Loading...
Logo TinLit
Read Story - Army of Angels: The Dark Side
MENU
About Us  

Pada jarak sekitar 20 m dihadapanku, aku melihat 2 manusia  berbadan besar serta berkepala babi yang menatap lapar dengan mulut meneteskan liur saat melihat kearahku, bukannya ke arah daging yang ada di sebelahku. Apa mereka mengincarku?

[ Mengkonfirmasi : 2 individu ras Orc mendekat.]

"Orc? Apa itu Orc yang seperti digame-game? Ataukah  itu makhluk monster seperti kelinci gila kemarin?"

[ Jawaban : Orc adalah Individu setengah manusia (demi-human) yang memilki kekuatan fisik besar dan miliki rasa rakus seperti babi, bisa juga diklarifikasikan sebagai monster. ]

Jadi mereka adalah setengah manusia, jika begitu mereka memiliki akal? Mereka terlihat kelaparan, dan mereka menatapku karena mau minta sedikit daging kah? Atau ada maksut yang lain? lebih baik kupastikan..

''HEI KALIAN? APAKAH KALIAN LAPAR? KEMARILAH!!  AKU PUNYA BANYAK DAGING KELINCI DISINI. AKU AKAN MEMBAGINYA DENGAN KALIAN!!'' aku berteriak kepada mereka karena jarak mereka lumayan jauh dariku.

Mendengar teriakanku, mereka kemudian berjalan mendekat.

Saat mereka berjarak 10 meter dariku, sebuah peringatan dikatakan oleh sistem.

[ Peringatan : Individu Orc memancarkan hawa membunuh. Solusi : Tindakan Waspada akan serangan dipersiapkan. ]

''Hah…Hawa membunuh? Itu berarti mereka berniat merampokku hanya untuk daging yang kumasak? "

'' Hei-Tidak perlu ada kekerasan. Aku akan membagi dagingnya kepada kalian, bagaimana ?''

Saat aku mengucapkan hal itu mereka berhenti pada jarak hanya terpaut sekitar  6m dariku. Dan mereka pun menjawab,

''Hahaha Manusia bodoh , Kau pikir daging kecil itu akan memuaskan kita hahaha. kami akan membunuhmu dan memakan daging itu beserta dagingmu!!''

''APA?''

"Mereka berniat membunuhku dan memakan dagingku?"

Jadi begitu. Jadi  itulah yang dimaksut sistem bahwa mereka memancarkan hawa membunuh. 
Kurasa aku terlalu naïf menganggap bahwa mereka memiliki akal yang normal.

Setelah mendengar pernyataan mereka yang hendak memakanku,  akupun mengeluarkan belatiku. Tetapi, aku kuatir dengan kondisi  belatiku saat ini, saat ini belatiku sudah lumayan tumpul dan hampir rusak karena aku gunakan untuk membunuh monster-monter dihutan ini.

Darah dan lemak yang ada pada mereka yang kubunuh, membuat besi dibelatiku tumpul dan beberapa bagian bengkok.

Bahkah dengan kondisi belatiku tidak rusakpun aku masih ragu dapat membunuh mereka.


“ Dan Sekarang  aku harus menghadapi  2 orang berbadan besar ini? Selain itu mereka membawa senjata yang mematikan. Yang benar saja!!”

Dikanan, orc yang lebih besar memegang kayu besar yang berbentuk seperti gada. Berbicara dengan sombong kepadaku,

''Gyahaha kau pikir senjata kecil seperti itu dapat melukai kita hahaha. Hei Adik, Aku yang akan menghadapinya. Lihat bagaimana kakakmu ini bertarung. Akan kuremukkan tulangnya.  setelah itu, kau potong Dia untuk kita makan bersama."

Orc yang besar tersebut berkata dengan sombongnya setelah melihatku mengeluarkan belatiku.

" Tidak kak. Lebih baik aku saja yang mengahadapinya bukankah dia menggunakan senjata yang hampir sama denganku? Aku ingin berlatih menggunakan senjata ini. Lagipula tikus sepertinya tidak pantas menghadapi kekuatanmu. Biar aku saja yang mengurusnya."

