Read More >>"> High Quality Jomblo (BAGIAN SEBELAS : Cinta Tidak Memandang Usia) - TinLit
Loading...
Logo TinLit
Read Story - High Quality Jomblo
MENU 0
About Us  

Ketika aku melihatmu, aku seperti melihat masa depanku.

--Laudito Nugroho--


MEMANGNYA apa yang bisa dilakukan seorang Jomlowan ketika sendirian? Hanya memainkan ponselnya. Bahkan ketika dia sudah jenuh dengan games kebanggaan yang ada di ponsel itu, dia hanya bisa menggeser-geser layar ponselnya tanpa bisa melakukan apa-apa lagi. Ya karena memang tak ada pilihan lain.

Hari ini adalah hari senin. Seperti biasa, jadwal jam pertama Laut di hari ini kosong. Masih nanti, jam terakhir adanya. Laut akan mengajar kelas Tata Busana. Guru-guru tidak ada yang di dalam kantor. Beberapa ada, tapi Laut nggak dekat, jadi nggak enak mau nyapa sok asik gitu.

Padahal, senin-senin sebelumnya tidak seperti ini. Tapi hari ini, banyak guru yang ada di luar sekolah untuk apel. Dan parahnya, jika mau tidur, kunci ruangan kurikulum dipegang Pak Bara yang lagi sembunyi entah dimana. Menyiksa Laut di sini bersama kantuk.

Bosan pada ponselnya, Laut memilih menjatuhkan mata kopi itu pada Rani. Seperti biasa, jika ada waktu luang, pasti dia habiskan untuk menonton drama korea favoritnya. Jadi, tak mau mengganggu, Laut memilih untuk keluar dari ruangan mencari udara segar.

"Laut,"

Laut menoleh, wajahnya langsung berbinar ketika melihat Bu Seruni yang berjalan mendekat ke arahnya. Bu Seruni itu teman dekat Laut. Beliau sudah seperti Kakak, Ibu, Sahabat, atau apa saja. Bahkan boleh jika ingin menganggap nenek andai kalian tidak takut saat melihat bagaimana garangnya Bu Seruni.

"Eh, Bu Seruni kok pagi-pagi udah ngapelin saya. Mau ngajak kencan ya? Aduh jangan. Inget suami sama anak, Bu."

Nah kan, padahal Laut baru saja bercanda, tapi mata bulat Bu Seruni sudah hampir keluar dari sana. Menggantikan air wajah sedih yang baru saja Laut lihat ada di sana.

"Atau.. Mau ngelamar saya buat Mayang, anak Bu Seruni? Tapi Mayang masih SMP. Malu kali dibilang pedofil."

Bu Seruni tidak tertawa. Tapi tidak membuat Laut menyerah juga, “Saya sumpahin kamu dapet yang muda."

"Wah asik dong. Yang muda lebih seger, lebih mantep."

"Laut, Laut. Hidup kamu bercanda terus. Nggak bisa serius. Pantas, pacaran juga untuk bercanda, bukan untuk serius."

Laut nyengir, tangan kekar itu menggaruk tengkuknya yang tidak gatal, “Ya, ayo serius. Jadi.. Kapan saya boleh bawa rombongan ke rumah?"

Diam, Laut merubah ekspresinya menjadi serius sekarang. 

"Saya mau minta pendapat kamu," Bu Seruni menyerahkan amplop surat yang kemudian dibaca oleh Laut. Hanya beberap detik bola mata Laut membaca deretan huruf yang tertulis di sana, tetapi dia sudah mengerti.

"Jadi? Masalahnya?"

"Hanya ada 100 kursi, sedangkan satu angkatan, ada 4 kelas berisi 30 siswa."

Sejenak, keduanya sama-sama berpikir untuk menemukan solusi. Laut membuang pandangan ke arah lapangan upacara yang sepi, hanya ada Pak Joko yang sedang menyalakan keran di tengah lapangan sana. Pada saat air itu muncul, keran itu berputar secara otomatis seperti air mancur, membuat mata Laut berbinar, juga pikirannya menjadi jernih.

"Kan ada yang PKL, Mba. Jadi yang PKL nggak usah diajakin. Ada 90 siswa, cukup kan?"

