Loading...
Logo TinLit
Read Story - Samudra di Antara Kita
MENU
About Us  

 

              Sebenarnya aneh kenapa semua hal yang besar selalu berawal dengan sesuatu yang kecil. Dalam kasusku, permulaannya hanya berupa kepala pusing. Itu hanya pusing biasa seperti yang kau rasakan saat kau sedikit demam, atau bila kau naik perahu dan mabuk laut, atau juga seperti yang kau dapatkan bila terlalu lama memandang layar ponsel atau laptop. Mulainya beberapa hari setelah aku kembali dari mengantar Liam ke Amerika. Aku langsung mengambil kesimpulan itu karena kurang tidur di pesawat dan karena kelelahan setelah perjalanan jauh. Aku hanya menelan beberapa Tylenol dan istirahat beberapa hari saja. Setelah pusing itu hilang, aku kembali bekerja. Tapi setelah beberapa hari, sakit kepala itu kembali. Mungkin penyebabnya dari mata dan karena itu aku pergi ke dokter mata. Tapi kata dokter mata tidak ada persoalan. Lalu aku juga pergi ke dokter gigi karena problem pada gigi juga dapat menimbulkan sakit kepala. Tapi pada saat itu, sakit kepala bukan satu-satunya yang kurasakan. Aku juga sudah mulai cepat lelah. Jadi aku pergi ke sinse juga. Tapi dokter gigi dan juga sinse tidak menemukan apa-apa yang salah pada diriku. Aku lalu pergi ke internist yang menyuruhku cek darah. Hasil darahku rata-rata normal kecuali trombosit yang agak rendah. Jadi mereka curiga aku demam berdarah. Tapi ternyata tidak. Lalu mereka pikir aku menderita ITP, sejenis penyakit auto immune yang menyerang trombosit, tapi saat angka A.N.A ku di test, angkanya di bawah 1, yang berarti aku tidak menderita auto immune. Tapi aku sama sekali tidak merasa lebih baik. Dan lagi, aku mulai sering mimisan.

              “Minggu depan aku kontrol ke Dr Hwang,” kata Anna suatu malam. Beberapa tahun sebelumnya, hasil cek darah rutin Anna menunjukkan bahwa ia menderita Hashimoto’s Thyroiditis, sebuah penyakit auto imun yang menyerang kelenjar tiroid. Untungnya kondisinya masih subclinis. Dengan kata lain, ia tidak merasakan gejala apapun. Dokternya bahkan tidak memberinya obat tapi ia perlu pergi kontrol setiap tahunnya. “Apakah kau mau ikut? Aku sudah menceritakan keadaanmu pada Dr Hwang lewat email dan dia merekomendasikan supaya kau menemui rekannya, Dr Benny Ang, spesialis pencernaan,” lanjutnya.

              Kali ini, alih-alih tinggal di hotel Fairmont, kami tinggal di Four Seasons. Dan sejak saat Anna melarikan diri ke Singapore sebulan sebelum pernikahan kami dulu itu, setiap kali keluarga kami ke Singapore, Anna memang tidak pernah lagi memesan kamar di Fairmont. Mungkin ia tidak ingin mengingat-ingat waktu itu. Sayang sekali karena jika perhitunganku tepat, saat itu dan di tempat itulah Liam dikandung.

              Kunjungan Anna ke Dr. Hwang sangat membosankan. Hasil test darah Anna tidak lebih baik dari tahun lalu, tapi juga tidak lebih buruk. Alhasil si dokter tetap tidak memberikan obat pada Anna dan hanya memintanya untuk datang lagi tahun depan. Kata Anna, ia sampai mendapatkan perasaan de javu karena tepat seperti itulah kejadiannya tahun lalu dan juga tahun sebelumnya. Benar-benar membosankan dan datar. Baru belakangan aku sadar bahwa aku seharusnya lebih bersyukur setiap kali berada di dalam situasi membosankan karena situasi seperti itu berarti tidak ada krisis yang harus dihadapi. Saat itu aku belum tahu bahwa setengah jam di ruangan dokter Hwang itu adalah saat-saat damai terakhir di dalam hidupku. Itu seperti keheningan sebelum badai. Lucu memang bagaimana kau tidak pernah menyadari hal itu sampai badainya benar-benar datang.

How do you feel about this chapter?

