Read More >>"> Perjalanan Kita: Langit Pertama (PROLOG) - TinLit
Loading...
Logo TinLit
Read Story - Perjalanan Kita: Langit Pertama
MENU
About Us  

Di sebuah ruangan yang hampir seluruhnya berwana putih, baik itu dinding, lantai, lemari dan tempat tidur, sebuah piano hitam terletak di tengah-tengah ruangan itu. Jari jemari kecil dengan pandai mengetik setiap tutsnya. Alunan nada piano mengalir mengisi udara. Halus, pelan, dan indah dengan nada-nada yang saling terpadu. Setiap ketikannya terdengar lebih merdu dari kicauan burung dan lebih kuat dari bunyi desiran ombak.

Alunan musik yang indah itu dimainkan oleh seorang gadis. Dia berusia kira-kira 9 tahun. Rambutnya yang panjang dan berwarna putih tergerai sampai ke bawah pinggangnya. Kulitnya seputih salju sama seperti warna gaun pendeknya. Jika dilihat sekilas, pasti orang-orang beranggapan bahwa warna kesukaannya adalah putih. Tapi sebenarnya warna yang paling disukainya adalah merah seperti darah dan emas seperti mata seorang teman laki-laki yang pulas tertidur di sandaran bangku gadis itu.

"Lemmy, bangunlah! Jika kau tertidur terus, matahari akan membakarmu dengan panasnya", ucap gadis itu kepada temannya, Lemmy, dengan lembut. Lalu tertawa ringan.

Namun, gadis itu tiba-tiba berhenti memainkan piano. Dengan suara lemah dan terdengar sedih, ia berkata, "Lagipula, kau sudah berjanji untuk menjaganya,  ‘kan?” air mata jatuh membasahi pipinya.

Seseorang membuka mata dengan terkejut. Sekarang, ia bukan lagi anak berusia 10 tahun seperti di dalam mimpinya. Waktu berjalan dengan cepat. Ia sudah menjadi seorang remaja 16 tahun yang tampan.

Matanya berwarna emas yang indah, namun terlihat suram dengan warna hitam di kantung matanya. Dia menegakkan tubuhnya. Dia baru saja mengalami mimpi yang indah,... namun juga menyakitkan ketika menyadari teman masa kecilnya telah tiada. Temannya telah meninggal sekitar 5 tahun yang lalu.

"Shiva.....", gumamnya. "Maaf aku belum bisa menepati janji"

Lemmy menghapus air matanya.

"Tapi tenang saja, aku akan segera menemukan saudarimu"

Tags: twm18

How do you feel about this chapter?

0 0 0 0 0 0
Submit A Comment
Comments (0)

    No comment.

Similar Tags
Petrichor
4109      1380     2     
Inspirational
Masa remaja merupakan masa yang tak terlupa bagi sebagian besar populasi manusia. Pun bagi seorang Aina Farzana. Masa remajanya harus ia penuhi dengan berbagai dinamika. Berjuang bersama sang ibu untuk mencapai cita-citanya, namun harus terhenti saat sang ibu akhirnya dipanggil kembali pada Ilahi. Dapatkah ia meraih apa yang dia impikan? Karena yang ia yakini, badai hanya menyisakan pohon-pohon y...
Sebuah Musim Panas di Istanbul
320      219     1     
Romance
Meski tak ingin dan tak pernah mau, Rin harus berangkat ke Istanbul. Demi bertemu Reo dan menjemputnya pulang. Tapi, siapa sangka gadis itu harus berakhir dengan tinggal di sana dan diperistri oleh seorang pria pewaris kerajaan bisnis di Turki?
Kamu!
1857      704     2     
Romance
Anna jatuh cinta pada pandangan pertama pada Sony. Tapi perasaan cintanya berubah menjadi benci, karena Sony tak seperti yang ia bayangkan. Sony sering mengganggu dan mengejeknya sampai rasanya ia ingin mencekik Sony sampai kehabisan nafas. Benarkah cintanya menjadi benci? Atau malah menjadikannya benar-benar cinta??
Rêver
5503      1642     1     
Fan Fiction
You're invited to: Maison de rve Maison de rve Rumah mimpi. Semua orang punya impian, tetapi tidak semua orang berusaha untuk menggapainya. Di sini, adalah tempat yang berisi orang-orang yang punya banyak mimpi. Yang tidak hanya berangan tanpa bergerak. Di sini, kamu boleh menangis, kamu boleh terjatuh, tapi kamu tidak boleh diam. Karena diam berarti kalah. Kalah karena sudah melepas mi...
THE WAY FOR MY LOVE
406      311     2     
Romance
Mencintaimu di Ujung Penantianku
4206      1158     1     
Romance
Perubahan berjalan perlahan tapi pasti... Seperti orang-orang yang satu persatu pergi meninggalkan jejak-jejak langkah mereka pada orang-orang yang ditinggal.. Jarum jam berputar detik demi detik...menit demi menit...jam demi jam... Tiada henti... Seperti silih bergantinya orang datang dan pergi... Tak ada yang menetap dalam keabadian... Dan aku...masih disini...
Sanguine
4434      1449     2     
Romance
Karala Wijaya merupakan siswi populer di sekolahnya. Ia memiliki semua hal yang diinginkan oleh setiap gadis di dunia. Terlahir dari keluarga kaya, menjadi vokalis band sekolah, memiliki banyak teman, serta pacar tampan incaran para gadis-gadis di sekolah. Ada satu hal yang sangat disukainya, she love being a popular. Bagi Lala, tidak ada yang lebih penting daripada menjadi pusat perhatian. Namun...
ALVINO
4140      1839     3     
Fan Fiction
"Karena gue itu hangat, lo itu dingin. Makanya gue nemenin lo, karena pasti lo butuh kehangatan'kan?" ucap Aretta sambil menaik turunkan alisnya. Cowo dingin yang menatap matanya masih memasang muka datar, hingga satu detik kemudian. Dia tersenyum.
in Silence
392      268     1     
Romance
Mika memang bukanlah murid SMA biasa pada umumnya. Dulu dia termasuk dalam jajaran murid terpopuler di sekolahnya dan mempunyai geng yang cukup dipandang. Tapi, sekarang keadaan berputar balik, dia menjadi acuh tak acuh. Dirinya pun dijauhi oleh teman seangkatannya karena dia dicap sebagai 'anak aneh'. Satu per satu teman dekatnya menarik diri menjauh. Hingga suatu hari, ada harapan dimana dia bi...
complicated revenge
17281      2761     1     
Fan Fiction
"jangan percayai siapapun! kebencianku tumbuh karena rasa kepercayaanku sendiri.."