"Oh iya. Kenapa nggak kepikiran dari kemarin?"

Laut tertawa. Selain teman dekat kerja, yang Laut tahu tentang Bu Seruni adalah beliau ketua jurusan akuntansi, “Guru matematika sama akuntansi sama-sama main tambah-tambahan. Guru matematika ikut ya, Bu?"

Bu Seruni mendelik ke arah Laut. Memasang tampang wajah sangar, “Nawar, Mas?"

***

"BERITA bahagia untuk anak-anak Bu Seruni yang sholeh, Bu Seruni akan mengumumkan kabar gembira untuk kita semua."

"Kulit manggis, kini ada ekstraknya." Lantunan itu terdengar dari mulut Dilla yang kemudian mendapat sorakan dari 11 Akuntansi 3. Kelas itu heboh, biasa jika Bu Seruni yang ngajar. Bu Seruni kalau sudah di kelas, galaknya ilang. Dia jadi komedian penghibur siswa di sini. Bertolak belakang dengan Laut, di kantor humoris, di kelas bengis.

"Huuu!"

"Korban iklan!"

"Sudah-sudah. Malah nyanyi itu gimana? Mau nggak? Denger pengumuman dari saya?"

"Mau, Bu..." Ucap murid-murid di sana secara serempak. Kemudian kelas kembali hening, mereka diam dan memperhatikan Bu Seruni kembali. Meski ada beberapa juga yang sibuk merumpi sendiri tanpa peduli pengumuman apa yang akan disampaikan Bu Seruni.

"Jadi, pihak sekolah memutuskan yang mengikuti Seminar Akuntansi di Yogyakartakarta adalah murid-murid tercinta saya dari kelas 11," Seru Bu Seruni mengumumkan, yang mendapat seruan rasa senang dari siswa kelas 11 Akuntansi 3 tersebut.

"Yes!!!"

"Yeay!! Asoy!! Geboy!!"

"Asikkk.. Rejeki anak sholeh ya Allah."

"Piknik gratis!!"

"Bukan piknik ya," Bu Seruni menyela ketika ada yang mengatakan piknik tadi, "Di sana kalian belajar. Silahkan kalian membuka buku catatan waktu malam. Biar nanti kalau ditanya di sana, saya nggak malu karena kalian nggak bisa jawab."

"Iya, Bu.." Jawab mereka serempak. Kemudian, setelah itu pelajaran di mulai kembali.

Tetapi, itu semua tidak berlaku untuk Ayunda. Gadis itu sudah malas dengan pelajaran. Apalagi ketika dia melihat jam dinding yang sudah menunjuk pukul tiga kurang lima menit. Terlalu tanggung untuk pulang, apalagi kantuk sudah menyerang. Jadi ia memilih untuk menenggelamkan kepala di atas lipatan tangannya itu sampai bell sekolah berdering nyaring.

Tidur itu indah. Buat yang jomlo, catat! Karena, mimpi itu lebih indah dari pada kehidupan nyata. Meski pun, hanya semu dan semata.
Ketika pelajaran selesai, Ayunda menegakkan pandangan dengan psnuh semangat. Seolah ia berada di kelas ini, sama seperti berada di neraka dunia. Ia mengemasi barang-barangnya sebelum berdoa, dan keluar dari kelas.

Di depan sana, Zara, Wulan, dan Vela sudah menunggu. Mereka berencana makan di Caffe Full Heart sekarang, karena beberapa waktu lalu Ayunda marah tidak jelas, jadi mereka menunda jadwal.

"Tumben Wulan udah keluar kelas?" 

Wulan nyengir lebar, “Ah iya, dong. Terakhir kan pelajarannya Pak Fadil."

Ayunda menganggukkan kepalanya. Pak Fadil guru sejarah, guru terenak sejagad raya. Walau pun, mie instan lebih menggoda, tetapi kalau jam terakhir pulang awal hati siapa yang tak gembira?

"Walau pun jam terakhir gue gebetan lo, ternyata dia tetep lebih awal dari kelas lo, ya?" Vela mencibir, ada kesal di bola mata itu. Membuat Ayunda mengernyit bertanya-tanya, apa yang salah? Karena tidak biasanya gadis itu marah.

