Loading...
Logo TinLit
Read Story - Surat untuk Tahun 2001
MENU
About Us  

Antara suara detak jam dan irama jantung berderap bersaing menyelimuti pola pikirku yang kacau. Malam semakin larut, aku dan Moon masih juga berdiskusi atas kemungkian apa yang terjadi pada Kenny muda di masa lalu.

“Teka-teki ini sangatlah membingungkan Moon, bagaimana mungkin ingatanmu seperti tercampur dengan kondisi masa kini?”

“Entahlah, Salli.” Moon mengedikkan bahunya tanda tak tahu. Bukan hanya aku, Moon sendiri butuh jawaban atas ingatan yang ia yakini.

“Mari kita baca lagi, Salli!” serunya tiba-tiba. Aku mengangguk mengiyakan.

 

Dear Salli, 2023

Akhir Desember. Sebuah peristiwa besar terjadi. Nuansa muram menggelayuti suasana kafe. Aku tak percaya dengan apa yang kudengar. Pagi hari itu, aku sedikit mengobrol dengan supir keluarga pemilik kafe yang tengah merokok. Aku mengenalnya sebagai tetangga baik, yang tengah berputus asa. Pernikahannya hancur. Berkali-kali ia ingin mengakhiri hidup bersama anak lelakinya yang masih kecil. Sungguh, ia terlihat serius saat mengatakan itu. Ia sempat melambaikan tangan padaku sebelum mobil pemilik kafe berlalu. Tak kusangka malam hari itu kudengar kabar bahwa mobil tersebut tertabrak truk dari belakang. Supir, anak dan menantu Kakek Gerimis meninggal seketika. Rumor mengenai kutukan kakek itu semakin menyebar. Kini putrinya yang terakhir juga tiada. Pagi harinya pada headline surat kabar, aku membaca sebuah truk terpaksa membanting setir untuk menghindari seorang anak yang menggendong kucing hitam di tengah jalan raya, sehingga menabrak  mobil yang dikendarai supir pemilik kafe. Anak kecil itu selamat. Namun, ketiga orang dalam mobil tewas dan dua orang lainnya yang berada dalam truk hanya cedera ringan. Saat perjalanan pulang menuju kamar sewa, aku mendengar seorang anak menangis. Dia anak dari tetanggaku itu―supir yang bekerja di Kafe Gerimis. Aku memutuskan membawanya pada Kakek Gerimis. Bagiku itu adalah keputusan terbaik yang pernah kubuat. Anak kecil itu adalah anak dari supir yang turut tewas bersama putrinya yang ke-5, bukankah sewajarnya kakek itu bertanggung jawab pada kehidupan anak tersebut? Sayangnya, kakek itu menolak anak lelaki yang kubawa setelah membaca sebuah surat. Lantas ia pun mengajukan syarat. Ia bersedia membiayai asalkan anak itu tinggal bersamaku. Sungguh keputusan yang sulit. Aku belum menikah dan masih 21 tahun. Aku menatap wajah anak yang bersinar seperti matahari itu. Matanya seakan berkata ‘tinggal-lah bersamaku’. Haruskah aku secepatnya menikah dan membentuk keluarga demi anak itu?

Kenny, 2001

 

Aku dan Moon tercengang. Sudah pasti anak itu adalah Sun, lantas mengapa Kenny yang mengasuhnya? Bukannya Sun dirawat dan dibesarkan di Kafe Gerimis bersama Moon? Apakah surat menembus waktu telah mengubah masa lalu? Itu artinya … masa kini pun ikut berubah.

“Surat apa yang kakek baca, sehingga mengubah pendiriannya?” tanya Moon terlihat bingung. Ia memegangi kepalanya menolak benturan informasi yang berbeda dengan ingatannya. Aku membaca sekali lagi semua yang tertulis. Apakah ini tidak salah? Ada satu informasi yang baru kutahu, bahwa ayah Sun pernah berniat mengakhiri hidup bersama anaknya.

“Salli, ada yang aneh.” Moon lirih bersuara.

Aku mendongak, mengalihkan pandanganku dari kertas surat yag kubaca ulang.

“Mmm, apa kau juga menyadarinya Moon?” tanyaku penasaran.

“Iya, dalam surat menyebutkan kucing hitam, keajaiban kotak pos merah juga berhubungan dengan kucing hitam.”

“Bagaimana dengan gerimis dan gerhana? Semua itu disebutkan dalam nyanyian gerimis yang sering kau nyanyikan, Moon!” seruku menyela.

“Aku hanya mendapatkan dari Kakek,” ucap Moon lirih. Kernyit keningnya menjelaskan Moon sedang berpikir keras.

“Kalau tak salah, Kakek mengajari lagu gerimis ini sejak usiaku lima tahun.”

“Sejak kamu kecil, Moon? Artinya … jauh sebelum tragedi itu, ya.”

Jujur saja, tadinya aku mengira nyanyian gerimis tercipta akibat tragedi 2001, tetapi rupanya aku keliru, Kakek Gerimis lebih dahulu menciptakannya. Lantas mengapa dalam lagu tersebut hanya tahun 2001 yang disebutkan? Lagipula sosok kucing hitam dalam lagunya mirip seperti yang disebutkan Kenny muda dalam suratnya?

