Loading...
Logo TinLit
Read Story - My Big Bos : Mr. Han Joe
MENU
About Us  

"Kamu dipecat!"

Teriakan seorang pria paruh baya dengan rambut putih yang mendominasi kepala menggelegar memenuhi ruangan. Telunjuknya terangkat menunjuk pada gadis cantik dengan mata hampir copot dari kelopaknya.

"Ah, Bapak marah-marah terus. Udah tua, tambah tua lho, Pak!"

"Keluar kamu sekarang! Jangan pernah datang lagi di sini!"

"Orang saya kan udah dipecat, buat apa datang ke sini lagi. Kayak yang nggak ada kerjaan aja."

Pria paruh baya itu menggebrak meja dan semakin memelototkan matanya. Wajahnya sampai memerah meluapkan emosi yang meledak-ledak. Dengan santainya gadis cantik itu melenggang pergi dari ruangan atasan tempat dia bekerja sembari mengibaskan rambut hitam sepunggungnya.

Tak lama gadis itu kembali masuk ke ruangan atasannya. “Mau apa lagi?”

“Saya kan dipecat, Pak.”

“Ya, kamu saya pecat. Cepat pergi dari sini!” Pria bayuh baya itu suka sekali berteriak.

“Saya minta pesangon. Bapak yang pecat saya, jadi boleh dong, saya minta ganti keringat yang udah saya keluarkan?”

Pak Tua itu komat-kamit tidak jelas. Entah apa yang dikatakannya, suaranya tidak terdengar hanya mulutnya saja yang bergerak-gerak. Dengan kesal, dia merogoh saku jasnya mengambil dompet untuk mengeluarkan beberapa lembar uang seratus ribuan.

“Ini! Ambil semua dan jangan kembali lagi kemari!” teriak Pak Tua itu lagi. Urat lehernya sampai terlihat saking kerasnya dia berteriak.

Tak mau berbasa-basi, gadis itu segera mengambil uang di meja. Dengan senyum penuh kemenangan, gadis itu kembali melenggang keluar sambil memasukan uang hasil keringatnya.

Dan, gadis cantik itu adalah aku. Fraya Chinamonya Janisa, seorang gadis berusia 24 tahun yang masih perawan ‘ting-ting’. Pria paruh baya tadi adalah atasanku. Tua bangka temperamen yang bisanya cuma marah-marah dan seenaknya memecat karyawan. Padahal kesalahanku tidak besar, hanya menghilangkan dokumen penting untuk rapat pagi ini.

Kan bisa print ulang, kenapa harus memecat segala?

Ah, ya sudahlah. Toh, aku bisa melamar pekerjaan di perusahaan lain. Di kota metropolitan ini perusahaan bejubel, dari yang besar sampai kelas kacang ada di sini. Jadi, tidak usah takut untuk menjadi pengangguran. Pengalaman kerja pun ada banyak.

Dalam setahun saja sudah ada empat perusahaan yang menerimaku bekerja. Tapi, semua itu tidak berlangsung lama. Kurang dari sebulan aku sudah dipecat dengan alasan yang tidak masuk akal.

Perusahaan pertama memecatku karena aku tidak sengaja menumpahkan kopi panas pada seorang pengusaha yang menjalin kerja sama dengan atasan. Gara-gara kejadian itu, pengusaha itu membatalkan kontrak kerja sama. Padahal, bukan salah kopi yang tidak sengaja kutumpahkan, tapi atasanku saja yang kurang beruntung.

Perusahaan kedua, aku dipecat karena mengomentari penampilan Ibu Bos yang menurutku agak berlebihan. Bayangkan saja, mana ada wanita jaman sekarang yang masih memakai sanggul tinggi ditambah kembang goyang sebagai hiasan. Belum lagi kebaya juga kain jarik yang selalu dipakainya. Katanya, Ibu Bos itu begitu mencintai budaya Jawa, tapi tidak harus seperti itu juga.

Ketiga, aku dipecat karena alasan yang lebih konyol lagi. Hanya karena aku menolak ajakan rekan kerja Bos yang seorang pria tua gendut setengah botak. Jika saja yang mengajakku itu seorang pria tampan aku tidak akan menolak. Lah, ini? Sudah tua, rambut tinggal separuh, mesum lagi. Aku masih ingat betul bagaimana wajahnya saat menatapku, beberapa kali dia menjilat bibirnya sendiri selayaknya orang ngiler. Mana mau aku makan malam dengan orang seperti itu. salah-salah aku pun ikut ‘dimakannya’.

