa yang siap di terkam oleh hewan buas yang siap memangsa nya. Di depan nya ada Ivan, di samping kanan nya ada Jefri dan di samping kiri nya ada Riko. Untuk sesaat Bulan terasa sangat sesak karna mereka smakin mendekat, seakan akan siapa yang menyentuh Bulan duluan. itulah pemenang nya.

Namun Tuhan selalu baik pada nya, ketika kedua sahabat nya muncul dan menyeret semua cowok tadi untuk menjauh dari Bulan. 

" Eh, kalian apain sahabat gue. sampai dia linglung kayak gitu." tunjuk Mia kepada mereka bertiga. 

" Kalian ingin mutilasi sahabat gue ya," sahut Quenza lalu merogoh ransel nya. " Gue ambilin gunting ni." Quenza mengambil gunting rumput dari ransel nya dan menunjukkan nya kepada merek bertiga. " Kalian belum sunat kan. sini gue sunat kalian satu persatu, gartis kok." kata Quenza sambil memainkan gunting itu. 

Jangan kan Jeffri, riko, dan juga Ivan. Bahkan Mia dan Bulan hanya bisa membuka lebar mulut nya. melihat gunting rumput yang di pegang oleh Quenza. 

Ya tuhan.. Quenza ingin sekolah atau jadi tukang kebun sih.? 

" Sini, biar rata burung kalian." ucap Quenza kembali sambil mendekatkan gunting ke arah mereka bertiga. 

Jefri, riko dan juga Ivan. hanya saling beradu tatapan, mereka memegangi selangkangan nya dengan erat lalu lari begitu saja sambil menjerit bebarengan. " TIDAK..." 

Quenza tergelak dengan keras, melihat mereka bertiga lari terbirit-birit. " Hahaha, tuh lihat Bul hanya dengan gunting ini, mereka pada kabur. hebat kan gue." bangga Quenza lalu menatap Bulan dan Mia. " Lah, kalian kenapa pada bengong sih." tambah nya.

" Lo udah gila, kenapa bawah gunting rumput ke sekolah?" tanya Bulan yang terlihat masih syok menatap Gunting rumput yang di bawah Quenza.

Quenza menatap Gunting rumput itu dan membolak-balikan gunting itu. " Oh ini milik pak tatang. tukung kebun sekolah, kemarin gue pinjem karna di rumah hilang, dari pada gue beli lebih baik gue pinjem ya kan. Gue kan anak pinter." Jelas Quenza panjang lebar sambil melebarkan senyuman nya. 

" Gue rasa, sahabat lo agak geser otak nya." Kata Mia yang memandang Quenza berjalan ke arah taman sekolah. 

" Bener, itu juga sahabat lo Mi." balas Bulan yang  sama memandang pungung Quenza.

Mia dan Bulan saling pandang lalu tertawa bersama sambil berkata. " Sahabat kita."

 

How do you feel about this chapter?

0 0 0 0 0 0
Submit A Comment
Comments (1)
  • dede_pratiwi

    nice story, i love it :)

