Loading...
Logo TinLit
Read Story - Memoreset (Sudah Terbit)
MENU
About Us  

Pukul 22.29 WIB dalam keadaan hujan lebat di luar sana, namun sunyi dan sepi di dalam ruangan serba putih berukuran 8x8 m² itu sangat kontras dengan keadaan di luar. Seorang gadis remaja berbalut pakaian pasien rumah sakit berwarna putih memandang gamang pada alat berbentuk helm di sampingnya. 

"Rasanya tidak akan sakit." Gadis remaja itu menoleh cepat pada psikiater yang menanganinya malam ini. Seorang wanita usia sekitar 30 tahun, berambut pendek seleher, tersenyum simpul kepada pasien uji cobanya. "Lebih tepatnya tidak ada rasa. Karena apa? Kamu hanya akan tertidur selama proses berlangsung."

"Dokter, jika memungkinkan... Apakah setelahnya saya bisa mendapatkan kebahagiaan?" 

Sang psikiater mengambil duduk di kursi kerjanya, lalu mengamati data pasien di hadapannya sambil memikirkan jawaban. "Ini adalah awal percobaan dari teknologi yang akan kamu coba. Tingkat keberhasilan juga belum dikatakan valid, perbandingannya masih 50-50. Jika gagal, kamu tahu, kan, risikonya?"

Remaja itu mengangguk samar. Sebelum memutuskan untuk menjadi relawan, dia sudah membaca semua ketentuan yang akan dijalani. "Saya tidak takut gagal, entah itu menjadi gila atau mati otak sekalipun. Lebih dari itu, saya lebih takut menyimpan kenangan menyakitkan ini dalam otak saya seumur hidup saya, Dokter."

"Kamu sungguhan masih enam belas tahun?"

Gadis itu mengangguk, "ini hari ulang tahun saya, Dok."

"Tetapi cara bicaramu sungguh sangat dewasa sekali. Jangan khawatir, meskipun ini masih uji coba, tapi saya akan melakukan yang terbaik. Berdasarkan uji coba sebelumnya pada memori hewan, persetujuan ikatan para profesor di seluruh negeri, serta kemajuan teknologi yang menakjubkan, saya yakin kita akan berhasil."

Gadis itu menegakkan punggung. Dia mengubah raut wajahnya menjadi lebih cerah. Mungkin dia sendiri tidak sadar, tetapi sang dokter seperti menangkap binar semangat di kedua bola mata gadis itu. 

"Itu berarti saya bisa bahagia. Iya, kan, Dokter?"

"Mari percaya itu. Sugesti manusia merupakan salah satu keajaiban yang tidak bisa ditiru teknologi. Kamu bisa bahagia, ayo wujudkan itu, Nita."

How do you feel about this chapter?

0 0 0 0 0 0
Submit A Comment
Comments (0)

    No comment.

Similar Tags
Tsurune: Kazemai Koukou Kyuudoubu - Masaki dan Misaki dan Luka Masa Lalu-
3334      1077     1     
Fan Fiction
Klub Kyudo Kazemai kembali mengadakan camp pelatihan. Dan lagi-lagi anggota putra kembali menjadi 'Budak' dalam camp kali ini. Yang menjadi masalah adalah apa yang akan dilakukan kakak Masaki, Ren, yang ingin meliput mereka selama 3 hari kedepan. Setelah menjadi juara dalam kompetisi, tentu saja Klub Kyudo Kazemai banyak menjadi sorotan. Dan tanpa diketahui oleh Masaki, Ren ternyata mengundang...
Kafa Almi Xavier (update>KarenaMu)
689      400     3     
Romance
Mengapa cinta bisa membuat seseorang kehilangan akal sehatnya padahal prosesnya sesederhana itu? Hanya berawal dari mata yang mulai terpikat, lalu berakhir pada hati yang perlahan terikat. °°°°##°°°° Berawal dari pesan berantai yang di kirim Syaqila ke seluruh dosen di kampusnya, hingga mengakibatkan hari-harinya menjadi lebih suram, karena seorang dosen tampan bernama Kafa Almi Xavier....
Lost in Drama
1843      719     4     
Romance
"Drama itu hanya untuk perempuan, ceritanya terlalu manis dan terkesan dibuat-buat." Ujar seorang pemuda yang menatap cuek seorang gadis yang tengah bertolak pinggang di dekatnya itu. Si gadis mendengus. "Kau berkata begitu karena iri pada pemeran utama laki-laki yang lebih daripadamu." "Jangan berkata sembarangan." "Memang benar, kau tidak bisa berb...
SarangHaerang
2138      869     9     
Romance
(Sudah Terbit, sebentar lagi ada di toko buku dekat rumahmu) Kecelakaan yang menimpa saudara kembarnya membuat Hae-rang harus menyamar menjadi cewek. Awalnya dia hanya ingin memastikan Sa-rang menerima beasiswanya, akan tetapi buku harian milik Sa-rang serta teror bunga yang terjadi memberikan petunjuk lain kalau apa yang menimpa adiknya bukan kecelakaan. Kecurigaan mengarah pada Da-ra. Berb...
ALTHEA
95      76     0     
Romance
Ini adalah kisah seorang perempuan riang yang memiliki perasaan lebih ke manusia es batu, manusia cuek yang telah menyukai seorang perempuan lain di sekolahnya. Walaupun ia tahu bahwa laki laki itu bukan menyukai dirinya, tetap saja ia tak akan kunjung lelah untuk mendapatkan perhatian dan hati laki laki itu. Akankah ia berhasil mendapatkan yang dia mau? "Dasar jamet, bales chat nya si...
MY MERMAN.
599      440     1     
Short Story
Apakah yang akan terjadi jika seorang manusia dan seorang duyung saling jatuh cinta?
The Girl In My Dream
413      290     1     
Short Story
Bagaimana bila kau bertemu dengan gadis yang ternyata selalu ada di mimpimu? Kau memperlakukannya sangat buruk hingga suatu hari kau sadar. Dia adalah cinta sejatimu.
The First
490      352     0     
Short Story
Aveen, seorang gadis19 tahun yang memiliki penyakit \"The First\". Ia sangatlah minder bertemu dengan orang baru, sangat cuek hingga kadang mati rasa. Banyak orang mengira dirinya aneh karena Aveen tak bisa membangun kesan pertama dengan baik. Aveen memutuskan untuk menceritakan penyakitnya itu kepada Mira, sahabatnya. Mira memberikan saran agar Aveen sering berlatih bertemu orang baru dan mengaj...
Ending
4992      1311     9     
Romance
Adrian dan Jeana adalah sepasang kekasih yang sering kali membuat banyak orang merasa iri karena kebersamaan dan kemanisan kedua pasangan itu. Namun tak selamanya hubungan mereka akan baik-baik saja karena pastinya akan ada masalah yang menghampiri. Setiap masalah yang datang dan mencoba membuat hubungan mereka tak lagi erat Jeana selalu berusaha menanamkan rasa percayanya untuk Adrian tanpa a...
Sadness of the Harmony:Gloomy memories of Lolip
628      346     10     
Science Fiction
mengisahkan tentang kehidupan bangsa lolip yang berubah drastis.. setelah kedatangan bangsa lain yang mencampuri kehidupan mereka..