"Dihukum duet bareng Garuda sama gebetan lo," Sahut Zara.

"Jangan keras-keras, sialan," Ayunda tertawa dengan lebar, "Nggak lucu kalau kedengeran sama anak kelas gue. Lagian gue nggak suka, siapa yang bilang gue suka? Sampai nyimpulin gue suka dia," Setelah menekan kata 'dia', Ayunda memilih berjalan lebih dahulu. Membiarkan teman-temannya sibuk bercanda tentang Laut.

"Yaiyalah.. Masa temen gue mau sama Om-Om. Bisa muntah gue pas kondangan," Suara Vela terdengar, disusul suara tapak kaki mereka yang berjalan menuju ke arah Ayunda untuk mensejajarkan langkah gadis itu.

"Iya bener juga. Pak Laut umur berapa sih? Nggak mungkin kalau masih berkepala 2. Soalnya tetangga gue 29 tahun masih unyu-unyu."

"Tapi apa salahnya? Yang penting masih pantes buat temen gandengan." 

Dan segala pertanyaan bermunculan di kepala Ayunda. Bagaimana reaksi teman-temannya? Jika mereka mendengar dari Ayunda sendiri, bahwa gadis itu benar-benar suka pada Laut. Dia cinta pada Laut. Padahal, selisih usia mereka mencapai angka 12 tahun.

Namun, apakah salah dengan usia yang membentang? Selagi rasa masih saja terpatri, tak akan ada pikiran untuk menolak. Pada nyatanya, Ayunda selalu menginginkan Laut. Meski dia juga sempat memikirkan bagaimana hubungan terjalin sementara jarak usia mereka terlalu jauh.

"Usia itu cuma masalah angka," Kalimat Ayunda muluncur begitu saja. Dan sekarang mereka paham, benar adanya bahwa tadi Ayunda hanya berbohong. Karena, Ayunda suka pada Laut.

How do you feel about this chapter?

1 1 2 0 0 0
Submit A Comment
Comments (17)
  • Watermelon16543

    Greget parah 😘

    Comment on chapter BAGIAN SATU : Kamu, Aku, Kita Berbeda.
  • Ayuni912P

    @PauloCleopatra2339 Karena Author kweren! :D

    Comment on chapter END
  • Ayuni912P

    @Cantikalucu ya tapi kenyataan Pak Laut nggak sebaik Laudito Nugroho

    Comment on chapter END
  • Ayuni912P

    @DolphinLuluk Biarin abis Pak Laut jahat. Katanya Guru tapi gak patut digugu dan ditiru

    Comment on chapter END
  • PauloCleopatra2339

    Karakter Ayunda kenapa bisa unyu? Pak Laut juga emesss

    Comment on chapter BAGIAN SATU : Kamu, Aku, Kita Berbeda.
  • Cantikalucu

    Suka banget pasangan ini. Kalau nyata pasti gemesin ya???

    Comment on chapter SEMBILAN BELAS : Tulip Kuning
  • DolphinLuluk

    Emang ya si Ayunda, sopan santunnya kalau sama Laut suka ngawur. Itu gurumu Ayyyyy :D Gemazz

    Comment on chapter BAGIAN DUA : High Quality Jomblo
  • Ayuni912P

    @FANAMORGANA makasih lho haha

    Comment on chapter TIGA PULUH : Ayunda dan Ayah
  • Ayuni912P

    @Kia_kun katanya cinta itu harus diperjuangkan. Itu cara Rani memperjuangkan cintanya.

    Comment on chapter TIGA PULUH : Ayunda dan Ayah
  • Kia_kun

    Rani s egois....

    Ckckck....

