Loading...
Logo TinLit
Read Story - Samudra di Antara Kita
MENU
About Us  

 

              Makan malam itu berjalan baik. Setelah Anna mengumumkan bahwa aku memiliki gelar S3 di bidang Ekonomi, Amos menanyakan banyak pertanyaan seputar industri dan kita juga sempat berdiskusi tentang perekonomian Amerika dan China. Setelah makan malam, Justin, yang ternyata bisnis keluarganya adalah distributor dari produk-produk yang dibuat pabrik keluarga Anna, menawarkan untuk mengantarku pulang ke hotel.

              “Aku dan sopirku dapat mengantarnya,” kata Anna.

              “Tapi aku toh akan melewati hotelnya,” kata Justin. Dan kupikir, baik juga dia menawarkan. Aku memang tidak ingin merepotkan Anna berlebihan. Dia setiap hari sudah mengantarku kembali ke hotel.

              “Kau yakin aku tidak merepotkan?” aku bertanya pada Justin.

              “Sama sekali tidak. Apalagi ini sudah malam. Biar Anna istirahat saja,” kata Justin. Aku mengangguk.

              “Sampai ketemu besok?” aku bertanya pada Anna.

              “Ya, sampai ketemu besok,” katanya. Amos mengantar kami berdua ke basement. Justin menyetir sebuah BMW, model yang lebih besar dari yang dimiliki Anna di California.

              Justin melajukan mobilnya keluar dari basement. Di gerbang ia membuka jendelanya untuk menyapa petugas keamanan Anna.

              “Orang tua Anna sudah kenal orang tuaku lama. Mereka yang meyakinkan orang tuaku untuk pindah ke Jakarta. Tadinya keluargaku tinggal di kota lain,” katanya.

              “Oh begitu,” kataku.

              “Orang tua Anna begitu menantikan Anna lulus tahun depan untuk bergabung di perusahaan. Amos memerlukan bantuannya,” katanya. Telingaku langsung tegak. Anna dan aku belum benar-benar membahas rencana setelah ia lulus nanti. Tapi aku selalu berasumsi bahwa ia akan tinggal di Amerika bersamaku.

              “Anna akan bekerja untuk kakaknya?” tanyaku.

              “Ia akan bekerja bersama kakaknya, untuk dirinya sendiri mengingat itu perusahannya juga,” katanya. “Itulah sebabnya Anna mengambil jurusan bisnis. Padahal aku merasa dia lebih berminat di bidang seperti ...psikologi, atau mungkin sastra,” katanya. Yang dikatakannya ada benarnya. Anna memang sangat suka membaca. “Dan kau lihat bagaimana mamanya selalu Anna ini, Anna itu. Sedikit-sedikit.. Anna. Maklum, anak perempuan satu-satunya,” tambahnya. Itu memang benar. Bahkan saat kami di Amerika, Anna memang ber whatsapp atau ber video call dengan mamanya hampir setiap hari. “Ngomong-ngomong, ceritakan tentang dirimu. Sudah berapa lama kau kenal Anna?” tanyanya.

              “Sekitar...  dua tahunan,” kataku.

              “Kau tahu, aku tidak dapat membayangkan Anna menyetir mobil! Di sini dia tidak pernah menyetir sendiri,” katanya.

              “Dia penyetir yang andal,” kataku.

              “Aku juga tidak dapat membayangkan Anna ke pom bensin untuk isi bensin. Dan lebih susah lagi membayangkan dirinya mencuci mobil,” katanya.

              “Aku juga tidak pernah melihatnya mencuci mobil, dia selalu membawa mobilnya ke pencuci mobil otomatis,” kataku.

              “Apakah dia mencuci semua bajunya di dry clean atau apakah dia mencuci bajunya sendiri dengan mesin? Karena aku juga tidak dapat membayangkan ia mencuci baju karena sudah pasti dengan begitu banyak asisten rumah tangga di rumahnya, dia tidak pernah melakukan itu,” katanya.

              “Dia mencuci bajunya dengan mesin,” kataku. Tapi aku lalu ingat bahwa Anna memang hampir tidak pernah menyetrika pakaiannya. Setelah dikeluarkan dari mesin pengering, ia hanya menghamparkannya di atas permukaan rata seperti meja atau tempat tidur, ia lalu meratakan pakaian itu dengan tangannya, lalu melipatnya. Tapi dia memang sering mengenakan pakaian yang tidak perlu disetrika seperti sweater. Di sini kuperhatikan dia mengenakan baju yang lebih modis, jenis pakaian yang sudah pasti perlu disetrika. Dengan semua asisten rumah tangga itu, pastinya itu bukan masalah.

              “Kau tahu! Aku bahkan tidak bisa membayangkan Anna memasak!” katanya. Harus kuakui Anna memang tidak terlalu bisa masak. Kebanyakan ia hanya melumuri ayam dengan bumbu jadi, lalu ia melemparnya ke dalam oven untuk dipanggang. “Atau mencuci piring, atau menggunakan alat penghisap debu, atau melakukan semua yang berhubungan dengan bersih-bersih. Hanya sekedar informasi, ada 15 orang yang bekerja di...”

              “Aku tahu,” aku memotongnya di tengah kalimat. “Anna sudah cerita,” kataku dan tiba-tiba aku sadar betapa berbedanya kehidupan Anna di sini dan di sana, begitu berbedanya dengan kehidupanku dan tentang kemungkinan yang begitu menakutkan bahwa diriku bukan orang yang tepat untuknya.

