Loading...
Logo TinLit
Read Story - Cinta Wanita S2
MENU
About Us  

Aku tidak boleh berlama-lama mengurung diri di dalam kamar. Urusan hati bisa kuajak kompromi lagi saat ragaku sibuk dengan berbagai aktivitas. Selama aku pura-pura sakit banyak sekali mahasiswa yang kurugikan. Tugas penting aku lepas tanggung jawabnya karena aku sedang kecewa.

Jika ada banyak orang mengatakan aku cengeng, aku patut memberikan penghargaan kepada mereka. Masalah ini seperti saat pertama sekali aku memakai baju baru, rasanya nyaman sekali. Begitu dilepas aku merasa kasihan dan enggan kucuci karena masih harum wanginya.

Setiap masalah pasti akan terselesaikan dengan sendirinya. Pernikahan adalah perkara serius, yang berhak menyelesaikannya tentu saja orang-orang dewasa. Aku belum termasuk golongan pengambil keputusan sehingga tidak dilibatkan lagi dalam rapat keluarga.

Perlahan-lahan sikap Ibu melunak walaupun belum membicarakan mengenai pernikahan. Ibu sudah kembali memintaku mengantarnya ke mana-mana. Ke pesta orang menikah. Ke pasar. Ke Kota Pesisir Barat. Aku kembali membiasakan diri menghadapi sifat Ibu. Kami sama-sama tidak bisa bertahan lama untuk tidak bicara satu sama lain. Ibu dapat membaca luka yang terpancar dalam diriku. Aku juga dapat melihat kerasnya keputusan yang sulit Ibu ubah dalam waktu dekat.

Bagai orang yang putus cinta, aku tidak pernah lagi mendapatkan kabar dar Rudi. Seminggu rasanya berlalu seperti setahun. Wajah Rudi masih terpatri dengan jelas dalam ingatanku. Sulit untukku menolak kehadiran Rudi dalam pikiran, khayalan bahkan mimpiku. Pesona laki-laki biasa itu telah mengubah kepribadiannya seakan kembali pada masa kanak-kanak.

Berulang kali aku mencoba menghubungi nomor ponselnya, hanya suara dengung panjang yang terdengar. Rudi mengabaikan panggilan telepon dariku, tidak membalas pesan singkat dariku. Aku harus mengejarnya, aku akan membuatnya berubah pikiran akan hadirku.

Menjelang dini hari di hari kedelapan keputusan Rudi menolak mahar dari keluargaku. Smartphoneku bergetar satu kali. Sebuah pesan masuk.

Hubungan kita baik-baik saja. – Rudi.

***

How do you feel about this chapter?

0 0 0 0 0 0
Submit A Comment
Comments (0)

    No comment.

Similar Tags
Behind The Scene
1276      553     6     
Romance
Hidup dengan kecantikan dan popularitas tak membuat Han Bora bahagia begitu saja. Bagaimana pun juga dia tetap harus menghadapi kejamnya dunia hiburan. Gosip tidak sedap mengalir deras bagai hujan, membuatnya tebal mata dan telinga. Belum lagi, permasalahannya selama hampir 6 tahun belum juga terselesaikan hingga kini dan terus menghantui malamnya.
Infatuated
795      522     0     
Romance
Bagi Ritsuka, cinta pertamanya adalah Hajime Shirokami. Bagi Hajime, jatuh cinta adalah fase yang mati-matian dia hindari. Karena cinta adalah pintu pertama menuju kedewasaan. "Salah ya, kalau aku mau semuanya tetap sama?"
Hey, I Love You!
1142      487     7     
Romance
Daru kalau ketemu Sunny itu amit-amit. Tapi Sunny kalau ketemu Daru itu senang banget. Sunny menyukai Daru. Sedangkan Daru ogah banget dekat-dekat sama Sunny. Masalahnya Sunny itu cewek yang nggak tahu malu. Hobinya bilang 'I Love You' tanpa tahu tempat. Belum lagi gayanya nyentrik banget dengan aksesoris berwarna kuning. Terus Sunny juga nggak ada kapok-kapoknya dekatin Daru walaupun sudah d...
Lagu Ruth
419      299     0     
Short Story
wujud cintaku lebih dari sekedar berdansa bersamamu
Kulacino
396      260     1     
Romance
[On Going!] Kulacino berasal dari bahasa Italia, yang memiliki arti bekas air di meja akibat gelas dingin atau basah. Aku suka sekali mendengar kata ini. Terasa klasik dan sarat akan sebuah makna. Sebuah makna klasik yang begitu manusiawi. Tentang perasaan yang masih terasa penuh walaupun sebenarnya sudah meluruh. Tentang luka yang mungkin timbul karena bahagia yang berpura-pura, atau bis...
Bait of love
2142      1025     2     
Romance
Lelaki itu berandalan. Perempuan itu umpan. Kata siapa?. \"Jangan ngacoh Kamu, semabuknya saya kemaren, mana mungkin saya perkosa Kamu.\" \"Ya terserah Bapak! Percaya atau nggak. Saya cuma bilang. Toh Saya sudah tahu sifat asli Bapak. Bos kok nggak ada tanggung jawabnya sama sekali.\"
Dunia Saga
5027      1336     0     
True Story
There is nothing like the innocence of first love. This work dedicated for people who likes pure, sweet, innocent, true love story.
Havana
771      372     2     
Romance
Christine Reine hidup bersama Ayah kandung dan Ibu tirinya di New York. Hari-hari yang dilalui gadis itu sangat sulit. Dia merasa hidupnya tidak berguna. Sampai suatu ketika ia menyelinap kamar kakaknya dan menemukan foto kota Havana. Chris ingin tinggal di sana. New York dan Indonesia mengecewakan dirinya.
Kutu Beku
327      213     1     
Short Story
Cerpen ini mengisahkan tentang seorang lelaki yang berusaha dengan segala daya upayanya untuk bertemu dengan pujaan hatinya, melepas rindu sekaligus resah, dan dilputi dengan humor yang tak biasa ... Selamat membaca !
Kasih yang Tak Sampai
581      389     0     
Short Story
Terkadang cinta itu tak harus memiliki. Karena cinta sejati adalah ketika kita melihat orang kita cintai bahagia. Walaupun dia bahagia bukan bersama kita.