Acara pensi sudah berakhir. Sekolahpun libur selama 2 minggu lamanya, dan kesan pada saat sekolah itu memang sulit momen paling sulit untuk dilupakan, apalagi ditambah dengan banyak kenangan lucu nan indah di dalamnya. Pasti akan semakin sulit juga rasanya.
Tak terasa hari liburpun telah usai. Aktivitas di sekolah kembali dimulai, yang diingat Ghinta hanyalah sosok Hilman terus ia ingat selama berhari-hari. Dari mulai senyumannya, suaranya yang sedang berbicara dan juga suaranya yang sedang bernyanyi terus terniang dipikirannya.
Hari ini adalah hari di mana Ghinta harus latihan PKS (Patroli Keamanan Sekolah). Sebagai senior, Ghinta harus melatih para juniornya untuk mengetahui tugas-tugas sebagai anggota PKS. Ketika ia sedang menunggu anggota lain untuk masuk ke dalam kelas, tiba-tiba pria nomor 26 itu datang dan masuk bersama salah satu temanku, Rizwan.
"Bukankah itu Hilman? Si pria nomor 26?" ucap Ghinta dalam batin. Ghinta masih ingat betul dengan wajah Hilman itu, tak mungkin ia bisa melupakan orang yang pernah ia sukai.
Lalu Rizwan duduk di bangku yang masih kosong, Ghinta pun berjalan menghampiri mereka berdua, lalu ia duduk di bangku depan mereka. Ghinta mulai merasa bingung untuk memulai pembicaraan dengan mereka, pasalnya Ghinta memang orang pemalu juga untuk masalah perasaan seperti ini. Maka dari itu, ia berpikir keras untuk mencari topik utama perbincangannya.
"Anak baru ya?" tanya Ghinta kepada Hilman.
Hilman menoleh dan memperhatikan wajah Ghinta, seakan ia mengingat-ingat rupa dari wajah Ghinta. Namun ingatannya kurang baik dan mungkin memori ingatannya sudah penuh dengan lirik-lirik lagu hafalannya. Makanya ia kurang mengingat jelas sosok Ghinta.
"Iya, baru masuk." Hilman menjawab dengan singkat, padat dan jelas.
"Kok masuk sekarang? Kenapa?" tanya Ghinta basa-basi baso tahu kepada Hilman, karwna ia ingin mengenal dekat dengannya.
"Lo stalker?" tanya Hilman.
"Maksud lo? Nggak. Cuma tanya doang kok," jawab Ghinta salah tingkah.
Lalu Ghinta menghadap ke depan dan mengontrol napasnya dengan tenang. Suasana hatinya mulai panas dan badannya mulai gerah dengan itu.
"Apa ini yang dinamakan cinta? Berhadapan dengan seseorang yang disukai, segini sulitnya dan segini tegangnya. Kayak lagi uji nyali," kata Ghinta dalam batin.
Tak terasa waktu terus berputar dengan cepat. Hilman tak datang lagi ke kumpulan PKS, setiap minggu Ghinta terus mencari dan memperhatikan semua anggota satu persatu, untuk mengecek adanya Hilman ada atau tidak. Namun Ghinta tetap tidak menemukannya dan membuatnya frustasi karena mati penasaran tentang Hilman.
"Lo kenapa sih? Minggu-minggu ini kayak yang stres gitu?" tanya Deri.
"Nyari buronan gue," jawab Ghinta.
"Buronan apa? Mentang-mentang PKS, langsung dapet mangsa."
Ghinta tersenyum simpul kepada Deri. Namun tetap saja Ghinta merasa stres sendiri memikirkan rasa suka yang dirasakannya sendirian, seakan ia menanggung perasaan secara sepihak tanpa ada kepastian.
~~~~~
Keesokan harinya saat di sekolah, Ghinta mencari Rizwan ke kelasnya dan ia melihat murid-murid di kelasnya satu persatu. Ia mencari sosok pria yang bernama Hilman itu, ia pun berharap bahwa Hilman satu kelas dengan Rizwan. Namun saat ia mencari-cari, Hilman tidak ada. Rupanya Hilman berada di kelas lain. Pencarian Ghinta sia-sia selama ini, ia tidak menemukan sosok Hilman sama sekali selama beberapa minggu ini.