Orc yang lebih kecil mengatakan hal demikian sembari mengacungkan pedang silvernya yang memiliki panjang kira-kira 1 setengah meter kapadaku.

" Senjatanya hampir sama denganku? Hey apa kau begitu bodoh? Omong kosong apa yang kau katakan? Jelas-jelas ukuran senjata kita berbeda. Senjatamu lebih besar dari punyaku!! Lagian apa-apaan petir yang menyelimuti pedang itu? "

Ingin kuberteriak begitu setelah dia mengatakan hal bodoh itu. Tapi mengingat posisiku yang sekarang, Mungkin saja mereka akan menjadi lebih ganas lagi setelah aku meneriakan hal itu , jadi tidak kulakukan.

" Hemm. Baiklah, kalau begitu hadapilah Dia! Latihanlah dengan mencincang tikus itu. Akan kutunggu dan kulihat perkembanganmu menggunakan senjata itu."

" Baiklah kak. Akan kucincang tikus itu menjadi lembut."

"Hah! Dia akan mengunakanku untuk latihan dengan senjata itu? Dan setelah itu dia akan memakanku?Apa-apaan itu!! "

Tetapi, setelah mempertimbangkan kekuatan mereka, mungkin memang demikian adanya. 

Posisiku benar-benar gawat!

" Sekarang aku bertanya-tanya, dapatkah aku mengalahkan mereka? "

[ Solusi : Apakah Anda akan menggunakan bantuan pertarungan auto-matis? (Ya atau Tidak.) ]

" Pertarungan automatis? Apa-apaan itu? Apakah maksutnya aku akan bergerak dan bertarung dengan sendirinya? " Tidak, tidak  ada waktu untuk berpikir.

[Jawaban: Sistem bantuan Automatis adalah sistem bantuan bertarung yang akan tersedia sampai Anda berlevel 10. Sesudah level itu sistem akan dimatikan karena Anda cukup kuat untuk melakukan pertarungan sendiri.]

“Hei sekarang bukan kah saat yang buruk untukmu menjelaskan hal itu?”

Orc itu mulai berjalan mendekat kearahku.

"Sial... Bodo  amatlah. Baiklah aku pilih pertarungan automatis, jadi (YA)."

Secara tiba-tiba tubuhku bergerak sendiri.

Aku berlari dengan cepat kearah orc yang mendekat itu .

Dia kaget akan pergerakanku yang tiba-tiba, kemudian saat aku sudah hampir sangat dekat kepadannya  dia mengayunkan pedangnya  dari atas ke arahku yang tepat melaju didepanya.

Tapi dengan gesit aku menghindar dengan memiringkan badan dan melompat kecil kekanan.

Segera aku memperbaiki pijakanku, kemudian aku melopat melucur ke arahnya dan menyayat pinggul kanannya.

Tanpa membuang waktu aku juga berbalik kemudian kembali menyerang bagian belakang tubuhnya  hingga berbentuk X .

Menghiraukan luka yang aku berikan kepadanya, Orc itu berbalik dan langsung menyerangku. Dengan cekatan pula aku berhasil menahan dan menghindar serangan pedangnya.

Kesal karena aku berhasil menghindar dan menahan serangannya kemudian dengan marah dia berusaha menyerangku lagi dan lagi.

Tapi sayang sekali, dengan tubuhku yang lebih kecil dan gesit, berhasil menghindari semua serangannya.

Lebih dari itu dengan memanfaatkan pertahannannya yang terbuka aku berhasil menyerang pergelangan tangannya dan memutuskannya. 

Dengan cepat serta tanpa membuang waktu aku segera menendang tangkai pedang yang terjatuh akibat lengannya terpotong itu kearah kanan jauh,  agar orc itu tidak dapat menggunakan senjata itu lagi ditangan satunya. Darah mengucur dari tangan Orc itu, kemudian dia berlutut memegangi tangannya.

Aku berdiri didepan orc yang tengah  berlutut sembari memegangi tangannya yang terputus.

Aku merasa senang karna sepertinnya kemenangan  sudah hampir mendekatiku dalam pertarungan saat ini.


“ Baiklah, sepertinya kemenangan sudah ada padaku. Jangan salah sangka, aku tidak ada maksut membunuhmu.. Tapi, yasudah lah. selamat tinggal...”