    Ngak sadar sama apa yang udah dilakuin eh malah nambah rugi orang lain

    Comment on chapter TIGA PULUH DUA : Berpisah Itu Mudah
Similar Tags
Guru Bahasa
330      212     0     
Short Story
Pertama kali masuk pesantren yang barang tentu identik dengan Bahasa Arab, membuatku sedikit merasa khawatir, mengingat diriku yang tidak punya dasar ilmu Bahasa Arab karena sejak kecil mengenyam pendidikan negeri. Kecemasanku semakin menjadi tatkala aku tahu bahwa aku akan berhadapan dengan Balaghah, ilmu Bahasa Arab tingkat lanjut. Tapi siapa sangka, kelas Balaghah yang begitu aku takuti akan m...
Premium
Akai Ito (Complete)
5596      1283     2     
Romance
Apakah kalian percaya takdir? tanya Raka. Dua gadis kecil di sampingnya hanya terbengong mendengar pertanyaan yang terlontar dari mulut Raka. Seorang gadis kecil dengan rambut sebahu dan pita kecil yang menghiasi sisi kanan rambutnya itupun menjawab. Aku percaya Raka. Aku percaya bahwa takdir itu ada sama dengan bagaimana aku percaya bahwa Allah itu ada. Suatu saat nanti jika kita bertiga nant...
Today, After Sunshine
1598      684     2     
Romance
Perjalanan ini terlalu sakit untuk dibagi Tidak aku, tidak kamu, tidak siapa pun, tidak akan bisa memahami Baiknya kusimpan saja sendiri Kamu cukup tahu, bahwa aku adalah sosok yang tangguh!
Desire Of The Star
1115      747     4     
Romance
Seorang pria bernama Mahesa Bintang yang hidup dalam keluarga supportif dan harmonis, pendidikan yang baik serta hubungan pertemanan yang baik. Kehidupan Mahesa sibuk dengan perkuliahannya di bidang seni dimana menjadi seniman adalah cita-citanya sejak kecil. Keinginannya cukup sederhana, dari dulu ia ingin sekali mempunyai galeri seni sendiri dan mengadakan pameran seni. Kehidupan Mahesa yang si...
My Selenophile
626      420     2     
Short Story
*Selenophile (n) : A person who love the moon Bagi Lasmi, menikmati keheningan bersama Mahesa adalah sebuah harapan agar bisa terus seperti itu selamanya. Namun bagi Mahesa, kehadiran Lasmi hanyalah beban untuk ia tak ingin pergi. \"Aku lebih dari kata merindukanmu.\"
Pak Pemeriksa Tiket
592      296     3     
Short Story
jangan panik karena itu dapat membuat kepercayaan orang-orang menjadi setengah-setengah
DanuSA
29579      4532     13     
Romance
Sabina, tidak ingin jatuh cinta. Apa itu cinta? Baginya cinta itu hanya omong kosong belaka. Emang sih awalnya manis, tapi ujung-ujungnya nyakitin. Cowok? Mahkluk yang paling dia benci tentu saja. Mereka akar dari semua masalah. Masalalu kelam yang ditinggalkan sang papa kepada mama dan dirinya membuat Sabina enggan membuka diri. Dia memilih menjadi dingin dan tidak pernah bicara. Semua orang ...
Forgetting You
3702      1304     4     
Romance
Karena kamu hidup bersama kenangan, aku menyerah. Karena kenangan akan selalu tinggal dan di kenang. Kepergian Dio membuat luka yang dalam untuk Arya dan Geran. Tidak ada hal lain yang di tinggalkan Dio selain gadis yang di taksirnya. Rasa bersalah Arya dan Geran terhadap Dio di lampiaskan dengan cara menjaga Audrey, gadis yang di sukai Dio.
F.E.A.R
8617      1540     5     
Romance
Kisah gadis Jepang yang terobsesi pada suatu pria. Perjalanannya tidak mulus karena ketakutan di masa lalu, juga tingginya dinding es yang ia ciptakan. Ketakutan pada suara membuatnya minim rasa percaya pada sahabat dan semua orang. Bisakah ia menaklukan kerasnya dinding es atau datang pada pria yang selalu menunggunya.
Power Of Bias
1069      619     1     
Short Story
BIAS. Istilah yang selalu digunakan para penggemar K-Pop atau bisa juga dipakai orang Non K-Pop untuk menyatakan kesukaan nya pada seseoraang. Namun perlu diketahui, istilah bias hanya ditujukan pada idola kita, atau artis kesukaan kita sebagai sebuah imajinasi dan khayalan. Sebuah kesalahan fatal bila cinta kita terhadap idola disamakan dengan kita mencitai seseorang didunia nyata. Karena cin...