"Ngapain, Ge?" tanya Rizwan.
Ghinta terkejut dengan Rizwan yang tiba-tiba saja datang dan bertanya kepadanya. Namun disisi lain, Ghinta merasa senang dengan kedatangannya. Karena ini adalah kesempatan dirinya untuk bertanya suatu hal tentang Hilman, namun ia kembali berpikir sebelum ia bertanya tentang temannya itu. Lalu Ghinta mempunyai sebuah rencana yang bagus untuk bisa bertemu dengan Hilman.
"Tolong kasih tahu temen lo yang kemaren, sebelum pulang sekolah temui gue di dalam kelas gue," kata Ghinta langsung pada intinya.
"Ada apa? Kenapa? Terus temen yang mana?" tanya Rizwan ambigu. Karena pada hari kemarin, ia tidak bersama dengan oranglain.
"Hilman, yang baru masuk PKS itu."
"Oh, dia. Ok deh, nanti gue kasih tahu ke dia," kata Rizwan tanpa merasa curiga terhadap rencana Ghinta.
Ghinta kembali ke kelasnya, lalu di dalam kelas ia melamun, memikirkan hal yang tak pernah terduga dalam hidupnya. Ini benar-benar hal yang membuat Ghinta sangat stres dan frustasi atas perasaannya itu terhadap Hilman. Ia pun tak bisa menahan rasa tegang dan gugupnya ketika ia harus berhadapan dengan Hilman secara langsung. Lalu pikiran Ghinta dikacaukan oleh seorang temannya yang bernama Adit itu.
"Nanti pulang bareng lagi yuk!" ajak Adit.
"Kayaknya gue nggak bisa. Gue ada janji sama temen," tolak Ghinta.
"Siapa? Kemana?" tanya Adit penasaran.
"Kepo aja deh. Emangnya kenapa? Nggak boleh janjian sama oranglain gitu?" cetusnya.
"Boleh kok. Boleh." Adit cengengesan.
"Yaudahlah ya! Nanti kalau gue butuh, panggil lo. Sekarang gue nggak lagi butuh lo."
"Anjir! Datang lagi ada butuh doang."
"Lo yang nawarin diri," ujar Ghinta. Lalu ia pergi meninggalkan Adit sendirian.
Tak terasa waktu cepat berlalu, jam pulang sekolahpun tiba. Semua murid mulai berhamburan, lalu Ghinta hanya duduk diam dibangkunya sambil melihat teman-teman sekelasnya pergi untuk pulang.
"Ge, gue duluan ya!" pamit Fani.
"Gue juga duluan kalau gitu, Ge!" tambah Adit.
Ghinta hanya tersenyum dan menganggukkan kepalanya saja kepada mereka. Kelas mulai sepi, sekolah mulai sepi. Orang-orangpun mulai pergi, dan Ghinta masih menunggu di dalam kelasnya sendirian dengan perasaan yang gugup, tegang, tangannya berkeringat dan perasaannya tidak tenang. Ingin rasanya Ghinta menghakhiri semua rasa ini, namun Hilman tak kunjung datang.
Perasaan Ghinta mulai kecewa. Karena ia menunggu kedatangannya dengan sangat lama, bahkan harapannya besar untuk bisa menemui Hilman secara pribadi. Mungkin ini bukan waktu yang tepat untuk pertemuan yang direncanakan olehnya. Terpaksa Ghinta harus merasa kecewa dan merasakan gugup yang sia-sia.
******
Premium
Secret Love Story (Complete)
11471
1670
2
Romance
Setiap gadis berharap kisah cinta yang romantis
Dimana seorang pangeran tampan datang dalam hidupnya
Dan membuatnya jatuh cinta seketika
Berharap bahwa dirinya akan menjadi seperti cinderella
Yang akan hidup bahagia bersama dengan pangerannya
Itu kisah cinta yang terlalu sempurna
Pernah aku menginginkannya
Namun sesuatu yang seperti itu jauh dari jangkauanku
Bukan karena t...
Samudra di Antara Kita
35156
5723
136
Romance
Dayton mengajar di Foothill College, California, karena setelah dipecat dengan tidak hormat dari pekerjaannya, tidak ada lagi perusahaan di Wall Street yang mau menerimanya walaupun ia bergelar S3 bidang ekonomi dari universitas ternama.