Tapi, tiba tiba ada cahaya mengarah kepadaku dari  kiri, secara reflek dan tergesa akupun menahan cahaya itu menggunakan belatiku. Tetapi apa hasilnya?  Aku terpental serta melayang ke udara. 

Saat  aku hendak terjatuh dan mencapai tanah, dengan otomatis tubuhku berguling guna mengurangi dampak yang lebih besar. 

Dengan terhuyung tubuhku mulai berdiri perlahan. Aku memandang kedepan dengan samar, setelah pandanganku mulai kembali jelas, aku melihat orc yang lebih besar itu berdiri didepan orc yang tengah berlutut sembari memegangi tangannya yang berdarah karena telah kupotong.

Rupannya orc yang besar itu membantu pertarungan adiknya. Sial…Apa-apaan itu?

“Cih. Itu curang, Dasar keparat!”

Sepertinya beberapa tulangku patah. Lebih dari itu,Tanganku yang aku gunakan untuk menahan serangan itu rasanya mati rasa. Betapa kuatnya dia itu? Bukankah itu tidak adil!!

" Kaau. Kurang ajar!! ArrRg " Orc yang sedang memegang tangan kanannya yang telah kupotong mengumpat sembari menahan sakit.

" Sepertinya kita terlalu meremehkannya. Kalau aku tidak menolongmu tadi, pasti kau sudah mati. Kau terlalu ceroboh! "

" Ma-maafkan aku Kak. Bisakah kau gantikan aku dan remukan tikus kurang ajar itu? "

" Dari awal kan sudah ku bilang kalau aku saja yang bertarung. Baiklah aku akan maju. "

" Ini gawat !  Belatiku sudah rusak parah akibat menahan serangan tadi dan juga sekarang belati itu hilang terlempar entah kemana. Bagaimana caraku menghadapin monster itu? "

Dengan panik, akupun melihat sekeliling guna mencari keberadaan belatiku ataupun sesuatu yang dapat aku gunakan sebagai senjata darurat, lalu aku melihat...
 

How do you feel about this chapter?

0 0 0 0 0 0
Submit A Comment
Comments (10)
  • Lana_Eka

    Gimana dengan chap terbaru ini(31)? Terlalu menyeramkan? Terlalu intens atau malah kurang intens😅? Untuk scene pertempuran memang saya buat se-nyata mungkin sehingga banyak unsur pembunuhan. Kan ngk lucu kalo pertempuran cuma babak belur dan pingsan😅 . Jangan lupa kasih 👍 dan komennya ya😉. Terima kasih🙏

    Comment on chapter Amukan Orxsia
  • Lana_Eka

    @fitfitfit Oke & thanks dah baca 👍

    Comment on chapter Prolog
  • fitfitfit

    Jangan lupa mampir ke ceritaku ya

    Comment on chapter Prolog
  • fitfitfit

    Bagus ceritanya. Lucu

    Comment on chapter Prolog
  • Lana_Eka

    @Sarwendah makasih sarannya. Kedepannya akan saya perbaiki.

    Comment on chapter Prolog
  • Sarwendah

    Ceritanya udah bagus. Tapi lebih diperhatikan lagi PUBI nya ya. Biar makin keren.

    Comment on chapter Prolog
  • yurriansan

    Udah serius bca prolog, eeeh cma mimpi. :D. Kocak. Diksinya bgus. Seru.
    Bru bca prlog. Next aku lnjutin

    Kmu jga boleh krtik & saran ke ceritaku.