Aku dan Moon sama-sama termangu. Kami mencoba merangkai kepingan misteri apa yang membuat Kakek Gerimis menciptakan nada yang mendayu juga lirik yang membuat orang-orang justru semakin penasaran dengan kotak pos merah.

 

How do you feel about this chapter?

0 0 0 0 0 0
Submit A Comment
Comments (0)

    No comment.

Similar Tags
Qodrat Merancang Tuhan Karyawala
1357      893     0     
Inspirational
"Doa kami ingin terus bahagia" *** Kasih sayang dari Ibu, Ayah, Saudara, Sahabat dan Pacar adalah sesuatu yang kita inginkan, tapi bagaimana kalau 5 orang ini tidak mendapatkan kasih sayang dari mereka berlima, ditambah hidup mereka yang harus terus berjuang mencapai mimpi. Mereka juga harus berjuang mendapatkan cinta dan kasih sayang dari orang yang mereka sayangi. Apakah Zayn akan men...
The DARK SWEET
709      503     2     
Romance
°The love triangle of a love story between the mafia, secret agents and the FBI° VELOVE AGNIESZKA GOVYADINOV. Anggota secret agent yang terkenal badas dan tidak terkalahkan. Perempuan dingin dengan segala kelebihan; Taekwondo • Karate • Judo • Boxing. Namun, seperti kebanyakan gadis pada umumnya Velove juga memiliki kelemahan. Masa lalu. Satu kata yang cukup mampu melemahk...
Tetesan Air langit di Gunung Palung
449      312     0     
Short Story
Semoga kelak yang tertimpa reruntuhan hujan rindu adalah dia, biarlah segores saja dia rasakan, beginilah aku sejujurnya yang merasakan ketika hujan membasahi
CTRL+Z : Menghapus Diri Sendiri
135      120     1     
Inspirational
Di SMA Nirwana Utama, gagal bukan sekadar nilai merah, tapi ancaman untuk dilupakan. Nawasena Adikara atau Sen dikirim ke Room Delete, kelas rahasia bagi siswa "gagal", "bermasalah", atau "tidak cocok dengan sistem" dihari pertamanya karena membuat kekacauan. Di sana, nama mereka dihapus, diganti angka. Mereka diberi waktu untuk membuktikan diri lewat sistem bernama R.E.S.E.T. Akan tetapi, ...
Dia yang Terlewatkan
396      272     1     
Short Story
Ini tentang dia dan rasanya yang terlewat begitu saja. Tentang masa lalunya. Dan, dia adalah Haura.
THE HISTORY OF PIPERALES
2112      824     2     
Fantasy
Kinan, seorang gadis tujuh belas tahun, terkejut ketika ia melihat gambar aneh pada pergelangan tangan kirinya. Mirip sebuah tato namun lebih menakutkan daripada tato. Ia mencoba menyembunyikan tato itu dari penglihatan kakaknya selama ia mencari tahu asal usul tato itu lewat sahabatnya, Brandon. Penelusurannya itu membuat Kinan bertemu dengan manusia bermuka datar bernama Pradipta. Walaupun begi...
Katamu
3059      1163     40     
Romance
Cerita bermula dari seorang cewek Jakarta bernama Fulangi Janya yang begitu ceroboh sehingga sering kali melukai dirinya sendiri tanpa sengaja, sering menumpahkan minuman, sering terjatuh, sering terluka karena kecerobohannya sendiri. Saat itu, tahun 2016 Fulangi Janya secara tidak sengaja menubruk seorang cowok jangkung ketika berada di sebuah restoran di Jakarta sebelum dirinya mengambil beasis...
Story of time
2400      947     2     
Romance
kau dan semua omong kosong tentang cinta adalah alasan untuk ku bertahan. . untuk semua hal yang pernah kita lakukan bersama, aku tidak akan melepaskan mu dengan mudah. . .
Premium
KLIPING
13327      1761     1     
Romance
KLIPING merupakan sekumpulan cerita pendek dengan berbagai genre Cerita pendek yang ada di sini adalah kisahkisah inspiratif yang sudah pernah ditayangkan di media massa baik cetak maupun digital Ada banyak tema dengan rasa berbedabeda yang dapat dinikmati dari serangkaian cerpen yang ada di sini Sehingga pembaca dapat memilih sendiri bacaan cerpen seperti apa yang ingin dinikmati sesuai dengan s...
My Sweety Girl
11528      2610     6     
Romance
Kenarya Alby Bimantara adalah sosok yang akan selalu ada untuk Maisha Biantari. Begitupun sebaliknya. Namun seiring berjalannya waktu salah satu dari keduanya perlahan terlepas. Cinta yang datang pada cowok berparas manis itu membuat Maisha ketakutan. Tentang sepi dan dingin yang sejak beberapa tahun pergi seolah kembali menghampiri. Jika ada jalan untuk mempertahankan Ken di sisinya, maka...