Anna kuliah di Foothill College karena tentu ia tidak bisa kuliah di universitas yang sama dengan Ivan, kekasihnya yang sudah bukan kekasihnya lagi karena pri...
Memories About Him
4329
1830
0
Romance
"Dia sudah tidak bersamaku, tapi kenangannya masih tersimpan di dalam memoriku" -Nasyila Azzahra
---
"Dia adalah wanita terfavoritku yang pernah singgah di dalam hatiku" -Aldy Rifaldan
---
-Hubungannya sudah kandas, tapi kenangannya masih berbekas-
---
Nasyila Azzahra atau sebut saja Syila, Wanita cantik pindahan dari Bandung yang memikat banyak hati lelaki yang melihatnya. Salah satunya ad...
Premium
Cheossarang (Complete)
22068
2000
3
Romance
Cinta pertama...
Saat kau merasakannya kau tak kan mampu mempercayai degupan jantungmu yang berdegup keras di atas suara peluit kereta api yang memekikkan telinga
Kau tak akan mempercayai desiran aliran darahmu yang tiba-tiba berpacu melebihi kecepatan cahaya
Kau tak akan mempercayai duniamu yang penuh dengan sesak orang, karena yang terlihat dalam pandanganmu di sana hanyalah dirinya
...
MONSTER
6384
1755
2
Romance
Bagi seorang William Anantha yang selalu haus perhatian, perempuan buta seperti Gressy adalah tangga yang paling ampuh untuk membuat namanya melambung. Berbagai pujian datang menghiasi namanya begitu ia mengumumkan kabar hubungannya dengan Gressy. Tapi sayangnya William tak sadar si buta itu perlahan-lahan mengikatnya dalam kilat manik abu-abunya. Terlalu dalam, hingga William menghalalkan segala...
Blue Rose
298
246
1
Romance
Selly Anandita mengambil resiko terlalu besar dengan mencintai Rey Atmaja. Faktanya jalinan kasih tidak bisa bertahan di atas pondasi kebohongan.
"Mungkin selamanya kamu akan menganggapku buruk. Menjadi orang yang tak pantas kamu kenang. Tapi rasaku tak pernah berbohong." -Selly Anandita
"Kamu seperti mawar biru, terlalu banyak menyimpan misteri. Nyatanya mendapatkan membuat ...
Love is Possible
168
155
0
Romance
Pancaroka Divyan Atmajaya, cowok angkuh, tak taat aturan, suka membangkang. Hobinya membuat Alisya kesal. Cukup untuk menggambarkan sosok yang satu ini.
Rayleight Daryan Atmajaya, sosok tampan yang merupakan anak tengah yang paling penurut, pintar, dan sosok kakak yang baik untuk adik kembarnya.
Ryansa Alisya Atmajaya, tuan putri satu ini hidupnya sangat sempurna melebihi hidup dua kakaknya. Su...
Temanku Kocak
337
223
1
Short Story
Aku mempunyai teman yang sangat menyukai tik-tok namanya Awwalia, hampir setiap hari dia mengajak temannya untuk bermain aplikasi itu. Suatu ketika ada temanku yang bernama Eka di kerjain sama Awwalia dengan membuat video tik tok yang membuat teman sekelas menjadi tertawa. Eka pun marah dan kita semua melupakan hal tersebut agar tidak menyinggung perasaan Eka. Hehehehe
Hidup Lurus dengan Tulus
206
183
4
Non Fiction
Kisah epik tentang penaklukan Gunung Everest, tertinggi di dunia, menjadi latar belakang untuk mengeksplorasi makna kepemimpinan yang tulus dan pengorbanan. Edmund Hillary dan Tenzing Norgay, dalam ekspedisi tahun 1953, berhasil mencapai puncak setelah banyak kegagalan sebelumnya. Meskipun Hillary mencatatkan dirinya sebagai orang pertama yang mencapai puncak, peran Tenzing sebagai pemandu dan pe...
Lucu n seru bangett prolognya🤣. Bikin semangat bacanyaa OMG.
Comment on chapter PROLOG