0 0 0 0 0 0
Submit A Comment
Comments (1)
  • mprilla

    One of my favorite authors / writers

    Comment on chapter opening page
Similar Tags
Last October
1816      708     2     
Romance
Kalau ada satu yang bisa mengobati rasa sakit hatiku, aku ingin kamu jadi satu-satunya. Aku akan menunggumu. Meski harus 1000 tahun sekali pun. -Akhira Meisa, 2010. :: Terbit setiap Senin ::
Semu, Nawasena
8377      2852     4     
Romance
"Kita sama-sama mendambakan nawasena, masa depan yang cerah bagaikan senyuman mentari di hamparan bagasfora. Namun, si semu datang bak gerbang besar berduri, dan menjadi penghalang kebahagiaan di antara kita." Manusia adalah makhluk keji, bahkan lebih mengerikan daripada iblis. Memakan bangkai saudaranya sendiri bukanlah hal asing lagi bagi mereka. Mungkin sudah menjadi makanan favoritnya? ...
LELAKI DENGAN SAYAP PATAH
8373      2670     4     
Romance
Kisah tentang Adam, pemuda single yang sulit jatuh cinta, nyatanya mencintai seorang janda beranak 2 bernama Reina. Saat berhasil bersusah payah mengambil hati wanita itu, ternyata kedua orang tua Adam tidak setuju. Kisah cinta mereka terpaksa putus di tengah jalan. Patah hati, Adam kemudian mengasingkan diri dan menemukan seorang Anaya, gadis ceria dengan masa lalu kejam, yang bisa membuatnya...
Seiko
547      414     1     
Romance
Jika tiba-tiba di dunia ini hanya tersisa Kak Tyas sebagai teman manusiaku yang menghuni bumi, aku akan lebih memilih untuk mati saat itu juga. Punya senior di kantor, harusnya bisa jadi teman sepekerjaan yang menyenangkan. Bisa berbagi keluh kesah, berbagi pengalaman, memberi wejangan, juga sekadar jadi teman yang asyik untuk bergosip ria—jika dia perempuan. Ya, harusnya memang begitu. ...
SILENT
5279      1590     3     
Romance
Tidak semua kata di dunia perlu diucapkan. Pun tidak semua makna di dalamnya perlu tersampaikan. Maka, aku memilih diam dalam semua keramaian ini. Bagiku, diamku, menyelamatkan hatiku, menyelamatkan jiwaku, menyelamatkan persahabatanku dan menyelamatkan aku dari semua hal yang tidak mungkin bisa aku hadapi sendirian, tanpa mereka. Namun satu hal, aku tidak bisa menyelamatkan rasa ini... M...
Bifurkasi Rasa
110      95     0     
Romance
Bifurkasi Rasa Tentang rasa yang terbagi dua Tentang luka yang pilu Tentang senyum penyembuh Dan Tentang rasa sesal yang tak akan pernah bisa mengembalikan waktu seperti sedia kala Aku tahu, menyesal tak akan pernah mengubah waktu. Namun biarlah rasa sesal ini tetap ada, agar aku bisa merasakan kehadiranmu yang telah pergi. --Nara "Kalau suatu saat ada yang bisa mencintai kamu sedal...
Asa
4425      1313     6     
Romance
"Tentang harapan, rasa nyaman, dan perpisahan." Saffa Keenan Aleyski, gadis yang tengah mencari kebahagiaannya sendiri, cinta pertama telah di hancurkan ayahnya sendiri. Di cerita inilah Saffa mencari cinta barunya, bertemu dengan seorang Adrian Yazid Alindra, lelaki paling sempurna dimatanya. Saffa dengan mudahnya menjatuhkan hatinya ke lubang tanpa dasar yang diciptakan oleh Adrian...
Kutunggu Kau di Umur 27
4322      1841     2     
Romance
"Nanti kalau kamu udah umur 27 dan nggak tahu mau nikah sama siapa. Hubungi aku, ya.” Pesan Irish ketika berumur dua puluh dua tahun. “Udah siap buat nikah? Sekarang aku udah 27 tahun nih!” Notifikasi DM instagram Irish dari Aksara ketika berumur dua puluh tujuh tahun. Irish harus menepati janjinya, bukan? Tapi bagaimana jika sebenarnya Irish tidak pernah berharap menikah dengan Aks...
Luka atau bahagia?
4367      1278     4     
Romance
trauma itu sangatlah melekat di diriku, ku pikir setelah rumah pertama itu hancur dia akan menjadi rumah keduaku untuk kembali merangkai serpihan kaca yang sejak kecil sudah bertaburan,nyatanya semua hanyalah haluan mimpi yang di mana aku akan terbangun,dan mendapati tidak ada kesembuhan sama sekali. dia bukan kehancuran pertama ku,tapi dia adalah kelanjutan dari kisah kehancuran dan trauma yang...
Premium
SHADOW
5271      1657     0     
Fantasy
Setelah ditinggalkan kekasihnya, Rena sempat mencoba bunuh diri, tapi aksinya tersebut langsung digagalkan oleh Stevan. Seorang bayangan yang merupakan makhluk misterius. Ia punya misi penting untuk membahagiakan Rena. Satu-satunya misi supaya ia tidak ikut lenyap menjadi debu.