Loading...
Logo TinLit
Read Story - Aku dan Dunia
MENU
About Us  

Aku pernah begitu keras mengejarmu hingga hayalan memenuhi ruang di kepalaku. Setiap saat. Tanpa henti. Dan, ketika sinar pagi berhasil menembus tembok kamar yang terlintas tetap sama. Senyum yang terukir di sudut bibir ini akibat pengaruh bawah sadar yang tidak bisa ku cegah. Andai aku bisa menuntut, hal itu sungguh melanggar hak asasiku sebagai manusia yang berhak mengambil keputusan. Tetapi lupakan, bagaimana bisa kumenuntut tubuh yang sama. Apakah mereka akan percaya bahwa senyuman ini seenaknya saja membentuk setengah lingkar di wajahku tanpa meminta izin dari pemilik senyum? ini sungguh tidak masuk akal, aku bisa merasakan itu.

Hari dimana janji-janji itu sempurna membiarkanku terus berlari. Walau aku tidak yakin akankah kutemukan titik henti.
Saat itu, keinginan akan dirimu tidak pernah ku tolak. Melihat sebagian orang bergandeng tangan. Entah itu teman, sahabat atau bahkan lebih dari sahabat, mereka saling mengisi canda bergantian tertawa. Aku memandangi setiap panorama yang disajikan di hadapanku, sesekali terhenti pada satu bagian yang saat ini kukejar. Senyum itu terukir lagi, namun berbeda dengan hatiku. Bahkan diriku sendiri tidak bisa menebak apa sebenarnya keinginanku. Perbedaan yang saling membela ini membuat semangatku seperti sedang beradu gengsi.

Apakah kamu tau benda semacam roller coaster? jika kamu bisa mendefinisikan perasaan macam apa yang aku alami. Mungkin roller coaster perumpamaan yang tepat. Aku bisa menebak bahwa didepan sana ketinggian menungguku untuk ku lintasi, aku bahkan sangat mudah menebak bahwa didepan sana juga aku akan melawan arus angin. Tetapi daripada semua itu, aku tidak bisa menebak bagaimana seharusnya sikapku menghadapi ketinggian itu, aku tidak bisa mengatakan hal yang pasti walaupun aku bisa melihat dengan jelas tujuan dari permainan ini.

Sebagian besar kumpulan cerita yang hadir di kisahku, tidak lain karena tingginya egoku untuk memilikimu. Bahkan ketika aku benar-benar putus asa dengan diriku, aku masih tetap mengandalkan semua darimu. Lagi-lagi menggantungkan semuanya padamu. Seolah-olah kau pantas diandalkan. 

Setiap keluh kesah yang ku lontarkan, rintihan tangis, bahkan bahagiaku kamu masih menjadi ruang paling favorit untuk kujadikan pelampiasan. Kisah ini makin terlihat tak menentu. Aku mengejar hal yang sama, hal yang aku tangisi justru apa yang aku kejar selama ini. Ini terlihat lucu bukan? mengejar apa yang membuatmu terobsesi, menangisi obsesi yang kamu kejar, melampiaskan obsesi yang kamu tangisi, dan mengadu atas apa yang mengobsesi dirimu, ini merupakan siklus yang berulang jauh sebelum aku hadir, dan tahukah? siklus yang terjadi padaku sesungguhnya berada pada satu tujuan. Dunia.

Beruntungnya jalan menuntunku bertemu hari dimana pergantian kisah bermula kembali. Ketika lembaran buku berisi coretan diganti dengan buku berisi lembaran bersih tanpa coretan. Rasanya aku menemukan sosok lain yang hadir di tubuhku, tanpa segan meminta pikiranku kembali mengingat peristiwa siklus yang kukenal sangat baik.

Setiap detik
Setiap menit
Setiap jam
Setiap hari
___

ternyata umurku tidak lain kujalani dengan sandiwara. Bagaimana mungkin aku tidak menyadari ini? Apakah mata yang kugunakan kurang untuk sekedar menyadari peristiwa diluar sana? Aku salah arah, langkahku seharusnya tidak sejauh ini. Yang kukejar ternyata tidak pernah benar-benar nyata, ini permainan waktu. Dunia berhasil membutakan segalanya, mengubah buruk menjadi baik.

Walaupun aku bersikeras membela diri, membenarkan setiap tindakan meskipun aku tau itu tidak akan mempengaruhi proses yang susah payah kubangun dahulu. Hatiku terlanjur ku titip ditempat yang salah, yang terlihat baik dimata saat itu tidak menjamin itu benar-benar baik pada akhirnya. Kini aku paham bukan dia yang patut ku kekejar dan bukan dia yang pantas kuandalkan mengenai hati.

Aku mengejar dunia, jika sudah begini seisi dunia akan kumiliki tetapi tidak ada tempat untukku di surga. 

Aku sungguh tidak ingin menggadaikan surgaku hanya untuk dunia yang memperdaya. Aku berani bertaruh tidak ada yang akan mengasihimu ketika dunia menggetarkan bumi. Adakah diantara kita yang teguh mempertahankan harta ketika bumi memberontak mengeluh lelah?
ketika itu manusia tidak terlihat seperti manusia, 
ketika itu teriakan silih berganti,
ketika itu tidak ada yang bisa menolong selain Pemilik Kerajaan Langit.

