AYUB & MAZMUR 1
Bersyukurlah kepada Allah semesta langit!
Bahwasanya untuk selama-lamanya Kasih Setia-Nya.
Kepada Dia,
Yang menjadikan langit dengan Kebijaksanaan,
Kepada Dia,
Yang menghamparkan bumi di atas air,
Kepada Dia,
Yang menjadikan benda-benda penerang yang besar,
Hanya Dialah!
Matahari untuk menguasai siang,
Bulan dan bintang-bintang untuk menguasai malam!
Dia yang mengingatkan kita dalam Kerendahan Hati kita.
Aku tidak mengejar hal-hal yang terlalu besar,
Atau hal-hal yang terlalu ajaib bagiku.
Sesungguhnya,
Aku telah menenangkan dan mendiamkan jiwaku,
Seperti anak yang disapih, berbaring dekat ibunya,
Yah,
Seperti anak yang disapih jiwaku dalam diriku.
Sadarkanlah kami sepanjang hidup membawa,
Agar senantiasa selalu dan selalu siap,
Mendengarkan, mengadaptasi,
Menghormati pendapat benar orang lain.
Secara istimewa kami boleh kiranya bersyukur kepada-Mu,
Karena kami masing-masing, Engkau anugerahi,
Akal Budi, Rendah Hati,
Hati Nurani serta Kebebasan,
Sehingga hidup kami semakin berkembang,
Serta saling mengasihi dan berbagi rasa.
Tumbuhkanlah sikap tobat yang sejati,
Pimpinlah hidup kami sehari-hari,
Saling mengisi, saling menguatkan,
Jangan biarkan seorangpun diantara kami,
Menjauhkan diri dari padaMu,
Agar dapat melaksanakan tugas pelayanan kasih,
‘tuk membangun dunia ini,
selalu bersama-sama.