    Comment on chapter PERMUSUHAN..
Similar Tags
injured
1507      787     1     
Fan Fiction
mungkin banyak sebagian orang memilih melupakan masa lalu. meninggalkannya tergeletak bersama dengan kenangan lainya. namun, bagaimana jika kenangan tak mau beranjak pergi? selalu membayang-bayangi, memberi pengaruh untuk kedepannya. mungkin inilah yang terjadi pada gadis belia bernama keira.
Princess Harzel
17190      2538     12     
Romance
Revandira Papinka, lelaki sarkastis campuran Indonesia-Inggris memutuskan untuk pergi dari rumah karena terlampau membenci Ibunya, yang baginya adalah biang masalah. Di kehidupan barunya, ia menemukan Princess Harzel, gadis manis dan periang, yang telah membuat hatinya berdebar untuk pertama kali. Teror demi teror murahan yang menimpa gadis itu membuat intensitas kedekatan mereka semakin bertamba...
Melawan Tuhan
2900      1099     2     
Inspirational
Tenang tidak senang Senang tidak tenang Tenang senang Jadi tegang Tegang, jadi perang Namaku Raja, tapi nasibku tak seperti Raja dalam nyata. Hanya bisa bermimpi dalam keramaian kota. Hingga diriku mengerti arti cinta. Cinta yang mengajarkanku untuk tetap bisa bertahan dalam kerasnya hidup. Tanpa sedikit pun menolak cahaya yang mulai redup. Cinta datang tanpa apa apa Bukan datang...
My Soul
180      140     1     
Fantasy
Apa aku terlihat lezat dimatamu? Meski begitu,jiwaku hanya milikku bukan untuk siapapun. ---- -Inaya- Jika dikira hidupku ini sangat sempurna dan menyenangkan,memiliki banyak teman,keluarga dan hidup enak,tidak semua benar,aku masih harus bersembunyi dari para Soul Hunter,aku masih harus berlari dari kejaran mereka setiap saat,aku juga harus kabur dari setiap kejadian yang melibatkan So...
Got Back Together
365      297     2     
Romance
Hampir saja Nindyta berhasil membuka hati, mengenyahkan nama Bio yang sudah lama menghuni hatinya. Laki-laki itu sudah lama menghilang tanpa kabar apapun, membuat Nindyta menjomblo dan ragu untuk mempersilahkan seseorang masuk karna ketidapastian akan hubungannya. Bio hanya pergi, tidak pernah ada kata putus dalam hubungan mereka. Namun apa artinya jika laki-laki hilang itu bertahun-tahun lamanya...
Love and your lies
5747      1398     0     
Romance
You are the best liar.. Xaveri adalah seorang kakak terbaik bagi merryna. Sedangkan merryna hanya seorang gadis polos. Dia tidak memahami dirinya sendiri dan mencoba mengencani ardion, pemain basket yang mempunyai sisi gelap. Sampai pada suatu hari sebuah rahasia terbesar terbongkar
Sekotor itukah Aku
411      313     4     
Romance
Dia Zahra Affianisha, Mereka memanggil nya dengan panggilan Zahra. Tak seperti namanya yang memiliki arti yang indah dan sebuah pengharapan, Zahra justru menjadi sebaliknya. Ia adalah gadis yang cantik, dengan tubuh sempurna dan kulit tubuh yang lembut menjadi perpaduan yang selalu membuat iri orang. Bahkan dengan keadaan fisik yang sempurna dan di tambah terlahir dari keluarga yang kaya sert...
Lentera
902      614     0     
Romance
Renata mengenal Dimas karena ketidaksengajaan. Kesepian yang dirasakan Renata akibat perceraian kedua orang tuanya membuat ia merasa nyaman dengan kehadiran lelaki itu. Dimas memberikan sebuah perasaan hangat dan mengisi tempat kosong dihatinya yang telah hilang akibat permasalahan kedua orang tuanya. Kedekatan yang terjalin diantara mereka lambat laun tanpa disadari telah membawa perasaan me...
CINTA DALAM DOA
2483      1000     2     
Romance
Dan biarlah setiap doa doaku memenuhi dunia langit. Sebab ku percaya jika satu per satu dari doa itu akan turun menjadi nyata sesungguhnya
NADA DAN NYAWA
15665      2942     2     
Inspirational
Inspirasi dari 4 pemuda. Mereka berjuang mengejar sebuah impian. Mereka adalah Nathan, Rahman, Vanno dan Rafael. Mereka yang berbeda karakter, umur dan asal. Impian mempertemukan mereka dalam ikatan sebuah persahabatan. Mereka berusaha menundukkan dunia, karena mereka tak ingin tunduk terhadap dunia. Rintangan demi rintangan mereka akan hadapi. Menurut mereka menyerah hanya untuk orang-orang yan...