Dan, yang terakhir pria paruh baya itu.

Huh! Perjalanan karier yang tidak mudah. Selain harus memiliki otak pintar dan penampilan menarik, juga harus punya mental baja. Jangan tergiur materi dengan menggadaikan harga diri.

 

How do you feel about this chapter?

1 0 1 0 1 0
Submit A Comment
Comments (1)
  • RedRouzhed

    Ini dua pov?

    Comment on chapter Prolog
Similar Tags
Persapa : Antara Cinta dan Janji
8058      1962     5     
Fantasy
Janji adalah hal yang harus ditepati, lebih baik hidup penuh hinaan daripada tidak menepati janji. Itu adalah sumpah seorang persapa. "Aku akan membalaskan dendam keluargaku". Adalah janji yang Aris ucapkan saat mengetahui seluruh keluarganya dibantai oleh keluarga Bangsawan. Tiga tahun berlalu semenjak Aris mengetaui keluarganya dibantai dan saat ini dia berada di akademi persa...
Di Balik Jeruji Penjara Suci
10096      2134     5     
Inspirational
Sebuah konfrontasi antara hati dan kenyataan sangat berbeda. Sepenggal jalan hidup yang dipijak Lufita Safira membawanya ke lubang pemikiran panjang. Sisi kehidupan lain yang ia temui di perantauan membuatnya semakin mengerti arti kehidupan. Akankah ia menemukan titik puncak perjalanannya itu?
Klise
3144      1184     1     
Fantasy
Saat kejutan dari Tuhan datang,kita hanya bisa menerima dan menjalani. Karena Tuhan tidak akan salah. Tuhan sayang sama kita.
Tembak, Jangan?
263      220     0     
Romance
"Kalau kamu suka sama dia, sudah tembak aja. Aku rela kok asal kamu yang membahagiakan dia." A'an terdiam seribu bahasa. Kalimat yang dia dengar sendiri dari sahabatnya justru terdengar amat menyakitkan baginya. Bagaimana mungkin, dia bisa bahagia di atas leburnya hati orang lain.
My sweetheart senior
17277      3217     3     
Romance
Berawal dari kata Benci. Senior? Kata itu sungguh membuat seorang gadis sangat sebal apalagi posisinya kini berada di antara senior dan junior. Gadis itu bernama Titania dia sangat membenci seniornya di tambah lagi juniornya yang tingkahnya membuat ia gereget bukan main itu selalu mendapat pembelaan dari sang senior hal itu membuat tania benci. Dan pada suatu kejadian rencana untuk me...
Ketos in Love
1132      646     0     
Romance
Mila tidak pernah menyangka jika kisah cintanya akan serumit ini. Ia terjebak dalam cinta segitiga dengan 2 Ketua OSIS super keren yang menjadi idola setiap cewek di sekolah. Semua berawal saat Mila dan 39 pengurus OSIS sekolahnya menghadiri acara seminar di sebuah universitas. Mila bertemu Alfa yang menyelamatkan dirinya dari keterlambatan. Dan karena Alfa pula, untuk pertama kalinya ia berani m...
A Day With Sergio
1828      811     2     
Romance
(Un)perfect Marriage
697      478     0     
Romance
Karina Tessa Ananda : Tak tau bagaimana, tiba-tiba aku merasakan cinta begitu dalam pada pria yang sama sekali tak menginginkanku. Aku tau, mungkin saja pernikahanku dan dia akan berakhir buruk. Tetapi--entah kenapa, aku selalu ingin memperjuangkan dan mempertahankannya. Semoga semua tak sia-sia, dan semoga waktu bisa membalik perasaannya kepadaku sehingga aku tak merasakan sakitnya berjuang da...
Sepi Tak Ingin Pergi
659      399     3     
Short Story
Dunia hanya satu. Namun, aku hidup di dua dunia. Katanya surga dan neraka ada di alam baka. Namun, aku merasakan keduanya. Orang bilang tak ada yang lebih menyakitkan daripada kehilangan. Namun, bagiku sakit adalah tentang merelakan.
Everest
1928      803     2     
Romance
Yang kutahu tentangmu; keceriaan penyembuh luka. Yang kaupikirkan tentangku; kepedihan tanpa jeda. Aku pernah memintamu untuk tetap disisiku, dan kamu mengabulkannya. Kamu pernah mengatakan bahwa aku harus menjaga hatiku untukmu, namun aku mengingkarinya. Kamu selalu mengatakan "iya" saat aku memohon padamu. Lalu, apa kamu akan mengatakannya juga saat aku memintamu untuk ...