    Comment on chapter Prolog
  • AdRoffie

    Nice

    Comment on chapter Prolog
  • Lana_Eka

    @shanntr Thanks review-nya🙏. Dengan senang hati akan saya kunjungi..😊

    Comment on chapter Chapter 2 part 3
  • shanntr

    ceritanya seru,lanjutakann
    semangat ya?:))
    kunjungi story ku juga kalo sempet.. hehe;)

    Comment on chapter Prolog
Similar Tags
Vampire Chain
2022      827     4     
Fantasy
Duniaku, Arianne Vryl Berthold adalah suatu berkah yang penuhi cahaya. Namun, takdir berkata lain kepadaku. Cahaya yang kulihat berubah menjadi gelap tanpa akhir. Tragedi yang tanpa ampun itu menelan semua orang-orang yang kusayangi lima belas tahun yang lalu. Tragedi dalam kerajaan tempat keluargaku mengabdi ini telah mengubah kehidupanku menjadi mimpi buruk tanpa akhir. Setelah lima bel...
Iblis Merah
9809      2614     2     
Fantasy
Gandi adalah seorang anak yang berasal dari keturunan terkutuk, akibat kutukan tersebut seluruh keluarga gandi mendapatkan kekuatan supranatural. hal itu membuat seluruh keluarganya dapat melihat makhluk gaib dan bahkan melakukan kontak dengan mereka. tapi suatu hari datang sesosok bayangan hitam yang sangat kuat yang membunuh seluruh keluarga gandi tanpa belas kasihan. gandi berhasil selamat dal...
Snow
3213      1061     3     
Romance
Kenangan itu tidak akan pernah terlupakan
Aldi: Suara Hati untuk Aldi
381      277     1     
Short Story
Suara hati Raina untuk pembaca yang lebih ditujukan untuk Aldi, cowok yang telah lama pergi dari kehidupannya
My Soul
179      139     1     
Fantasy
Apa aku terlihat lezat dimatamu? Meski begitu,jiwaku hanya milikku bukan untuk siapapun. ---- -Inaya- Jika dikira hidupku ini sangat sempurna dan menyenangkan,memiliki banyak teman,keluarga dan hidup enak,tidak semua benar,aku masih harus bersembunyi dari para Soul Hunter,aku masih harus berlari dari kejaran mereka setiap saat,aku juga harus kabur dari setiap kejadian yang melibatkan So...
DELUSI
556      392     0     
Short Story
Seseorang yang dipertemukan karena sebuah kebetulan. Kebetulan yang tak masuk akal. Membiarkan perasaan itu tumbuh dan ternyata kenyataan sungguh pahit untuk dirasakan.
Semu, Nawasena
9944      3127     4     
Romance
"Kita sama-sama mendambakan nawasena, masa depan yang cerah bagaikan senyuman mentari di hamparan bagasfora. Namun, si semu datang bak gerbang besar berduri, dan menjadi penghalang kebahagiaan di antara kita." Manusia adalah makhluk keji, bahkan lebih mengerikan daripada iblis. Memakan bangkai saudaranya sendiri bukanlah hal asing lagi bagi mereka. Mungkin sudah menjadi makanan favoritnya? ...
NIKAH MUDA
2871      1054     3     
Romance
Oh tidak, kenapa harus dijodohin sih bun?,aku ini masih 18 tahun loh kakak aja yang udah 27 tapi belum nikah-nikah gak ibun jodohin sekalian, emang siapa sih yang mau jadi suami aku itu? apa dia om-om tua gendut dan botak, pokoknya aku gak mau!!,BIG NO!!. VALERRIE ANDARA ADIWIJAYA KUSUMA Segitu gak lakunya ya gue, sampe-sampe mama mau jodohin sama anak SMA, what apa kata orang nanti, pasti g...
Akhir yang Kau Berikan
537      378     1     
Short Story
\"Membaca Novel membuatku dapat mengekspresikan diriku, namun aku selalu diganggu oleh dia\" begitulah gumam Arum ketika sedang asyik membaca. Arum hanya ingin mendapatkan ketenangan dirinya dari gangguan teman sekelasnya yang selalu mengganggu ia. Seiring berjalan dengan waktu Arum sudah terbiasa dengan kejadian itu, dan Laki Laki yang mengganggu ini mulai tertarik apa yang diminati oleh Arum...
My LIttle Hangga
788      513     3     
Short Story
Ini tentang Hangga, si pendek yang gak terlalu tampan dan berbeda dengan cowok SMA pada umunya. ini tentang Kencana, si jerapah yang berbadan bongsor dengan tinggi yang gak seperti cewek normal seusianya. namun, siapa sangka, mereka yang BEDA bisa terjerat dalam satu kisah cinta. penasaran?, baca!.