How do you feel about this chapter?

0 0 0 0 0 0
Submit A Comment
Comments (1)
  • mprilla

    One of my favorite authors / writers

    Comment on chapter opening page
Similar Tags
Hidden Hearts
690      466     2     
Romance
Nara dan Zian, dua remaja dengan dunia yang berseberangan, pertama kali bertemu saat duduk di bangku SMA. Nara adalah seorang gadis pendiam yang gemar menulis cerpen, sementara Zian adalah sosok populer di sekolah yang penuh pesona. Takdir mempertemukan mereka saat kali pertama Nara menginjakan kakinya di sekolah dan saat itu pula Zian memperhatikannya. Pertemuan sederhana itu menjadi awal dari p...
The Last tears
792      455     0     
Romance
Berita kematian Rama di group whatsap alumni SMP 3 membuka semua masa lalu dari Tania. Laki- laki yang pernah di cintainya, namun laki- laki yang juga membawa derai air mata di sepanjang hidupnya.. Tania dan Rama adalah sepasang kekasih yang tidak pernah terpisahkan sejak mereka di bangku SMP. Namun kehidupan mengubahkan mereka, ketika Tania di nyatakan hamil dan Rama pindah sekolah bahkan...
My Dangerious Darling
3806      1491     3     
Mystery
Vicky, mahasiswa jurusan Tata Rias yang cantik hingga sering dirumorkan sebagai lelaki gay bertemu dengan Reval, cowok sadis dan misterius yang tengah membantai korbannya! Hal itu membuat Vicky ingin kabur daripada jadi sasaran selanjutnya. Sialnya, Ariel, temannya saat OSPEK malah memperkenalkannya pada cowok itu dan membuat grup chat "Jomblo Mania" dengan mereka bertiga sebagai anggotanya. Vick...
Bee And Friends
2746      1102     1     
Fantasy
Bee, seorang cewek pendiam, cupu, dan kuper. Di kehidupannya, ia kerap diejek oleh saudara-saudaranya. Walau kerap diejek, tetapi ia memiliki dunianya sendiri. Di dunianya, ia suka sekali menulis. Nyatanya, dikala ia sendiri, ia mempunyai seseorang yang dianggap sebagai "Teman Khayalan". Sesosok karakter ciptaannya yang ditulisnya. Teman Khayalannya itulah ia kerap curhat dan mereka kerap meneman...
Project Pemeran Pembantu
5260      1632     1     
Humor
Project Pemeran Pembantu adalah kumpulan kisah nyata yang menimpa penulis, ntah kenapa ada saja kejadian aneh nan ajaib yang terjadi kepadanya dan orang-orang yang ada di sekitarnya. Dalam kumpulan cerita ini, penulis menyadari sesuatu hal yang hilang di hidupnya, apakah itu?
My X Idol
15190      2378     4     
Romance
Bagaimana ya rasanya punya mantan yang ternyata seorang artis terkenal? Merasa bangga, atau harus menutupi masa lalu itu mati-matian. Seterkenal apapun Rangga, di mata Nila ia hanya mantan yang menghilang ketika lagi sayang-sayangnya. Meski bagi Rangga, Nila membuat hidupnya berwarna. Namun bagi Nila, Rangga hanya menghitam putihkan hatinya. Lalu, apa yang akan mereka ceritakan di kemudian hari d...
Sebuah Jawaban
383      273     2     
Short Story
Aku hanya seorang gadis yang terjebak dalam sebuah luka yang kuciptakan sendiri. Sayangnya perasaan ini terlalu menyenangkan sekaligus menyesakkan. "Jika kau hanya main-main, sebaiknya sudahi saja." Aku perlu jawaban untuk semua perlakuannya padaku.
LUKA TANPA ASA
7850      2082     11     
Romance
Hana Asuka mengalami kekerasan dan pembulian yang dilakukan oleh ayah serta teman-temannya di sekolah. Memiliki kehidupan baru di Indonesia membuatnya memiliki mimpi yang baru juga disana. Apalagi kini ia memiliki ayah baru dan kakak tiri yang membuatnya semakin bahagia. Namun kehadirannya tidak dianggap oleh Haru Einstein, saudara tirinya. Untuk mewujudkan mimpinya, Hana berusaha beradaptasi di ...
Girl Power
2122      828     0     
Fan Fiction
Han Sunmi, seorang anggota girlgrup ternama, Girls Power, yang berada di bawah naungan KSJ Entertainment. Suatu hari, ia mendapatkan sebuah tawaran sebagai pemeran utama pada sebuah film. Tiba-tiba, muncul sebuah berita tentang dirinya yang bertemu dengan seorang Produser di sebuah hotel dan melakukan 'transaksi'. Akibatnya, Kim Seokjin, sang Direktur Utama mendepaknya. Gadis itu pun memutuskan u...
When the Music Gets Quite
86      79     0     
Romance
Senja selalu suka semua hal tentang paus biru karena pernah melihat makhluk itu di jurnal sang ibu. Ternyata, tidak hanya Senja yang menyukainya, Eris yang secara tak sengaja sering bertemu dengannya di shelter hewan terlantar dekat kos juga menyukai hal yang sama. Hanya satu yang membedakan mereka; Eris terlampau jatuh cinta dengan petikan gitar dan segala hal tentang musik. Jatuh cinta yang ...