Aku salah satu manusia yang mengejar dunia hanya karena kesenangan memperdaya. Lelah kumengadu ke dunia, bahkan hatiku kupertaruhkan untuk dunia. Jika saja ada kata yang mampu menjelaskan perihnya hatiku saat ini, mengingat egoisnya manusia mempertaruhkan dunia sedangkan hidup dan mati berada di langit. Bahkan, bahasa dunia tidak mampu menjelaskan sakit ini. Bukan sakit berdarah, itu tidak ada apa-apanya. Tapi aku sakit karena takut ampunan tidak bisa aku peroleh dari-Nya.

Pikiranku mulai kemana-mana, apa yang akan terjadi jika hari itu Pemilik Kerajaan Langit menarikku dari bumi, sungguh celakalah bagiku. Apalah aku yang tidak lain pendosa bumi yang meminta nikmat langit.
Lancangnya aku mengharapkan Langit sedangkan aku berlari ke bumi.

How do you feel about this chapter?

0 0 0 0 0 0
Submit A Comment
Comments (0)

    No comment.

Similar Tags
Dear N
16638      2235     19     
Romance
Dia bukan bad boy, tapi juga bukan good boy. Dia hanya Naufal, laki-laki biasa saja yang mampu mengacak-acak isi hati dan pikiran Adira. Dari cara bicaranya yang khas, hingga senyumannya yang manis mampu membuat dunia Adira hanya terpaku padanya. Dia mungkin tidak setampan most wanted di buku-buku, ataupun setampan dewa yunani. Dia jauh dari kata itu. Dia Naufal Aditya Saputra yang berhasil m...
Noterratus
2954      1305     4     
Mystery
Azalea menemukan seluruh warga sekolahnya membeku di acara pesta. Semua orang tidak bergerak di tempatnya, kecuali satu sosok berwarna hitam di tengah-tengah pesta. Azalea menyimpulkan bahwa sosok itu adalah penyebabnya. Sebelum Azalea terlihat oleh sosok itu, dia lebih dulu ditarik oleh temannya. Krissan adalah orang yang sama seperti Azalea. Mereka sama-sama tidak berada pada pesta itu. Berbeka...
Mari Collab tanpa Jatuh Hati
5449      2198     2     
Romance
Saat seluruh kegiatan terbatas karena adanya virus yang menyebar bernama Covid-19, dari situlah ide-ide kreatif muncul ke permukaan. Ini sebenarnya kisah dua kubu pertemanan yang menjalin hubungan bisnis, namun terjebak dalam sebuah rasa yang dimunculkan oleh hati. Lalu, mampukah mereka tetap mempertahankan ikatan kolaborasi mereka? Ataukah justru lebih mementingkan percintaan?
ASA
6361      2391     0     
Romance
Ketika Rachel membuka mata, betapa terkejutnya ia mendapati kenyataan di hadapannya berubah drastis. Kerinduannya hanya satu, yaitu bertemu dengan orang-orang yang ia sayangi. Namun, Rachel hanya diberi kesempatan selama 40 hari untuk memilih. Rachel harus bisa memilih antara Cinta atau Kebencian. Ini keputusan sulit yang harus dipilihnya. Mampukah Rachel memilih salah satunya sebelum waktunya ha...
Halo Benalu
4484      1652     1     
Romance
Tiba-tiba Rhesya terlibat perjodohan aneh dengan seorang kakak kelas bernama Gentala Mahda. Laki-laki itu semacam parasit yang menempel di antara mereka. Namun, Rhesya telah memiliki pujaan hatinya sebelum mengenal Genta, yaitu Ethan Aditama.
GAUNG SANGKARA
2048      1024     0     
Action
Gaung Sangkara, mendapatkan perhatian khusus mengenai pengalamannya menjadi mahasiswa Teknik paling brutal di kampusnya. Dimana kampusnya adalah sebuah universitas paling top di Indonesia, ia mendapatkan banyak tekanan akan nama-nama besar yang berusaha menindas bahkan membunuh dia dan keluarganya. Hal tersebut berpengaruh terhadap kondisi sosial dan psikologis-nya. Lahir dari kalangan keluarga d...
Here We Go Again
707      415     2     
Short Story
Even though it hurt, she would always be my favorite pain.
Rindu Yang Tak Berujung
639      464     7     
Short Story
Ketika rindu ini tak bisa dibendung lagi, aku hanya mampu memandang wajah teduh milikmu melalui selembar foto yang diabadikan sesaat sebelum engkau pergi. Selamanya, rindu ini hanya untukmu, Suamiku.
Marry
2179      1027     0     
Fantasy
Orang-orang terdekat menghilang, mimpi yang sama datang berulang-ulang, Marry sempat dibuat berlalu lalang mencari kebenaran. Max yang dikenal sebagai badut gratis sekaligus menambatkan hatinya hanya pada Orwell memberi tahu bahwa sudah saatnya Marry mengetahui sesuatu. Sesuatu tentang dirinya sendiri dan Henry.
Bulan yang Tak Tergenggam
532      424     2     
Romance
Gadis penyuka lukisan dan seorang pelukis amatiran selalu melukiskan bulan. Bulan dari segala ukuran dan bentuk. Cintanya kepada bulan tidak pernah pudar sekalipun. Ia menyimpan seseorang dalam bulan, ya, bulan yang menyinari bumi sepanjang malam. Namun, bulan itu terlalu jauh untuk ia genggam. Ia berusaha melukis bulan hingga bulan itu berhasil ia genggam. Apakah bulan itu akan tergenggam selama...