Loading...
Logo TinLit
Read Story - The Last Cedess
MENU
About Us  

Jika kau didatangi dua orang asing berpakaian ala aktivis lingkungan, kusarankan untuk segera pergi. Menjauhlah sebisa mungkin dari mereka. Kalau perlu, usir kedua orang aneh itu. Lempari dengan sandal, kerikil, atau apa pun yang berada dalam jangkauanmu.

Jangan pernah memercayai ocehan-ocehan mereka, sekalipun itu menyangkut bencana, kehancuran, dan keselamatan alam. Jika kau sampai percaya, apalagi bersedia bergabung dalam perjalanan bodoh yang mereka sebut "Ekspedisi Penyelamatan", kau akan menyesal.

Kenapa aku bisa bilang begitu? Kau tidak perlu mengetahui alasannya sekarang. Terlalu berbahaya, memusingkan, dan ... terdengar agak gila. Bahkan, kau mungkin akan menganggapku sama sintingnya dengan dua aktivis itu dan menelepon rumah sakit jiwa. Aku jelas tak akan mengambil risiko tersebut.

Oke, lupakan tentang rumah sakit jiwa. Itu tidak penting. Yang harus kau lakukan sekarang adalah mendengarkan perkataanku. Percayalah, aku kawanmu. Aku hanya ingin mencegahmu dari mengambil jalan yang salah.

Lain halnya dengan kedua aktivis gila itu. Mereka ... berbeda. Mungkin benar, orang-orang tersebut bukanlah musuhmu. Namun, kau juga tidak dapat menyebut mereka sebagai kawan. Mereka berencana memanfaatkanmu saja. Menjerumuskan orang yang tidak tahu apa-apa sepertimu dan aku ke dalam masalah "keluarga" yang teramat rumit.

Aku tak akan mengatakan "keluarga" mana dan masalah apa yang kumaksud. Kalau aktivis-aktivis tadi benar mencari dirimu, cepat atau lambat kau bakal mengetahuinya. Baik kau berhasil kabur maupun tidak. Seandainya kau bukan orang yang mereka cari pun, akan jauh lebih aman bila informasi ini tidak kau ketahui.

Kuharap nasib baik berpihak kepadamu. Menggiringmu menuju pilihan kedua yang kudamba-dambakan. Jadi, kau tidak perlu berurusan dengan anggota-anggota "keluarga" dan konflik tak berkesudahannya sepanjang hari seperti diriku.

Namaku Micko Alfansyah. Umurku empat belas tahun. Dan, ya, aku telah kehilangan kehidupan normalku gara-gara dua orang pegiat lingkungan sinting.

 

How do you feel about this chapter?

0 0 0 0 0 0
Submit A Comment
Comments (0)

    No comment.

Similar Tags
Dieb der Demokratie
16906      1974     16     
Action
"Keadilan dan kebebasan, merupakan panji-panji dari para rakyat dalam menuntut keadilan. Kaum Monarki elit yang semakin berkuasa kian menginjak-injak rakyat, membuat rakyat melawan kaum monarki dengan berbagai cara, mulai dari pergerakkan massa, hingga pembangunan partai oposisi. Kisah ini, dimulai dari suara tuntutan hati rakyat, yang dibalas dengan tangan dingin dari monarki. Aku tak tahu...
Sebuah Penantian
2597      904     4     
Romance
Chaca ferdiansyah cewe yang tegar tapi jauh didalam lubuk hatinya tersimpan begitu banyak luka. Dia tidak pernah pacaran tapi dia memendam sebuah rasa,perasaanya hanya ia pendam tanpa seorangpun yang tau. Pikirnya buat apa orang lain tau sebuah kisah kepedihan.Dulu dia pernah mencintai seseorang sangat dalam tapi seseorang yang dicintainya itu menjadi milik orang lain. Muh.Alfandi seorang dokt...
Annyeong Jimin
29981      4050     27     
Fan Fiction
Aku menyukaimu Jimin, bukan Jungkook... Bisakah kita bersama... Bisakah kau tinggal lebih lama... Bagaimana nanti jika kau pergi? Jimin...Pikirkan aku. cerita tentang rahasia cinta dan rahasia kehidupan seorang Jimin Annyeong Jimin and Good Bye Jimin
ARTURA
319      257     1     
Romance
Artura, teka-teki terhebat yang mampu membuatku berfikir tentangnya setiap saat.
You Can
1262      786     1     
Romance
Tentang buku-buku yang berharap bisa menemukan pemilik sejati. Merawat, memeluk, hingga menyimpannya dengan kebanggaan melebihi simpanan emas di brankas. Juga tentang perasaan yang diabaikan pemiliknya, "Aku menyukainya, tapi itu nggak mungkin."
Deepest
1095      657     0     
Romance
Jika Ririn adalah orang yang santai di kelasnya, maka Ravin adalah sebaliknya. Ririn hanya mengikuti eskul jurnalistik sedangkan Ravin adalah kapten futsal. Ravin dan Ririn bertemu disaat yang tak terduga. Dimana pertemuan pertama itu Ravin mengetahui sesuatu yang membuat hatinya meringis.
Lusi dan Kot Ajaib
8537      1503     7     
Fantasy
Mantel itu telah hilang! Ramalan yang telah di buat berabad-abad tahun lamanya akan segera terlaksana. Kerajaan Qirollik akan segera di hancurkan! Oleh siapa?! Delapan orang asing yang kuat akan segera menghancurkan kerajaan itu. Seorang remaja perempuan yang sedang berlari karena siraman air hujan yang mengguyur suatu daerah yang di lewatinya, melihat ada seorang nenek yang sedang menjual jas h...
BEST MISTAKE
12997      2259     3     
Romance
Tentang sebuah kisah cinta yang tak luput dari campur tangan Tuhan yang Maha Kuasa. Di mana Takdir sangat berperan besar dalam kisah mereka. "Bisakah kita terus berpura-pura? Setidaknya sampai aku yakin, kalau takdir memang tidak inginkan kita bersama." -K
Langit Jingga
3280      935     2     
Romance
Mana yang lebih baik kau lakukan terhadap mantanmu? Melupakannya tapi tak bisa. Atau mengharapkannya kembali tapi seperti tak mungkin? Bagaimana kalau ada orang lain yang bahkan tak sengaja mengacaukan hubungan permantanan kalian?
Sweetest Thing
2285      1139     0     
Romance
Adinda Anandari Hanindito "Dinda, kamu seperti es krim. Manis tapi dingin" R-